January 31, 2023

Pendeta di Sumut Temui Rahudman Minta Dukungan Perjuangkan Hak-Hak Minoritas

 

MEDAN,TOPINFORMASI.COM--Seratusan pendeta dari berbagai gereja di Sumatera Utara (Sumut) yang tergabung dalam Forum Bersama Umat Kristiani Indonesia (FBUKI), Sumut, menemui tokoh masyarakat Sumut H Rahudman Harahap, Selasa (31/1) sore, di Pendopo Khadijah, Kompleks Tasbi Medan. 

Kedatangan para pendeta ini, selain untuk melakukan temu ramah dan berdialog merajut kembali kebersamaan yang pernah terjalin saat Rahudman Harahap menjabat sebagai Walikota Medan, juga untuk meminta dukungan Rahudman dalam upaya mereka memperjuangkan hak-hak kaum minoritas di Indonesia. 

Ketua Umum Forum Bersama Umat Kristiani Indonesia, Sumatera Utara, Dr Restu Utama SH MPd menyampaikan, forum ini dibentuk sejak setahun yang lalu sebagai wadah kebersamaan jemaah gereja di Sumut baik pendeta, sintua maupun umat Kristiani lainnya. 

Keberadaan forum ini, ucap Restu, telah dirasakan manfaatnya. Melalui perjuangan forum ini, Pemprov Sumut akhirnya kembali merevisi Pergub No. 19 Tahun 2022 yang sempat meniadakan bantuan hibah pemerintah terhadap gereja-gereja Kharismatik di Sumut. 

"Saat ini kita intens melakukan pertemuan dengan para tokoh, dan hari ini dengan Bapak Rahudman Harahap, tujuannya untuk membangun kebersamaan dan memberi pendidikan politik bagi para pendeta dan sintua tentang calon-calon pemimpin yang patut didukung karena komitmennya yang siap memperjuangkan hak-hak minoritas," ujar Restu. 

Rahudman Harahap, lanjutnya, mereka kenal sebagai tokoh kerukunan di Sumatera Utara dan mantan pejabat yang sangat toleran, yang tidak membeda-bedakan umat beragama. 

"Semasa Pak Rahudman menjabat sebagai Walikota Medan, banyak umat Kristiani di Kota Medan yang terbantu. Sebagai pemimpin, beliau memperhatikan dan mengayomi semua agama yang ada. Banyak izin-izin pendirian gereja yang sebelumnya tersendat, oleh beliau diberi izin pendiriannya. Dan banyak terobosan lainnya yang beliau lakukan yang sangat dirasakan manfaatnya, sehingga kami umat Kristen yang minoritas, tidak merasa dianak tirikan dibanding umat agama lain oleh Pemerintah Kota waktu itu," jelas Dr Restu Utama. 

Ketum Forum Bersama Umat Kristiani ini juga menyampaikan harapan umat Kristiani di Sumut terhadap Rahudman, yang diketahui akan maju sebagai Anggota DPR RI dari Sumut. 

"Maju dari partai manapun beliau, kami doakan beliau terpilih dan kami juga siap mendukung beliau. Kami hanya menitip pesan bila beliau terpilih, agar dapat memperjuangkan aplikasi SKB 3 Menteri, terutama terkait pendirian rumah ibadah, karena dalam kenyataan dilapangan, banyak pendirian rumah-rumah ibadah umat Kristen yang dihalang-halangi dan sulit mendapat izin," ucapnya. 

H Rahudman Harahap dikesempatan itu mengucapkan terima kasih atas kehadiran para pendeta ke Pendopo Khadijah di kediamannya. Ia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan dan doa dari para pendeta terhadap dirinya. 

Rahudman mengatakan, dengan adanya pertemuan ini bisa terjalin kepercayaan antara satu dengan yang lain. Untuk itu, dirinya juga telah menggagas Bring Back Trust, sebagai sebuah prinsip untuk mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap pemimpin, terhadap pemerintah dan terhadap institusi serta lembaga-lembaga negara. 

"Kegiatan-kegiatan saya bersilaturahmi dengan masyarakat, mengunjungi masyarakat di berbagai daerah dan hadir saat diundang masyarakat, juga dalam rangka membangun kepercayaan itu. Dan saya tidak membeda-bedakan apapun suku, agama ataupun partai politiknya, karena saya tidak pernah bicara soal politik saat bertemu masyarakat dan tokoh-tokoh. Soal politik dan soal saya maju sebagai calon anggota DPR RI dari Partai Nasdem, itu urusan nanti. Yang terpenting sekarang adalah membangun jembatan hati, membangun silaturahmi agar tumbuh kepercayaan masyarakat," ujar Rahudman. 

Maka itu, lanjutnya, saat ia menjabat sebagai Walikota Medan, ia juga dekat dengan semua kalangan, semua suku, semua agama dan memperhatikan semua agama, karena itu adalah kewajiban seorang pemimpin agar kepemimpinannya  dipercayai dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakatnya. 

Lebih lanjut, Rahudman menyampaikan bahwa dirinya siap untuk membantu apapun yang menjadi kendala dan permasalahan yang dihadapi umat Kristen di Kota Medan dan Sumatera Utara, meskipun saat ini ia bukan seorang pejabat. 

Di kesempatan ini, Rahudman juga menyampaikan perlunya dibangun kebersamaan, saling mempercayai dan saling menghargai antar umat beragama, demi terwujudnya Sumut yang bermartabat. 

"Mari bersama kita bangun Sumut ini menjadi Sumut yang bermartabat, Sumut yang aman dan kondusif. Peran para tokoh agama, para pendeta, para sintua dalam hal ini sangat penting dan dibutuhkan dalam menuntun umatnya masing-masing dalam mewujudkan kedamaian dan kebersamaan dalam bingkai NKRI," ucapnya. 

Pada pertemuan ini juga dilakukan dialog, dimana sejumlah pendeta menyampaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi serta menyampaikan kesan-kesannya terhadap Rahudman. Pertemuan berlangsung dengan sangat cair dan penuh keakraban, yang diselingi dengan acara hiburan. 
.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/7YwEG8m
Berita Viral
| January 31, 2023 |

Pewarta dan Sat Reskrim Polrestabes Medan Bersinergi Kawal Ciptakan Rasa Aman di Masyarakat

 
Medan,TOPINFORMASI.COM
Pewarta  terus berkoordinasi dengan Sat Reskrim Polrestabes Medan untuk membangun sinergi dalam mengawal ciptakan suasana aman dan kondusif di masyarakat. 

"Sinergi bersama Sat Reskrim Polrestabes  memberitakan kegiatan pihak kepolisian mengenai pengungkapan dan ciptakan rasa aman di masyarakat, " ucap Ketum Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH didampingi Wakil Ketua Khairunnas, anggota Abdul Meliala dan Ayu, PU Topkota.co, usai menyerahkan baju Pewarta kepada Wakasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Adrian Risky Lubis di ruang kerjanya, Selasa (31/1/2023).  

Ia menyampaikan bahwa koordinasi tersebut sebagai penguatan pengawasan yang melibatkan aparat keamanan dalam hal menjaga suasana tetap aman di masyarakat, tambah Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut ini. 

Pria ramah ini mengaku, Sat Reskrim Polrestabes Medan sangat respon cepat yang mengganggu masyarakat. "Geng motor, kejahatan di jalanan maupun pungli disikat habis. 

Tentunya dalam hal itu, pihak kepolisian tidak main - main melindungi dan menciptakan rasa aman di masyarakat, " tuturnya. 

Sementara itu, Wakasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Adrian Risky Lubis mengaku, bangga melihat Pewarta menjaga kebersamaan dengan Sat Reskrim Polrestabes Medan. "Tetap berniat baik kepada masyarakat. Gerakan sosial Pewarta Polrestabes Medan kepada warga kurang mampu terus dilakukan, sehingga warga kurang mampu di Medan terbantu dengan kiprah Pewarta, " jelas Kompol Risky. 



from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/LnGEj8B
Berita Viral
| January 31, 2023 |

GELAR COFFEE MORNING, KEPALA LPKA PALU BERSAMA JAJARAN DIVISI PEMASYARAKATAN SULTENG TINGKATKAN SINERGITAS BERSAMA AWAK MEDIA


PALU_TOPINFORMASI.COM,Gelar Coffee Morning, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun bersama Jajaran Divisi Pemasyarakatan Sulawesi Tengah tingkatkan sinergitas bersama para awak media, Selasa, (31/1) pagi.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Sulawesi Tengah, Ricky Dwi Biantoro yang saat itu turut didampingi oleh Wakil Direktur Resnarkoba Polda Sulteng, AKBP P. Sembiring, Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, Keamanan, Johanis Tangkudung, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIa Palu, Gunawan serta turut diikuti oleh seluruh Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Pemasyarakatan Se-Kota Palu, Sigi dan Donggala dan para perwakilan Media baik Online, Cetak dan Elektronik di wilayah Kota Palu.
Ricky yang diketahui baru menjabat selama dua pekan sebagai Kadivpas Sulteng menyebutkan bahwa kegiatan tersebut diselenggarakannya sebagai momentum guna menjalin sinergitas bersama para awak media yang ia anggap adalah garda terdepan dalam mengoptimalkan pelayanan pemasyarakatan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang ia bawahi.
“Coffee Morning ini adalah murni sebagi bentuk upaya kami meningkatkan pelayanan pemasyarakatan, sudah bukan zamannya lagi kita bekerja sendirian, kita harus berkolaborasi bersama rekan-rekan media, yang menjadi ujung tombak kami dalam menginformasikan kepada masyarakat,” jelas Ricky di Salah satu tempat keterampilan Lapas Palu.
Dirinya pun telah mengetahui dan mendengarkan berbagai isu dan persoalan yang terjadi dari berbagai UPT Pemasyarakatan di Sulteng, ia berharap agar para awak media dapat senantiasa menjalin koordinasi bersama jajarannya, kata dia, seluruh Kasatker Pemasyarakatan Sulteng siap sedia 24 jam untuk dimintai informasi maupun klarifikasi untuk memberikan fakta yang aktual.
“Saya sangat senang dengan berbagai dukungan pemberitaan terkait pemasyarakatan di Sulteng ini, semoga hal ini dapat senantiasa terjalin dengan baik. Kepada rekan sekalian, saya pun akan memastikan bahwa kami semua siap sedia 24 jam untuk dimintai informasi yang dibutuhkan untuk menjawab segala isu di masyarakat, ini semua adalah untuk kepentingan masyarakat,” tambahnya.
Sementara itu, mewakili Aparat Penegak Hukum terkait, Sembiring pun mengungkapkan akan senantiasa berkolaborasi bersama jajaran Divpas, khususnya dalam hal pemberantasan Narkoba yang juga menjadi fokus utama dalam mewujudkan Pemasyarakatan BERSINAR.
“Sudah banyak pengungkapan kasus terkait Narkotika yang telah ungkap secara bersama, tentunya kedepan ini akan menjadi atensi buat kami agar lebih ditingkatkan lagi,” tegas Sembiring.
Diakhir kegiatan, Revanda pun turut berharap agar kolaborasi tersebut dapat senantiasa terjalin, katanya, apalagi terkait persoalan pembinaan anak, media mesti ada sehingga dapat turut andil dalam upaya menurunkan jumlah kasus anak.
“Kesuksesan pembinaan anak bukan ditentukan oleh satu pihak saja, akan tetapi seluruh masyarakat mesti turut andil didalamnya, semoga kita bisa capai hal itu,” tutup Revanda. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/JO8e7wD
Berita Viral
| January 31, 2023 |

January 30, 2023

Kejari Gayo Lues Fasilitasi Perdamaian Pekara Perkelahian Sesama Perempuan


GAYO LUES,TOPINFORMASI.COM
Kejari Kabupaten Gayo Lues fasilitasi perdamaian pekara perkelahian sesama perempuan lewat keadilan restoratif di kantor Kejari, Senin, 30/01/2023).

