PALU_TOPINFORMASI.COM,Gelar Coffee Morning, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun bersama Jajaran Divisi Pemasyarakatan Sulawesi Tengah tingkatkan sinergitas bersama para awak media, Selasa, (31/1) pagi.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Sulawesi Tengah, Ricky Dwi Biantoro yang saat itu turut didampingi oleh Wakil Direktur Resnarkoba Polda Sulteng, AKBP P. Sembiring, Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, Keamanan, Johanis Tangkudung, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIa Palu, Gunawan serta turut diikuti oleh seluruh Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Pemasyarakatan Se-Kota Palu, Sigi dan Donggala dan para perwakilan Media baik Online, Cetak dan Elektronik di wilayah Kota Palu.
Ricky yang diketahui baru menjabat selama dua pekan sebagai Kadivpas Sulteng menyebutkan bahwa kegiatan tersebut diselenggarakannya sebagai momentum guna menjalin sinergitas bersama para awak media yang ia anggap adalah garda terdepan dalam mengoptimalkan pelayanan pemasyarakatan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang ia bawahi.
“Coffee Morning ini adalah murni sebagi bentuk upaya kami meningkatkan pelayanan pemasyarakatan, sudah bukan zamannya lagi kita bekerja sendirian, kita harus berkolaborasi bersama rekan-rekan media, yang menjadi ujung tombak kami dalam menginformasikan kepada masyarakat,” jelas Ricky