Kajari Gayo Lues Ismail Fahmi dalam konferensi pers tertulisnya menerangkan kronologis, petani perempuan berinisial AS (20) warga Kampung Pining, Gayo Lues harus berurusan dengan aparat penegak hukum. Dia terlibat dalam tindak pidana penganiayaan kepada SM (18), salah seorang warga Kampung Pining.

Berawal dari selisih paham, AS tidak mampu mengendalikan emosi dan melakukan aksi pemukulan terhadap SM. Akibatnya, persoalan itu dilaporkan ke aparat penegak hukum. Oleh penyidik kepolisian setempat, AS ditetapkan sebagai tersangka atas tindak pidana penganiayaan, yang melanggar pasal Pasal 351 Ayat (1) KUHPidana.

Pada tahap pelimpahan ke Kejari Gayo Lues, Ismail Fahmi selaku Kajari berinisiatif memfasilitasi perdamaian antara tersangka dan korban, sehingga perkara itu tidak dilanjutkan dan dihentikan penuntutan atas perkara itu.

Kajari menerangkan, pada Kamis, 19 Januari 2023 bertempat di Kantor Kejaksaan Negeri Gayo Lues di Blengkejeren, Kejari memfasilitasi perdamaian antara dua orang warga yang berselisih paham itu. Keduanya pun sepakat berdamai dan setuju agar perkara tidak dilanjutkan hingga ke persidangan. Atas dasar itu, pihaknya mengusulkan penghentian penuntutannya kepada JAM Pidum lewat Kejati Aceh.

"Pada hari Senin 30 Januari 2023, JAM Pidum Fadil Zumhana atas nama Jaksa Agung ST Burhanuddin menyetujui usulan penghentian penuntutan yang diajukan Kejari Gayo LUes atas penganiayaan atas nama tersangka AS yang diduga melanggar Pasal 351 KUHP," Ungkapnya.

“Penegakan hukum berlandaskan hati nurani dan humanis, Kejari Gayo Lues mampu memfasilitasi penghentian perkara ini. AS akhirnya bebas dari ancaman pidana. Ini semua kita lakukan sebagai implementasi penegakan hukum Kejaksaan RI yang berhati nurani dalam menerapkan keadilan restoratif,” lanjutnya.

Kejari Gayo Lues segera menerbitkan Surat Ketetapan Penghentian Penuntutan (SKP2) Berdasarkan Keadilan Restoratif dan menyerahkannya kepada AS. “SKP2 RJ sesuai Peraturan Kejaksaan Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 2020 dan Surat Edaran JAM-Pidum Nomor: 01/E/EJP/02/2022 tanggal 10 Februari 2022 tentang Pelaksanaan Penghentian Penuntutan Berdasarkan Keadilan Restoratif sebagai perwujudan kepastian hukum,” ujar Ismail.(Abdi)


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/yRY9kg3
Berita Viral
| January 30, 2023 |

Jadi Irup Di SMA N 2 Medan, Kajati Sumut Sampaikan Pentingnya Kejujuran dan Kedisiplinan



MEDAN-TOPINFORMASI.COM
Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH yang diwakili Koordinator Bidang Intel Nanang Dwi Priharyadi, SH MH dan Kasi Penkum Yos A Tarigan, SH,MH menjadi inspektur upacara pada kegiatan upacara bendera di SMA N 2 Medan, Jalan Karang Sari, Polonia Medan.

Dalam arahannya, Nanang Dwi Priharyadi menyampaikan agar adik-adik siswa SMA N 2 Medan yang mengikuti upacara agar meningkatkan kejujuran dan kedisiplinan dalam meraih cita-cita.
 
"Kejujuran dalam menjalani pendidikan di sekolah ataupun di luar sekolah. Ini adalah kesempatan bagi adek-adek sekalian untuk memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya. Karena, waktu yang adek-adek gunakan hari ini tidak akan terulang lagi di kemudian hari," katanya.

Lebih lanjut Nanang menyampaikan, gunakanlah waktu yang ada dengan sebaik-baiknya untuk meraih prestasi. Orang tua adik-adik sudah berkorban materi dan mempercayakan adik-adik dalam memanfaatkan waktu yang ada untuk memperoleh prestasi.

"Gunakanlah waktu yang ada dengan sebaik-baiknya dan jangan sia-siakan pengorbanan orang tua yang telah mempercayakan adek-adek dalam belajar mewujudkan cita-cita," tandasnya.

Pada kesempatan itu, tim dari Kejati Sumut disambut Kepala Sekolah SMA N 2 Medan Drs. Buang Agus S, M.Psi dan menyampaikan terimakasih kepada Kejati Sumut yang telah mengutus tim-nya untuk menjadi inspektur upacara pada kegiatan upacara di SMA N 2 Medan.

"Secara berkesinambungan kita menghadirkan praktisi, dari unsur pemerintah dan aparat penegak hukum untuk menjadi inspektur upacara dan memberikan motivasi kepada peserta didik," tandas Buang Agus.

Setelah kegiatan upacara, tim dari Kejati Sumut melanjutkan kegiatan penyuluhan hukum kepada 72 orang siswa-siswi SMA N 2 Medan.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/rlxK0do
Berita Viral
| January 30, 2023 |

BERSAMA KADIS DP3A KOTA PALU, KADIVPAS DAN KEPALA LPKA PALU RENCANAKAN PROGRAM PEMBINAAN JANGKA PANJANG


PALU_TOPINFORMASI.COM
Maksimalkan pembinaan kepada anak, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (Ka.LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun, bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas), Ricky Dwi Biantoro serta Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Palu, Yudhi Riany Firman, rencanakan program pembinaan jangka panjang kepada seluruh anak binaan di LPKA Palu.

Momen itu terjadi saat ketiga unsur pimpinan tersebut bersiap menerima kunjungan Ibu Wakil Wali Kota Palu, dr. Reny Lamajido Sp.PK., M.Kes yang akan melakukan penyerahan secara simbolis perlengkapan tempat tidur kepada seluruh anak binaan atau anak berhadapan hukum (abh) di LPKA Kelas II Palu, Senin, (30/1) pagi.

Dalam kesempatan tersebut, Revanda mengungkapkan bahwa dalam pelaksanaan program pembinaan anak di LPKA Palu yang terus melibatkan pihak Pemerintah Kota Palu, hal baik terus ditunjukkan oleh seluruh anak binaannya, dari berbagai bidang kepribadian maupun kemandirian. Namun, kata dia, meski mengalami penurunan jumlah kasus tindak pidana residivis anak, hambatan yang dialami dilapangan masih berotasi pada kurangnya tempat atau pengawasan maupun pemberian pembinaan yang berkelanjutan kepada anak yang telah resmi dibebaskan, ia pun mengharapkan agar hal tersebut dapat diatasi secepatnya.

“Mungkin yang belum maksimal disini adalah suatu badan atau lembaga yang dapat melanjutkan pembinaan kepada anak-anak yang telah bebas, hal ini harus kita perhatikan secepat dan setepat mungkin,” jelas Revanda.

Lebih lanjut, Yudhi juga menyebutkan bahwa dibawah kepemimpinan Hadianto Rasyid, Kota Palu saat ini telah memikirkan hal tersebut, ia pun menegaskan akan senantiasa berupaya menghadirkan berbagai program berkaitan dengan perlindungan kepada seluruh anak dan nantinya akan turut menjangkau para mantan anak binaan di LPKA Palu.
“Hal ini akan menjadi catatan buat kita juga, meski sudah menurun akan tetapi kita tetap berjuang untuk mencapai angka 0% anak yang melakukan tindak kejahatan kembali,” tegasnya.

Senada dengan itu, Ricky yang diketahui baru dua pekan memimpin jajaran Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah bertekad akan turut andil dalam penyelesaian permasalahan tersebut, ia pun berharap agar tekad tersebut dapat diikuti juga dengan seluruh jajaran Pemasyarakatan Sulteng.

“Kita sangat senang mendengar anak-anak ini dapat berhasil dan hal itu tidak boleh ditinggalkan, kedepan saya akan turut andil menyelesaikan permasalahan tersebut, kita harus bisa membuat program pembinaan kepada seluruh anak yang telah keluar dari sini, apalagi ini sangat berkaitan erat dengan tujuan kita bersama, kesuksesan pemasyarakatan adalah kesuksesan pemerintah daerah juga,” tutupnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/3vA4qVQ
Berita Viral
| January 30, 2023 |

CIPTAKAN PUISI TENTANG WALIKOTA PALU, ANAK BINAAN: WALIKOTA ADALAH BAPAK KAMI SEMUA


PALU_TOPINFORMASI.COM
Terus mendapat perhatian Wali Kota Palu, Anak Binaan atau Anak Berhadapan Hukum (ABH) di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu ciptakan puisi tentang Wali Kota Palu, kata mereka, Walikota adalah Bapak Kami Semua.
Ungkapan tersebut diutarakan oleh dua orang perwakilan Anak Binaan didalam bait puisi karya mereka sendiri saat LPKA Kelas II Palu dikunjungi oleh Wali Kota Palu yang saat itu diwakili oleh Wakil Wali Kota Palu, dr. Reny Lamajido yang didampingi oleh para Kepala Dinas lingkup Pemerintah Kota Palu dan disambut langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas), Ricky Dwi Biantoro serta Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun bersama seluruh pegawai dan Anak Berhadapan Hukum (ABH) atau anak binaannya di Ruangan Aula Blok Hunian LPKA Palu. 
“Kami sangat senang kepada Wali Kota Palu, beliau adalah Bapak bagi kami semua yang ada disini, yang tidak pernah luput untuk ia perhatikan,” ujar salah seorang anak binaan.
Dalam kesempatan tersebut, dr. Reny yang mewakili Hadianto Rasyid turut menyerahkan 24 unit tempat tidur serta 48 perlengkapan tidur lainnya kepada seluruh anak binaan, ia yang sebelumnya dengan diwakili jajaran perangkat daerahnya pun rutin memberikan perhatian serius kepada seluruh anak di LPKA Palu.
“Semua anak di Kota Palu punya kesempatan yang sama, tidak ada yang dibedakan, apalagi persoalan tumbuh dan berkembangnya, kalau kita semua bahu membahu bergerak bersama, saya yakin Kota ini akan lebih maju kedepan,” jelas dr. Reny.
Ia berharap agar seluruh anak yang berada di LPKA Palu dapat lebih semangat dalam menjalani masa pembinaannya sehingga jika keluar nanti dapat turut andil menjaga dan membuat Kota Palu menjadi lebih aman, damai dan berkemajuan. 
“Bersama LPKA Palu, kita akan terus berupaya memberikan program-program yang dapat membuat anak-anak semua bisa ceria menjalani masa pembinaan disini, mereka kami minta agar lebih serius dan ikhlas menjalaninya dan dengan begitu semoga saja mereka bisa menjadi pemimpin yang baik untuk daerah ini,” terangnya.
Bersyukur mendapat kunjungan tersebut, Revanda pun mengungkapkan akan senantiasa turut serta dalam mendukung segala program Pemerintah Kota Palu, kata dia, jumlah tindak pidana usia anak mesti menurun, kalau bisa menembus angka 0.
“Kita akan berupaya menghadirkan pembinaan yang tepat dan baik untuk mereka, kami sangat fokus untuk menurunkan jumlah kasus usia anak disini, dan hal itu perlahan menuai hasil baik dengan berkurangnya anak didalam LPKA,” tutupnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/XtEfCWN
Berita Viral
| January 30, 2023 |

KUNJUNGAN PERDANA KADIVPAS RICKY DWI BIANTORO, SELURUH ABH LPKA PALU SAMBUT DENGAN YEL-YEL SELAMAT DATANG


PALU,TOPINFORMASI.COM_Kunjungan perdananya ke Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Sulawesi Tengah, Ricky Dwi Biantoro disambut dengan Yel-yel Selamat Datang dari seluruh Anak Binaan LPKA Palu, Senin, (30/1) pagi, di area Blok Hunian anak.
Dalam kunjungan tersebut, Ricky didampingi oleh Kepala Subbidang Bimbingan Dan Pengentasan Anak, M. Nur Amin dan disambut langsung oleh Kepala LPKA Kelas II Palu, Revanda Bangun serta seluruh pejabat struktural dan para staf LPKA Kelas II Palu.
Bukan hanya bertujuan untuk menyaksikan prosesi penyerahan bantuan tempat tidur dari Pemerintah Kota Palu, Ricky pun turut meninjau dan memastikan pelaksanaan pembinaan maupun pelayanan pemasyarakatan di LPKA Palu berjalan dengan lancar.
“Tahun 2023 ini kita mesti lebih bahu membahu untuk mencapai kesuksesan bersama, apa yang menjadi hambatan segera kita benahi bersama, Sistem Pemasyarakatan mesti berjalan dengan lancar,” jelas Ricky.
Ia pun mengapresiasi segala upaya yang telah diberikan LPKA Palu guna mengoptimalkan proses pembinaan dengan turut melibatkan para stakeholders khusus jajaran Pemerintah Kota Palu, yang dinilainya sangat baik.
“Disamping mesti terus meningkatkan segala inovasi, saya harap agar kerja baik yang dibuktikan suksesnya LPKA Palu berkolaborasi bersama Pemerintah Kota Palu dapat senantiasa ditingkatkan dengan sebaik-baiknya,” tambahnya.
Bersyukur atas kunjungan tersebut, Revanda pun mengungkapkan akan senantiasa berupaya meningkatakan segala pelayanan yang ada di LPKA Palu, kata dia, kesuksesan LPKA Palu dalam mengaktualisasikan sistem pemasyarakatan mesti berdampak baik untuk daerah, khususnya Kota Palu.
“Kami akan terus berupaya meningkatkan segala layanan, kami semua sangat fokus untuk membawa LPKA Palu Kemenkumham Sulteng ini menjadi lebih baik, dan tentu hal tersebut mesti berdampak juga baik pembangunan daerah yang kita cintai ini,” tutup Revanda. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/u4CNBA2
Berita Viral
| January 30, 2023 |

MEMBANGUN DAERAH BERSAMA, LPKA PALU TERIMA BANTUAN PAKET TEMPAT TIDUR UNTUK ABH DARI WALI KOTA PALU


PALU_TOPINFORMASI.COM,Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu terima bantuan paket perlengkapan tempat tidur anak dari Pemerintah Kota (Pemko) Palu, Senin, (30/1) pagi. Hal tersebut merupakan bentuk komitmen bersama dalam membangun Kota Palu sebagai Kota Layak dan Ramah Anak.
Penyerahan tersebut diwakili oleh Wakil Wali Kota Palu, dr. Reny Lamajido yang saat itu turut didamapingi oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Palu, Yudhi Riany Firman serta para perwakilan Organisasi Perangkat Daerah lingkup Pemko Palu dan disambut langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas), Ricky Dwi Biantoro serta Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun bersama seluruh pegawai dan Anak Berhadapan Hukum (ABH) atau anak binaannya di Ruangan Aula Blok Hunian LPKA Palu.
“Meski sudah kesekian kalinya, akan tetapi kami sangat terharu dan bahagia atas kunjungan Ibu Wakil Wali Kota Palu ini beserta jajaran, pastinya hal ini menguatkan komitmen kita bersama dalam mewujudkan Kota ini semakin maju dan memang layak serta ramah untuk anak,” tutur Revanda diawal kegiatan.
Sementara itu, mewakili Kakanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah, Ricky yang diketahui baru genap dua pekan memimpin jajaran Divisi Pemasyaratan, berharap agar sinergitas tersebut dapat senantiasa terjalin dengan baik, kata dia, kolaborasi yang dijalin tersebut dapat menciptakan inovasi yang dapat mendukung tumbuh kembang dari setiap anak, khususnya yang berada di LPKA Palu.
“Kami sangat senang bahwa kita semua bisa menjalin hubungan yang erat. Jadi, kedepan kita mesti berupaya agar lebih menyukseskan program antara kedua belah pihak. Kalau bisa bukan hanya sampai didalam LPKA saja, kita mesti turut memikirkan anak-anak kita ini hingga mereka keluar dari sini,” ujar Ricky.
Mewakili Wali Kota Palu, dr. Reny pun turut mengapresiasi dan bersyukur atas segala pembinaan yang telah dilakukan bersama, ia pun berharap agar seluruh anak binaan dapat mengikuti segala pembinaan dengan sebaik mungkin, katanya, ia ingin melihat anak di LPKA Palu menjadi seorang pemimpin bangsa.
“Saya seorang Ibu, dan melihat anak-anakku disini membuat saya berpikir bagaimana mereka semua bisa menjadi kader-kader pemimpin kita dimasa depan. Pastinya jajaran Pemko Palu akan terus bersanding bersama LPKA Palu dalam membina anak-anak disini,” tutupnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU



from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/oac04e8
Berita Viral
| January 30, 2023 |

Polisi Sita Celurit & Klewang Sepanjang 40 Cm, Dari Lokasi Ngumpul Belasan Remaja



TOPINFORMASI.COM,Tim Khusus Anti  Bandit (Tekab) Polsek Patumbak (Tekab) Polrestabes Medan, menyita sebilah celurit dan klewang panjang sekitar 40 centimeter dari belas remaja yang diduga hendak melakukan tawuran Minggu (29/1/2023) dini hari. 

Tak hanya itu, dilokasi polisi juga menemukan tumpukan batu koral dan kayu. Senjata tajam dan tumpukan batu serta kayu itu diamankan oleh pihak kepolisian berawal saat polisi melakukan patroli dan mencurigai sekolom remaja yang lagi berkumpul di Jalan.

Namun sayang belas remaja yang diduga hendak melakukan tawuran di jalan Sisingamangaraja Kelurahan Harjosari I Kecamatan Medan Amplas Medan kota Medan itu keberu kabur kedalam Gang kecil lagi gelap, ketika melihat polisi dari kejauhan datang.

"Saat ini barang bukti berupa senjata tajam jenis celurit maupun klewang panjang telah kami amankan," ujar Panit Reskrim Polsek Patumbak Ipda M.Yusuf Sidabutar SH MH.

Lanjutnya, selain celurit dan klewang, polisi juga mengamankan barang bukti lain berupa 2 unit sepeda motor satu diantara diduga hasil curian. 

"Satu Sepeda motor yang kita amankan, tidak memiliki surat kenderaan, yakni STNK, dan bahkan nopolnya (BK) Palsu," kata Ipda M Yusuf yang didamping Ipda Yumilian SH

Dikatannya, Guna mencegahan terjadinya aksi kriminalitas seperti Begal, atau 3C, Pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), dan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) dan Genk Motor serta Tawuran di malam hari hingga dini hari, Tim Khusus Anti Bandit Polsek Patumbak khusus setiap malam minggu dan bahkan setiap malam melaksanakan patroli.

"Kami terus melakukan Patroli dan menyeser daerah-daerah yang dianggap rawan,"sebutnya.

Pada kesempatan itu Panit Reskrim Ipda Muhammad Yusuf Sidabutar
juga  menghimbau kepada masyarakat khususnya di Kecamatan Medan Amplas untuk tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap keamanan disekelilingnya masing-masing 

“Apabila menemui atau mengetahui adanya gangguan Kamtibmas, agar melaporkan kepada pihak Kepolisian,”ucapnya.

Disebutkannya, tindak kejahatan itu terjadi karena adanya niatan pelaku dan kesempatan, maka hendari melakukan perjalan dimalam hari

“Sekarang ini banyak orang dari luar  masuk ke wilayah kita untuk membuat kerusuhan dan mengincer targetnya,”tandasnya. 

Dari pantauan dilokasi,polisi
yang awalnya mensir jalan Sisingamangaraja, Simpang Amplas, Patumbak, Simpang Limun, Jalan Selamat dan Jalan Garu I, kembali lagi ke Jalan Sisingamangara dengan seketika melihat dua orang pria yang mencurigakan lagi didepan ruko.

Melihat kedua pria itu, lalu polisi yang melakuka patroli dengan mengubakan sepeda motor
mendatangi dua orang pria tersebut.
Namun saat ditanyai, salah seorang pria yang mengaku bernama Fauzi warga Jalan Garu I, Kelurahan Harjosari I Kecamatan Medan Amplas terlihat gugup ketika barang bawaannya di pemeriksaan.

Pria itu terpantau memilih-milih mengeluarkan barang-barang yang ada ditasnya. Kecurigaan polisi pun bertambah, akhirnya setalah semua barang yang ada didalam tasnya dikeluarkan, polisi menemukan alat isap sabu dan plastik klip bening.

Namun pria itu masih beruntung, soalnya saat diperiksa, polisi tidak menemukan barang bukti dari plastik klip dan alat isap sabu milik pria itu. Sementara pria berambut pendek itu, saat ditanya mengaku kalau dirinya 4 hari lalu telah mengkonsumsi sabu. 

"Ya pak saya pekai sabu, itu plastik sabu empat hari yang lalu,untuk hari ini saya belum ada mengkonsumsi sabu,"kata Fauzi, yang terlihat ketakutan.

Setelah dicermati dan diteliti dari plasti klip maupun pada alat isap tersebut tidak ada sisa sabu sedikitpun.akhirnya pria itupun dinasehati, berikutnya disuruh pulang, selanjutnya Tim Khusus Anti Bandit (Tekab) melanjutkan patroli


Lagi-lagi dilokasi lain, polisi megejar pengendara sepeda motor  Suzuki Fu, yang datang dari Jalan Tritura menuju Simpang Amplas, saat dilakukan periksaan ternya kecurigan polosi tidak meleset.

Pengendara Sepeda motor  Suzuki Fu yang mengaku bernama Ari warga Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang itu setelah diberhentikan dan ditanya oleh polisi tidak dapat menjukkan surat kenderaannya.

Uniknya lagi, pria bertubuh besar itu sangat jujur ia mengatakan kalau kaau dirinya tidak meliki SIM, dan KTP dan bahkan sepeda motor yang dikenderainya Plat BKnya Palsu, 

Sepeda motor itu bukan milik saya , milik ketua AMPI bernama Juanda Simanjutak, aku hanya makainya aja, karna aku anggota AMPI di Deli Serdang.

Tapi yang lebih lucunya lagi pria yang mengaku, anggota AMPI itu, saat  ditanya Kartu Anggotanya  mengaku tidak ada, alasannya belum diurus sama ketuanya.

"Saya mamang benar Anggota AMPI, kalau Kartu Anggota belum diurus sama ketua saya bernama Juanda Simanjuntak,"bilangnya dengan nada gugup saat ditanya awak media ini.

Endingnya, sepeda motor Suzuki Fu yang kenderainya pria itu diamankan ke Mapolsek Patumbak, karna tidak dapat menujukkan surat-suratnya.
(Put)


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/NCDi0Qg
Berita Viral
| January 30, 2023 |

January 29, 2023

Setelah Apel Pagi, Kajati Sumut Gelar Olahraga Rutin Bersama Jajaran



MEDAN-TOPINFORMASI.COM
Salah satu cara untuk menyamakan persepsi dan pererat tali silaturahmi adalah dengan rutin menggelar olahraga secara bersama-sama. Hal itu yang dilakukan Kajati Sumut Idianto, SH,MH bersama jajaran setiap Jumat.

Sebelum menggelar olahraga rutin, Kejati Sumut menggelar apel pagi sekaligus untuk cek personel yang dipimpin langsung Aspidmil Kol. Chk Makmur Surbakti, SH,MH.

"Apel pagi sebelum melakukan olahraga menjadi hal yang sangat penting dalam membangun disiplin. Apel pagi ini juga sekaligus untuk melakukan pengecekan personel apakah ada yang tidak hadir atau tidak hadir dengan alasan yang jelas," kata Aspidmil.

Setelah apel pagi, Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut), Jumat (27/1/2023) menggelar olahraga rutin di halaman belakang kantor Kejati Sumut, Jalan AH Nasution Medan.

Kajati Sumut Idianto, SH,MH bersama para Asisten, Kabag TU, Koordinator, para Kasi serta seluruh jajaran di Kejati Sumut menggelar senam pagi bersama sekaligus mendukung upaya pemerintah membangun budaya Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).

Menurut Kajati Sumut Idianto, SH,MH melalui Kasi Penkum Yos A Tarigan, SH,MH selain bertujuan untuk menjaga kebugaran, kegiatan ini juga bertujuan mempererat tali silaturahmi antara seluruh jajaran dan menyamakan persepsi dalam membangun Kejaksaan ke arah yang lebih baik lagi.

Setelah mengadakan senam pagi bersama, dilanjutkan dengan olahraga bola volley serta olahraga lainnya.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/p170fSL
Berita Viral
| January 29, 2023 |

Rahudman Minta Relawan Anies Baswedan di Deliserdang Rebut Kepercayaan Masyarakat

 

TOPINFORMAI.COM,Percut Sei Tuan, Ketua Dewan Pakar DPW Partai NasDem Sumut, Drs H Rahudman Harahap, MM meminta seluruh kader dan simpatisan Relawan AP24 (Anies Pemimpin 2024) di Kabupaten Deliserdang untuk merebut kepercayaan masyarakat dalam Pilpres 2024. Hal itu dikatakan Rahudman ketika memberikan pengarahan dalam acara Pelantikan Relawan AP24 se-Kabupaten Deliserdang di Percut Sei Tuan, Minggu (29/1). 

"Saya meminta agar seluruh anggota, kader dan simpatisan Relawan AP24 untuk merebut kepercayaan publik untuk memenangkan Anies Baswedan sebagai presiden di Pilpres 2024," kata Rahudman disambut tepuk tangan sekitar seribu Relawan AP24 yang hadir di acara tersebut. 

Rahudman yang mencanangkan slogan Bring Back Trust yang bermakna merebut kembali kepercayaan masyarakat, menegaskan kepercayaan masyarakat dapat didapat dengan selalu berbuat baik dan yang terbaik di tengah-tengah masyarakat. Walikota Medan 2010-2015 ini juga menyampaikan, kepercayaan masyarakat merupakan hal terpenting yang harus diraih dalam Pemilu Legislatif dan Pilpres 2024. 

"Yakinlah, kepercayaan masyarakat itu sangat penting. Kepercayaan masyarakat pada kita selaku relawan Anies Baswedan dan Partai NasDem harus dijadikan tujuan. Mari kita selalu berbuat baik dan yang terbaik pada masyarakat. Apapun itu, kita harus selalu dan merawat jembatan hati dengan masyarakat," ujar Rahudman yang akan menjadi caleg DPRI dari Partai NasDem dari Dapil Sumut 1. 

Acara Pelantikan Relawan AP24 Deliserdang juga dihadiri oleh jajaran pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Deliserdang serta ribuan Relawan AP24.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/uPkoWIv
Berita Viral
| January 29, 2023 |

Menteri Keuangan Mendukung Langkah BTN Menjadi Kebanggaan Indonesia


TOPINFORMASI.COM,  PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk memulai tahun 2023 dengan optimisme, terlebih setelah mendapatkan suntikan dana segar senilai total Rp 4,13 triliun dari hasil penyelenggaraan Rights Issue  dan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebelumnya.  Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati  berharap dari  PMN yang diberikan Pemerintah, Bank BTN dapat bersinergi dan memberi nilai tambah namun tetap memprioritaskan kesehatan neraca keuangannya dalam menjawab tantangan sektor perumahan.  


“Jadi saya berharap, BTN tentu untuk  bisa bersinergi dan memberi nilai tambah tapi BTN harus sehat, kalau anda sakit,  sama  kalau anda sakit punya Covid, mau join sama malah bisa nularin semua. So the first and the most important conditions BTN harus menjadi nilai tambah, anda harus sehat anda harus well governed, anda harus efisien,anda  harus better manage, anda harus kompetitif anda baru memiliki nilai tambah,” kata Menteri Keuangan saat memberikan paparan pada a Rapat Kerja Bank BTN 2023, di Jakarta, Jumat (27/01).


Pada rapat kerja  BTN yang khusus membahas target dan inisiatif Bank BTN tahun 2023 tersebut, Menteri  Keuangan menekankan  pentingnya Bank BTN terus menjaga neraca keuangannya pada sisi fundamental  meskipun diberikan amanah oleh Pemerintah untuk mendukung program perumahan yang ditetapkan Pemerintah. “Kita semuanya bisa ditugasi negara untuk tujuan apapun, tapi kalau kita ditugasi untuk menjadi professional adalah menjalankan amanah secara benar, efisien, tidak mudah  puas dan terus haus terhadap prestasi dan meningkatkan serta menjaga tata kelola serta keuangan anda,” kata Menteri Keuangan menegaskan.


Menteri Keuangan menilai, dalam menetapkan target-target pencapaian  dari penggunaan dana Rights Issue tidak dipersempit hanya pada penyaluran kredit ke perumahan, namun harus lebih luas dari target akumulasi sebesar 1,32 juta unit yang ditetapkan tercapai pada tahun 2025.


 “Anda BUMN, tidak bekerja sekedar cari untung, keuangan tetap harus harus dijaga tapi its the not only objective, anda punya idealisme , membangun Indonesia, mensejahterakan masyarakat dari sisi kuangan, jalankan amanah itu dengan baik istiqomah menjadi mortgage company terbaik di ASEAN dan membuat rakyat dan Indonesia bangga kepada anda,” kata Menteri Keuangan.

Menindaklanjuti arahan Menteri Keuangan, Direktur Utama Bank BTN, Haru Koesmahargyo dan Wakil Komisaris Utama, Iqbal Latanro menandatangani Kontrak Kerja Manajemen tahun 2023 yang memasukan target-target dari KPI Rights Issue. “Kami akan memastikan amanah yang telah diberikan akan kami laksanakan dengan penuh kesungguhan hingga masyarakat dapat merasakan manfaat yang nyata yaitu memiliki rumah dengan cepat, mudah dan murah,” kata Haru.


KPI Rights issue yang dimaksud Haru meliputi diantaranya peningkatan penyaluran KPR  secara akumulatif dari tahun 2021-2024 menjadi 1,32 juta unit, peningkatan profitabilitas, perbaikan rasio permodalan, rasio kualitas kredit,  peningkatan kontribusi dividen dan pajak  untuk negara serta penciptaan inovasi bisnis. 

Sementara untuk tahun 2023, Haru menilai terdapat sejumlah tantangan yang menghadang perekonomian dan bisnis perbankan, diantaranya ketatnya likuiditas dan kenaikan suku bunga  acuan serta persaingan baik dari  sisi suku bunga kredit maupun tabungan hingga tren transaksi digital yang menjadi prilaku baru nasabah. Oleh sebab itu pada Rapat Kerja dengan tema Digital Disruption to Expand Mortgage and Beyond tersebut, Haru menegaskan perlunya transformasi digitalisasi bisnis yang diiringi dengan transformasi leadership.

"BTN berkomitmen untuk mengembangkan Digital Channel ekosistem yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dari sisi hunian. 
Saat ini Bank BTN telah memiliki BTN Property, BTN Property for Developers & BTN Smart Residence yang dapat memberikan kenyamanan bagi Nasabah mencari rumah yang diiinginkan sekaligus dapat memberikan jasa after sales kepada Nasabah. BTN menciptakan sebuah ecosystem perumahan yang dapat diakses hanya dalam genggaman tangan. pengembangan ini akan terus dilakukan sebagai bagian komitmen Bank BTN menjadi the best mortgage Bank in Southeast Asia 2025," kata Haru. 

Adapun target tahun 2023 Haru menjelaskan,  diantaranya, kredit tumbuh sekitar 9%, sementara Dana Pihak Ketiga tumbuh sekitar 8 %, sementara laba bisa meningkat sekitar 8% serta NPL bisa ditekan di bawah 3%. 


Pada kesempatan yang sama, Wakil Komisaris Utama BTN, Iqbal Latanro menyampaikan pandangan agar BTN mampu menghadapi tantangan dan memaksimalkan potensi tahun 2023 antara lain, Bank BTN harus memperkuat muruah sebagai Bank Perumahan, peningkatan dana murah  serta peningkatan fee based income atau pendapatan non bunga. “Selain itu dari sisi SDM, diperlukan peningkatan kompetensi pegawai, dan peningkatan budaya melayani nasabah serta meningkatkan leadership,” tutup Iqbal.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/7owV6rn
Berita Viral
| January 29, 2023 |

Tingkatan Kebugaran Tubuh,Pewarta dan Pegawai & Mantan PUD Pasar Gowes Bersama



Medan,TOPINFORMASI.COM
       Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan dan Media Online Pewarta.co gowes bersama PUD Pasar Kota Medan, Minggu (29/1/2023).
    Ketua Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH,  mengatakan Gowes baik untuk menjaga kesehatan, juga berguna bagi kehidupan.
Karena olah raga sangat dibutuhkan tubuh, dengan bergowes jantung menjadi sehat begitu juga fisik kita.
    "Kalau kita sehat, fikiran sehat, perkerjaan pun makin mantap,"ujar Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut.
     Pemred Media Online Pewarta.co itu mengungkapkan, rute gowes hari ini mulai start dari Jalan Medan Area Selatan, Jalan Pandu, Jalan Brigjen Katamso, Jalan Sudirman, Jalan Gatot Subroto, Jalan H Adam Malik, Jalan Glugur dan finish Lapangan Merdeka Medan.
   
Sementara Mantap Pegawai PUD Pasar Medan,  Basiruddin Nasution, SE menuturkan,  sehat Itu mahal, dengan bersepeda dapat menjalin menyambung silaturahmi dengan kawan-kawan yang masih aktif dan kalangan wartawan.

Hafis Ibrahim Siregar, SH  mengatakan, berolah raga ini dapat menghilangkan stres karena banyaknya pekerja, baik itu pekerjaan di kantor maupun diluar kantor. 
    Usai Gowes Pemred Media Pewarta.co Chairum Lubis SH, mantan PUD Pasar Medan Basiruddin Nasution dan Kabag Hukum PUD Pasar Medan Hafis Ibrahim Siregar, menikmati makan roti bakar dan minum kopi susu serta teh manis di de Akur Jalan Wajir Medan.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/UwspbZL
Berita Viral
| January 29, 2023 |

January 28, 2023

Bangun Jembatan Hati, Rahudman Silaturahmi dengan Masyarakat Payalombang

 
TOPINFORMASI.COM,Serdang Bedagai, Ketua Dewan Pakar DPW Partai NasDem Sumut, H Rahudman Harahap menjalin silaturahmi dan jembatan hati dengan masyarakat Kecamatan Payalombang, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergei), Jumat (27/1) sore. Kesempatan bersilaturahmi itu dimanfaatkan Rahudman untuk berkenalan dan membangun jembatan hati dengan ratusan masyarakat Payalombang. 

"Alhamdulillah, saya bisa hadir disini untuk bersilaturahmi dan membangun jembatan hati. Insha Allah, saya siap membantu apapun untuk masyarakat Payalombang, Sergei," kata Rahudman Harahap. 

Pertemuan dengan berbagai lapisan masyarakat terus dilakukan Rahudman Harahap untuk membesarkan Partai NasDem Sumut. Dikatakannya, kehadiran para kader Partai NasDem harus memberi manfaat bagi masyarakat. 

"Kader NasDem harus hadir dan memberi manfaat bagi masyarakat Sumut. Berbuat baik dan yang terbaik harus menjadi tujuan bagi setiap kader," kata Rahudman.   

Dalam kesempatan kunjungannya ke Kabupaten Sergei dan Kota Tebing Tinggi, Rahudman selalu didampingi isteri, Hj Rita Wizni. Usai bersilaturahmi dengan masyarakat Payalombang, Rahudman juga berkesempatan bertemu dengan sejumlah kader Partai NasDem, Kota Tebing Tinggi. Hadir Wakil Ketua DPRD Kota Tebing Tinggi, M Azwar yang juga merupakan Ketua DPD Garda Pemuda Partai NasDem. Diskusi hangat dengan kader NasDem Kota Tebing Tinggi dilakukan untuk membesarkan dan menjadikan NasDem Sumut Juara di Pemilu 2024. 

"Kita tetap konsisten berjuang untuk menjadikan Partai NasDem Sumut Juara sesuai dengan cita-cita Ketua DPW Partai NasDem Sumut, Iskandar, ST," tegas Rahudman.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2V7bhRN
Berita Viral
| January 28, 2023 |

Kunjungi Ismugiman, Ketua Pewarta Berikan Sembako dan Uang Santunan



Medan, TOPINFORMASI.COM
Ketua Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH mengunjungi Penasihat Pewarta Ismugiman di kediamannya Jalan Medan Area Selatan, Gang Mangun, Sabtu (28/1/2023).

Kunjungannya tersebut dalam rangka melihat kondisi terkini bang Is panggilan akrabnya yang beberapa bulan lalu terkena stroke ringan. Turut mendampingi anggota Novian Harhara Sembiring dan Surya Irwandi Hasibuan.

Terlihat raut wajah bang Is senang dan gembira dikunjungi Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis, SH bersama anggota. Kondisi fisiknya juga pasca kena strok sudah ada kemajuan. 

Dalam kunjungannya itu, Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis, SH memberikan sembako dan uang kepada anggota PWI Sumut seumur hidup tersebut. 

Mantan wartawan Harian Analisa itu mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH atas kepeduliannya.

"Semoga Ketua Pewarta Polrestabes Medan murah rejeki, panjang umur dan Pewarta Polrestabes Medan semakin sukses ke depannya," ujar bang Is. 

Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH menyampaikan kunjungannya ke kediaman penasihat Ismugiman untuk melihat perkembangan kondisinya pasca terkena strok ringan.

"Alhamdulillah kondisinya sudah ada perubahan. Wajahnya makin cerah dan badan yang terkena strokepun sudah ada kemajuan," ungkap Sekretaris Jaringan Media Siber (JMSI) Sumut.

Kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari arahan dan bimbingan Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Panca Putra Simanjuntak, MSi, Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Dr. H. Dadang Hartanto, SH SIK MSi, Wakapolda Sumut Brigjen Pol  Drs. Jawari.

Di samping itu arahan dari Kasektupa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto SIK MHum, Brigjen Pol Riko Sunarko SIK MSi, Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Armia Fahmi, dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/1MYEqCt
Berita Viral
| January 28, 2023 |

JAJARAN LPKA PALU TERIMA SUNTIKAN VAKSINASI BOOSTER TAHAP KEDUA

 
PALU_TOPINFORMASI.COM,Usai dibuka secara serentak untuk umum pada tanggal 24 Januari kemarin, Jajaran Pegawai Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu secara bersamaan terima suntikan Vaksinasi Covid-19 Dosis keempat atau Vaksinasi Booster tahap kedua, Sabtu, (28/1) pagi, 
Kegiatan yang diselenggarakan di Aula Blok Hunian LPKA Palu tersebut terselenggara atas kerja sama LPKA Palu yang dipimpin oleh Revanda Bangun bersama Dinas Kesehatan Kota Palu melalui Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Bulili dalam mengoptimalkan pelayanan kesehatan, khususnya dalam hal menyukseskan pelaksanaan program Vaksinasi Covid-19 kepada seluruh masyarakat, khususnya bagi para pegawai maupun anak binaan yang berada di LPKA Palu.
“Kegiatan ini adalah harmonisasi dan hasil kerja sama yang telah kita jalin bersama, kita semua komitmen untuk menyukseskan program pemerintah yang berharap seluruh masyarakatnya dapat hidup dan memiliki imunitas tubuh yang baik, apalagi saya dengar baru-baru ada varian baru yang masuk ke Indonesia, semoga hal itu tidak berdampak di daerah ini, khususnya kepada anak-anak disini,”
Ia menjelaskan bahwa dalam pelaksanaan Vaksinasi tersebut, total 52 orang pegawai dan 24 orang anak akan menerima suntikan, baik Dosis Pertama, Kedua, Booster I hingga Booster II, ia pun memastikan bahwa sebelum melaksanakan vaksinasi, seluruh pegawai dan anak binaan terlebih dahulu melewati proses pemeriksaan secara tepat.
“Total 52 orang pegawai dan 24 orang akan melaksanakan vaksinasi hari ini, semuanya akan terlebih dahulu diperiksa secara baik oleh pihak Puskesmas,” tambahnya.
Sementara itu, mewakili Puskesmas Bulili Kota Palu, Ayusmi selaku Penanggung Jawab Vaksinasi mengungkapkan kesyukurannya dan apresiasi yang tinggi kepada LPKA Palu dalam mendukung suksesnya pelaksanaan Vaksinasi, ia pun berharap agar LPKA Palu dapat senantiasa terhindar penyebaran Virus Covid-19.
“Kami sangat berterima kasih atas kerja sama yang terjalin ini, meski belum 100%, akan tetapi jumlah pegawai dan anak yang telah tervaksin telah mencapai 50%, kedepan kita akan terus berupaya untuk memastikan pelayanan kesehatan dapat lebih kita tingkatkan bersama,” tutupnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/ihVLTe4
Berita Viral
| January 28, 2023 |

BERLATIH BELADIRI, ABH LPKA PALU: SEHAT DAN TINGGI ADALAH TUJUAN KAMI


PALU,TOPINFORMASI.COM_Intensif berlatih beladiri bersama Nakua Fighting Club (NFC) Kota Palu, Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu ingin tubuh yang sehat dan badan tinggi.
“Menjadi anak sehat dan tubuh yang tinggi adalah keinginan kami, seperti artis-artis yang ada di TV,” setidakanya begitulah yang dikatakan salah seorang anak binaan yang saat itu berlatih beladiri Muaythai di Ruangan Serbaguna LPKA Palu, Sabtu, (28/1) pagi.
Bukan isapan jempol semata, motivasi tersebut didapatkan saat seluruh anak binaan mengikuti dengan baik setiap materi yang diberikan oleh para pelatihan NFC Kota Palu, dari latihan kekuatan otot, kecepatan, reflek tubuh, hingga berbagai gerakan pukulan dan tangkisan yang membuat kekuatan dan bentuk otot setiap anak mulai terbentuk secara baik.
“Hari ini kami kembali memberikan materi seperti biasanya hanya ditambah intensitas waktunya saja sedikit, anak-anak makin termotivasi setelah melihat perubahan tubuhnya, semoga saja suka cita ini dapat terus terlukiskan dari wajah mereka,” jelas Bella Pelatih NFC Kota Palu.
Sementara itu, mendampingi prosesi latihan tersebut, Ansari selaku Staf Pembinaan menuturkan bahwa di bawah kepemimpin Revanda Bangun, LPKA Palu akan terus berupaya mengoptimalkan segala bentuk pembinaan. Disamping itu, kata dia, kesehatan dan pertumbuhan tubuh dari setiap juga senantiasa dipantau dan dimaksimalkan pengawasannya dengan memberikan asupan makanan yang bernilai gizi yang cukup.
“Kita senang anak-anak ini bisa hidup dengan senang disini. Kami pun juga memastikan bahwa mereka semua mendapatkan asupan makanan yang bergizi setiap harinya, semoga kesenangan ini dapat membuat mereka menjadi lebih baik dari sebelumnya,” pungkasnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/BvD95Sn
Berita Viral
| January 28, 2023 |

JELANG KUNJUNGAN WALIKOTA PALU, ANAK BINAAN LPKA PALU SIAPKAN HADIAH KHUSUS


PALU,TOPINFORMASI.COM_Jelang kunjungan Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu berlatih siapkan hadiah khusus, Jum’at, (27/1) siang.

Persiapan tersebut didampingi langsung Kepala LPKA Kelas II Palu, Revanda Bangun, yang saat itu didampingi oleh para staf pendidikan dan bimbingan kemasyarakatan dan mengambil tempat di Ruangan Registrasi dan Pembinaan LPKA Palu.

“Bersama Pemerintah Kota Palu kita terus berkolaborasi, segala program telah dijalin dengan baik selama tahun 2022 dan hal itu akan kita jaga bersama pada tahun ini untuk kebaikan daerah yang kita cintai ini,” jelas Revanda.

Dalam kesempatan tersebut, dua orang anak binaan atau anak berhadapan hukum (abh) LPKA Palu berlatih membacakan puisi yang diciptakannya sendiri, mereka pun didampingi langsung dalam hal penyampaian pada setiap bait puisinya.
“Puisi ini mereka ciptakan atas dasar kebahagiaannya kepada Walikota Palu yang telah begitu banyak memberi perhatian khusus kepada anak-anak disini. Sewaktu mendengar akan ada kunjungan, mereka pun mengungkapkan keinginannya ini, tentu hal ini sangat baik buat pembinaan disini,” tambahnya.

Diketahui, bersama Pemerintah Kota Palu, LPKA Palu terus berupaya meningkatkan segala pelayanan dan pembinaan kepada anak binaan, berbagai pencapaian pun telah berhasil ditorehkan secara bersama-sama seperti penuntasan pendidikan Formal dan Non Formal, pelayanan Kesehatan hingga pemenuhan hak identitas serta berbagai program perlindungan kepada seluruh anak. Bukan hanya itu, untuk menguatkan kolaborasi tersebut, LPKA Palu sendiri turut andil dalam satuan tugas dalam mendukung program Kota Palu sebagai Kota Layak dan Ramah Anak.

“Pastinya kita pun akan berjuang keras untuk bahu membahu mengatasi persoalan anak yang di Kota Palu. Kita mau anak-anak sudah tidak lagi terpapar berbagai hal buruk yang membuat mereka putus sekolah hingga tidak memiliki masa depan yang baik. Mereka harus bisa turut andil dalam pembangunan kota ini,” pungkasnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/OUz3IrQ
Berita Viral
| January 28, 2023 |

January 27, 2023

DPD Granat Sumut Apresiasi Kejati Sumut Tuntut Mati Pengedar Narkoba



MEDAN,TOPINFORMASI.COM-Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Nasional Anti Narkoba (DPD Granat) Sumatera Utara menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH atas ketegasannya dalam mendukung JPU dan jajaran dalam memberikan tuntutan kepada pengedar narkoba.

Apresiasi itu disampaikan Ketua DPD Granat Sumut Sastra, SH,M.Kn dalam surat tertulisnya kepada Kajati Sumut Idianto,SH,MH, Jumat (27/1/2023).

Lebih lanjut Sastra menyampaikan bahwa pemberian apresiasi tersebut berkenaan dengan tuntutan mati oleh Jaksa Penuntut Umum terhadap 2 orang pengedar 24 kg
narkoba jenis sabu-sabu, yaitu: Alimuddin alias Muddin (34 tahun) dan Muhdi Affan alias Mahdi (54 tahun) dihadapan Majelis Hakim persidangan yang digelar Pengadilan Negeri Medan, Selasa, 24 Januari 2023 lalu.

"Untuk itu kami nilai, Jaksa Penuntut Umum sudah tepat tuntutannya dalam penegakan hukum maksimal terhadap pelaku/sindikat Kejahatan Narkoba selaras dengan
upaya keras Pemerintah terhadap Program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN)," kata Sastra.

Oleh karena itu, lanjut Sastra, Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Nasional Anti Narkotika (DPD GRANAT Provinsi Sumatera Utara mengapresiasi dan memberi penghargaan serta mendukung Kinerja Jaksa dari Kejaksaan Tinggi Provinsi Sumatera Utara dan Kejaksaan Negeri Medan
dalam Program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) seperti digaungkan pemerintah.

Menanggapi apresiasi DPD Granat Sumut ini, Kajati Sumut Idianto, SH,MH melalui Kasi Penkum Yos A Tarigan, SH,MH menyambut baik atas penghargaan yang diberikan kepada Kejati Sumut.

"Tidak hanya dua perkara di atas yang dituntut mati oleh JPU, pada perkara-perkara narkoba di tahun 2022 juga tim JPU Kejati Sumut telah menuntut mati sebanyak 32 terdakwa kasus narkoba dan tuntutan seumur hidup kepada 4 terdakwa kasus narkoba," papar Yos A Tarigan.

Dibawah kepemimpinan Kajati Sumut Idianto, SH,MH, seluruh jajaran sepakat untuk memberikan pelayanan terbaik dan rasa keadilan yang sesungguhnya kepada masyarakat. 

"Di tahun 2022 sudah ada 32 terdakwa, memasuki tahun 2023 akan terus bertambah. Pak Kajati tegas dan berani dalam mengambil sikap. Bisa kita bayangkan korban dari narkoba ini adalah anak-anak generasi penerus bangsa, dampaknya bisa menyebabkan lost generation (kehilangan generasi) berikutnya. Itu sebabnya JPU tegas dalam membuat tuntutannya, dengan harapan hakim juga memutuskan sesuai fakta tuntutan jaksa," papar mantan Kasi Pidsus Kejari Deli Serdang ini.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/crdVfNv
Berita Viral
| January 27, 2023 |

Curi 30 Tandan Buah Sawit 4 Warga Perdagangan Ditangkap Polisi


Batubara. Topinformasi.com
Tim Opsnal Unit I Resum Sat Reskrim Polres Batubara menggamankan 4 (empat) Orang terduga pelaku Tindak Pidana Pencurian Buah Kelapa Sawit.

Keempat pelaku diamankan pada Kamis 26 Januari 2023 sekira pukul 03.15 WIB di Desa Perk. Lima Puluh Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batubara merupakan warga Lingkungan Vlll Kelurahan Perdagangan l, Kecamatan Bandara Kabupaten Simalungun.

Dari empat pelaku masing-masing, Rizki Malindo (27) tahun, Nanang Eriawan (31) tahun, Abdul Hafis (25) tahun, dan Irwan Prabowo (18) tahun.

Selain manangkap para pelaku, tim Opsnal Unit l Sat Reskrim Polres Batubara yang dipimpin Iptu Jimmy  Rianto Sitorus juga mengamankan barang bukti hasil kejahatan 30 tandan buah kelapa sawit segar.

Kapolres Batubara AKBP Jose DC Fernandez melalui Kasat Reskrim Polres Batubara AKP Jhon H Tarigan membenarkan telah melakukan penangkapan terhadap para pelaku.

"Benar para pelaku telah kita amankan untuk dilakukan pemeriksaan dan diperoses hukum, ungkap Jhon.

"Menurut Kasat, penangkapan para pelaku berdasarkan Informasi yang diterima oleh Tim Opsnal Unit I Resum terkait Pencurian Tandan Buah Kelapa Sawit di wilayah Kabupaten Batubara. Mendapat informasi tersebut kemudian tim opsnal yang dipimpin langsung oleh Kanit Unit I Resum Sat Res Batubara Iptu  Jimmy  Rianto Sitorus melakukan Lidik dan penindakan terhadap pelaku Pencurian tandan buah kelapa sawit tersebut. 

Selanjutnya Tim Opsnal menggelandang ke 4 pelaku beserta barang bukti ke Mako Polres Batubara untuk dilakukan Pemeriksaan di Unit Resum Sat Reskrim Polres Batubara, pangkas Kasat. (dr)


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/UmDlXZv
Berita Viral
| January 27, 2023 |

OPTIMALKAN SISTEM PEMASYARAKATAN, LPKA PALU IKUTI PENGUATAN TUSI BERSAMA JAJARAN DIVPAS KEMENKUMHAM SULTENG


PALU,TOPINFORMASI.COM_Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (Ka.LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun didampingi jajaran ikuti penguatan Tugas dan Fungsi (Tusi) bersama Jajaran Divisi Pemasyarakatan (Divpas) Kemenkumham Sulawesi Tengah, Jum’at, (27/1) pagi, melalui Virtual Meeting.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro, serta turut diikuti oleh para Pejabat Administrator dan para Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Pemasyarakatan di seluruh Sulawesi Tengah.

Dalam kesempatan tersebut, Ricky mengamanatkan kepada seluruh jajarannya untuk lebih meningkatkan kinerja, khususnya guna mensukseskan pelaksanaan sistem pemasyarakatan di unit kerja masing-masing.

“Kita harus bisa mengangkat marwah pemasyarakatan ini menjadi lebih baik, tentunya hal tersebut harus kita dahului dengan kinerja yang optimal, kita harus bisa menjalankan segala sistem pemasyarakatan dengan sebaik-baiknya, apalagi kita dihadapkan targter kinerja tahun 2023 untuk mewujudkan WBK dan WBBM,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia pun turut membahas berbagai program kerja serta hambatan-hambatan dalam pelaksaanaan tugas keseharian, seperti pelayanan kesehatan Narapidana, Tahanan dan Anak, program pembinaan kepribadian dan kemandirian, peningkatan keamanan dan ketertiban, hingga meningkatkan sinergitas bersama pihak luar.

“Kita harus bisa berkolaborasi sebaik-baiknya, ini bukan hanya menyangkut institusi kita, tapi menyangkut kesuksesan program pemerintah, para Kasatker mesti memperhatikan dengan jelas hal ini,” pungkasnya.

Dengan didampingi oleh Pelaksana Tugas Kepala Seksi Pembinaan, Muh. Fauzi, beserta para Staf Pembinaan dan Keperawatan, Revanda pun bertekad untuk segera menindaklanjuti instruksi tersebut, terlebih khusus bagi dirinya yang menangani para anak binaan.

“Segera kami akan upayakan untuk menindaklanjutinya, apalagi kami sangat optimis bahwa pemenuhan hak kepada anak yang kami naungi dapat segera terealisasi secara maksimal,” tutupnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/YGJ65tl
Berita Viral
| January 27, 2023 |

BERIKAN SK ASIMILASI DI RUMAH, KEPALA LPKA PALU IMBAU DUA ORANG ABHNYA DAPAT LEBIH BERBAKTI KEPADA KEDUA ORANGTUA DAN MASYARAKAT



PALU,TOPINFORMASI.COM_Berikan Surat Keputusan (SK) Asimilasi di Rumah, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (Ka.LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun imbau dua orang Anak Binaannya atau Anak Berhadapan Hukum (ABH) dapat lebih berbakti kepada Orangtua dan Masyarakat, Kamis, (26/1) pagi.

Didampingi oleh Pelaksana Tugas Kepala Seksi Pembinaan, Muh. Fauzi, Revanda mengatakan bahwa penyerahan SK tersebut merupakan bentuk apresiasi yang diberikan kepada dua orang anak karena telah berhasil melewati segala pembinaan dengan baik, ia pun mengimbau agar segala program yang telah diberikan senantiasa dilaksanakan diluar LPKA, katanya, jika dalam proses Asimilasi di Rumah tidak dijalankan dengan baik, maka sang anak segera dikembalikan lagi.

“Asimilasi ini diberikan melalui berbagai proses penilaian kelayakan, kami harap agar apa yang diberikan ini dapat mereka jalani dengan sebaik-baiknya, kita tidak ingin mereka tidak berbakti kepada orangtuanya, apalagi menjadi pembuat onar ditengah masyarakat. Kami pun berharap agar pihak pembimbing kemasyarakatan bersama orangtuanya dapat bersinergi dengan baik sehingga tercipta pengawasan dan pembinaan yang kita harapkan bersama,” ujar Revanda.

Lebih lanjut, ia pun menegaskan bahwa pemberian SK Asimilasi tersebut telah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku serta bebas dari segala pungutan biaya.

“Pastinya pemenuhan hak ini telah sesuai dengan kebijakan yang berlaku dan tentunya tidak ada pungutan uang sedikitpun,” pungkasnya. (asr)

HUMAS LPKA PALU 


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/lVIYvP0
Berita Viral
| January 27, 2023 |

January 26, 2023

Ratusan Mahasiswa Dan Masyarakat Geruduk DPRD Sumut


TOPINFORMASI.COM,Ratusan massa yang tergabung dalam Masyarakat Tani Berjuang Bersama (MTBB) berunjukrasa ke gedung DPRD Sumut Jalan Imam Bonjol, Rabu (25/1/2023). 

Unjukrasa yang dikawal personel Polrestabes Medan itu menuntut beberapa hal pada anggota dewan diantaranya menolak intimidasi Gubernur Sumut terhadap keinginan penertiban 
Dusun 1 dan 5, Desa Bandar Baru, Kec. Sibolangit, menolak Surat Peringatan I dan II dari Pemprov Sumut bahwa SK Gubernur Sumut Nomor 2 dan 3 Tahun 1988 bukan merupakan Sertifikat Hak Pakai akan tetapi hanya Surat Keputusan Gubernur.

"Hentikan upaya penggusuran masyarakat Bandar Baru Dusun 1 dan 5, fasilitasi masyarakat Bandar Baru Dusun 1 dan 5 untuk RDP dengan Pemprov Sumut dan DPRD Sumut, batalkan Surat Peringatan III, hentikan kriminalisasi kepada masyarakat Bandar Baru Dusun 1 dan 5," ujar massa yang dipimpin koordinator aksi Arfi Hasian Hasibuan itu.   

Kemudian massa juga meminta untuk menghentikan kriminalisasi terhadap masyarakat Desa Bandar Baru yang sudah menguasai dan mengusahai tanah puluhan tahun bahkan sudah 4 generasi. 

"Kami meminta untuk menghentikan upaya perampasan tanah hak masyarakat, meminta usut tuntas keputusan pemerintah yang diduga berbau konspirasi, tindak tegas mafia tanah di Sumut, karena diduga kami akan dikomersilkan ke pihak swasta, wujudkan reformasi agraria sejati yang pro rakyat," ungkap massa lagi. 

Tak lama berorasi, perwakilan anggota dewan Dr. Timbul Sinaga dan anggota dewan dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Ahmad Hadian beserta Humas DPRD Sumut, menerima aspirasi massa aksi dan mengarahkan massa aksi agar menunjuk perwakilan massa aksi sebanyak 15 orang untuk menyampaikan aspirasinya bertempat di ruangan Bamus, Kantor DPRD Sumut. 

Usai berdialog dengan beberapa anggota dewan, perwakilan massa pun kembali pada kerumunan massa yang menunggu diluar gedung DPRD Sumut.

Selanjutnya, massa pun membubarkan diri dengan tertib dengan kawalan personel Polrestabes Medan yang melakukan pengamanan.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/ZSvclRi
Berita Viral
| January 26, 2023 |

Polrestabes Medan Laksanakan Binrohtal bagi Anggota Beragama Islam



Medan - TOPINFORMASI.COM
Polrestabes Medan melaksanakan program kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) bagi anggota yang beragama Islam.

Kegiatan Binrohtal digelar di Mesjid Nurul Alfalah Polrestabes Medan, Kamis (26/1/2023). Kegiatan ini diikuti oleh personel Polrestabes Medan beragama muslim dan juga siswa Diktuba Polri Masa Tunggu Diktuk TA  2023 Gelombang I.

Dalam tausiyahnya Ustadz Muliadi Napitupulu, menyampaikan ceramah dengan tema "Perempuan Yang Haram Untuk Dinikahi Dalam Islam".

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda mengatakan, bahwa pelaksanaan Binrohtal bagi personel tersebut bertujuan untuk membentuk dan memelihara mental serta rohani setiap personel Polri.

Kombes Valentino juga mengharapkan kepada personel agar terus memberikan pelayanan dan menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.

"Kita harapkan personel Polrestabes Medan semakin humanis dalam melayani dan melindungi masyarakat," pungkasnya.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/cQj8lZN
Berita Viral
| January 26, 2023 |

Isteri Budi Meninggal, Ketua Pewarta Melayat dan Berikan Santunan



Medan, TOPINFORMASI.COM
Takdir kematian tidak bisa kita hindari. Kalau sudah ajal menjemput tak ada yang bisa menghalangi.

Musibah kemalangan itu menimpa tokoh masyarakat bernama Budi. Isteri tercintanya Ida Mulyani Lubis (53) meninggal dunia di RSU Mitra Sejati, Kamis (26/1/2023) sekitar pukul 11.00 WIB. 

Ketua Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH yang mendengar berita meninggalnya isteri Budi melayat ke rumah duka di Jalan Bersama, Gang Sekong, Kelurahan Bantan, Kecamatan Medan Tembung. 

Pria yang berhati sosial dan peduli terhadap sesama ini datang melayat bersama anggota Novian Harhara Sembiring dan Tokoh Pemuda Kecamatan Percut Seituan, Panji. 

Saat bertemu dengan Budi, suami almarhumah di rumah duka, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH memberikan dua goni beras dan santunan duka.

Budi mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis,SH atas kepedulian sosialnya memberikan dua goni beras dan santunan duka.

Budi menceritakan, almarhumah ini  sudah sangat berjuang melawan sakitnya ketika mendapat perawatan medis, namun sakit yang diderita sudah komplikasi, sehingga pada pukul 11.00 WIB meninggal dunia di rumah sakit. 

Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis, SH menyampaikan, pemberian beras dan santunan ini sudah menjadi kegiatan rutin Pewarta Polrestabes Medan, bila ada yang tertimpa musibah. 

"Beras dan santunan duka kita berikan kepada yang tertimpa musibah kemalangan, yang hari ini kita serahkan kepada Budi suami almarhumah Ida," kata Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut.

Kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari arahan dan bimbingan Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Panca Putra Simanjuntak, MSi, Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Dr. H. Dadang Hartanto, SH SIK MSi, Wakapolda Sumut Brigjen Pol  Drs. Jawari.

Di samping itu arahan dari Kasektupa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto SIK MHum, Brigjen Pol Riko Sunarko SIK MSi, Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Armia Fahmi, dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/9xM1lCt
Berita Viral
| January 26, 2023 |

Kalapas Binjai Kanwil Kumham Sumut Lakukan Penandatanganan Piagam Pencanangan, Pakta Integritas dan Komitmen Bersama


Binjai ,TOPINFORMASI.COM
Sebagai langkah awal dalam Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Kepala Lapas Kelas IIA Binjai, Theo Adrianus, A.Md., I.P., S.H., M.H. lakukan penandatanganan Piagam Pencanangan, Pakta Integritas dan Komitmen Bersama dengan para pejabat struktural.

Kegiatan penandatanganan Komitmen Bersama ini juga merupakan tindaklajut atas Surat Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM tentang Pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Lapas Kelas IIA Binjai, Theo Adrianus menyampaikan arahannya. " Saya percaya bahwa saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik - baiknya, sesuai dengan ketentuan perundang undangan yang berlaku serta dengan tanggungjawab dalam melaksanakan pembangunan ZI dengan baik, " ujar beliau.
 
Beliau juga menegaskan komitmen bersama kepada seluruh petugas Lapas Binjai untuk menjaga integritas dan punya sikap optimis meraih predikat WBK. "Keberhasilan membangun Zona Integritas sangat ditentukan oleh komitmen kita bersama dan kinerja kita bersama. Untuk itu, saya harap petugas Lapas Binjai untuk sungguh-sungguh berkomitmen membangun Zona Integritas," tandas beliau.

Kegiatan ini juga dirangkai dengan Pengukuhan Satops Patnal, Satuan Operasional Kepatuhan Internal Pemasyarakatan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Binjai. Pengukuhan oleh Kepala Lapas Kelas IIA Binjai yang ditandai dengan pemasangan handbadge. (AVID)


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/K5MI2C8
Berita Viral
| January 26, 2023 |

Empat Tahun Buron Otak Pelaku Pembobolan Rumah Ditangkap



Batubara. Topinformasi.com

Setelah empat (4) tahun buron, akhirnya otak pelaku pembobolan rumah di Dusun ll Desa Aras, Dedek Wahyudi (28) berhasil diringkus tim Reskrim Polsek Indrapura Polres Batubara.

Guna penyidikan, Dedek Wahyudi (tersangka) warga Desa Aras, Kecamatan Air Putih Kabupaten Batubara, tarpaksa dijebloskan kekamar tahanan. 

Tersangka Dedek dibekuk ketika mengendarai motor dari Indrapura menuju Limapuluh, pada Rabu 25/1/2023 siang.

Dalam kasus ini, Kapolsek Indrapura IPTU Jonni Harianto Damanik melalui Kanit Reskrim IPTU Riwantho Sitorus mengatakan, pelaku ditangkap dalam pembobolan rumah milik Suriyanto (38) Pasar I Dusun II, Desa Aras, Kecamatan Airputih, pada tanggal 7 Desember 2018, sekitar pukul 18.00 WIB.

Pelaku beraksi bersama dua temannya yang sudah lebih dulu ditangkap, yakni Syahputra alias Bujuk (29) dan Riswan Syarif alias Black (39). “Kedua pelaku ini sudah lebih dulu ditangkap dan menjalani hukuman,” jelas IPTU Riwantho, Kamis 26/1/2023.

Dalam kasus pembobolan rumah ini, komplotan pelaku menggasak barang-barang milik korban diantaranya mesin cuci, AC, dan kulkas.

Pembobolan terjadi ketika korban Suriyanto (38) tengah berada di Langka Payung, Kecamatan Palongonan, Kabupaten Paluta. Setelah dikabari anaknya, Suriyanto pulang dan langsung membuat laporan ke Polisi, "pungkasnya. 
(dr).


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/L7JjYTl
Berita Viral
| January 26, 2023 |

LIPPSU Haqqul Yaqin Gubernur Tidak Pernah Perintahkan Ajudan Minta Uang Atas Namanya



MEDAN ,TOPINFORMASI.COM, Direktur Eksekutif Lembaga Independen Pemerhati Pembangunan Sumatera Utara (LIPPSU), Azhari AM Sinik, mengaku sangat haqqul yaqin Gubernur Sumatera Utara tidak pernah memerintahkan ajudan atau siapa pun untuk meminta uang kepada para pimpinan OPD, BUMD, termasuk Direksi Bank Sumut.

“Sangat haqqul yaqin. Tidak mungkin Gubsu Edy Rahmayadi menyuruh-nyuruh ajudan untuk meminta-minta uang kepada pimpinan OPD dan BUMD. Bukan tipe beliau seperti itu. Ini jelas fitnah!” tegas Azhari AM Sinik, Rabu (25/1/2023), menyikapi isu miring yang menyebut adanya dugaan mantan Dirut Bank Sumut Rahmat Fadillah Pohan memberi setoran melalui ajudan Gubsu.

Isu Gubsu mengutip setoran melalui ajudan, kata Azhari, jelas merupakan fitnah, hoax dan bisa dianggap sebagai bentuk ujaran kebencian. “Hoax, fitnah dan ujaran kebencian, bisa memicu konflik. Jangan sampai program mewujudkan Sumut Bermartabat, rusak gara-gara hal-hal picisan seperti itu,” sebut Azhari.

Menurut Azhari, Gubsu telah memiliki biaya operasional sendiri yang dipergunakan untuk keperluan-keperluan tertentu. Dana tersebut adalah Biaya Penunjang Operasional (BPO) yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2000 tentang Kedudukan Keuangan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. Dana ini dialokasikan setiap tahun di dalam APBD Provinsi Sumatera Utara.

“BPO Gubsu sangat mencukupi. Jadi jelas, sangat tidak mungkin Gubsu menyuruh ajudan untuk meminta setoran,” katanya.

Azhari pun meminta Inspektorat untuk memeriksa mantan ajudan Gubsu, Dayat alias Ayek, terkait isu setoran tersebut. Ia juga menantang Mantan Direktur Utama (Dirut) Bank Sumut Rahmat Fadillah Pohan, untuk membuka hal ini secara terang benderang dengan membuat laporan kepada aparat penegak hukum, agar isu tersebut tidak menjadi liar. “Jika benar ada, laporkan! Kalau tidak, beri penjelasan kepada publik bahwa hal itu tidak ada. Jangan biarkan isu miring seperti ini menggelinding menjadi bola liar,” tuturnya.

Azhari curiga dan menduga isu tersebut sengaja dilontarkan hanya untuk merusak citra Gubsu Edy Rahmayadi yang selama ini sudah sangat baik. “Isu, fitnah dan hoax bisa membunuh karakter seseorang. Media harus jeli dan hati-hati dalam memberitakan, jangan sampai berimplikasi ke dalam masalah hukum,” tukasnya. (Oloan)


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/Y502ENu
Berita Viral
| January 26, 2023 |

January 25, 2023

PKS PT. Siringo ringo diduga Gunakan Air Kotor, DPRD Labuhanbatu Angkat Bicara


TOPINFORMASI.COM,Pernyataan Humas PT. Siringo ringo, Yusri Efendi Nasution pada Wartawan Selasa, 06/12/2022 terkait Pengelolaan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT. Siringo – ringo yang berlokasi di Afdeling 1 Kecamatan Bilah Barat Kabupaten Labuhanbatu menggunakan Air permukaan Sungai Bilah semakin menuai pertanyaan kalangan masyarakat dan praktisi hukum.

Benni Sahala Tambunan, SH, yang merupakan Sekretaris Eksekutif LBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut mengatakan, bagaimana pengelolaan dan penyaringan  Air Sungai Bilah terhadap PT. Siringo – ringo. Karena diketahui, air sungai bilah bisa dikatakan air yg bercampur dengan lumpur dan kotoran lainnya. 

“Apakah kandungan PH air Sungai Bilah sudah memenuhi standar pengolahan minyak Sawit. Karena itu kita minta PT. Siringo – Ringo agar menunjukkan hasil uji terhadap penggunaan dan pemanfaatan air Sungai Bilah tersebut”, kata Benni

Terkait informasi tersebut, Abdul Karim Hasibuan, Selaku Wakil Ketua DPRD Labuhanbatu menyampaikan bahwa akan mempelajari informasi yang diberikan wartawan tersebut.

"Terimakasih atas informasi yang diberikan, saya mewakili DPRD Labuhanbatu selaku Wakil Ketua DPRD Labuhanbatu akan mempelajari informasi yang diberikan wartawan dan akan mengambil langkah langkah lanjut terkait informasi tersebut". Ucapnya, Rabu (25/01/2023).

Sebelumnya wartawan telah mengkonfirmasi Humas PT. Siringo ringo, Yusri Efendi Nasution, untuk melakukan peninjauan lokasi proses pengambilan air sungai bilah tersebut, tapi Humas Siringo ringo malah mengatakan tidak ada urusan wartawan untuk meninjau lokasi tersebut.

(Wiwi Malpino)


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/8TcBNG0
Berita Viral
| January 25, 2023 |

Pewarta Imlek di Rumah Wapemred, Jefry Tanuji : Harus Saling Memberi dan Tetap Jaga Prokes


Medan,TOPINFORMASI.COM
Perayaan Imlek 2574 Tahun 2023 memasuki hari keempat. Di hari keempat perayaan Imlek kali ini, Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH bersama pengurus bertamu ke rumah Jefry Tanuji di Jalan Bromo Perumahan Bromo Residen, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medan Denai. 

Tiba di kediaman Wakil Pimpinan Redaksi (Wapemred) media online pewarta.co, Ketua Pewarta beserta pengurus Dedi Irwandi Lubis, Bardansyah, Novian Harhara Sembiring, Arvin Syahputra Nasution, Nia dan Riska disambut hangat oleh pria yang ramah dan murah senyum ini, Rabu (25/1/2023).

Di teras rumah yang sederhana itu, Ketua Pewarta, Chairum Lubis beserta pengurus disuguhkan berbagai kue kering dan kopi madu. 

Jefry Tanuji mengucapkan terima kasih atas kedatangan bertamu sekaligus silaturahmi Ketua Pewarta beserta rombongan tersebut.

"Terimakasih saya ucapkan kepada Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH beserta pengurus yang telah datang bertamu ke rumah saya untuk merayakan Imlek 2574 Tahun 2023," kata Jefry Tanuji. 

Pria tinggi putih dan ganteng ini juga berpesan dalam perayaan Imlek 2574 ini harus saling memberi kepada sesama yang membutuhkan. 

"Kita harus saling memberi kepada sesama yang membutuhkan dan tak lupa kita tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes) sesuai anjuran dari pemerintah," tandas Jefry Tanuji.

Sementara itu, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH menyampaikan, bahwa kegiatan seperti ini setiap tahun dilaksanakan dengan mendatangi mitra kerja keturunan Tionghoa yang merayakan Tahun Baru Imlek. 

Saat bertamu Imlek ketempat Wapemred Jefry Tanuji, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH mengucapkan Gong Xi Fa Cai. "Semoga di tahun kelinci ini kita semua semakin sukses," sebut Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut.


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/fhIRwlC
Berita Viral
| January 25, 2023 |
Back to Top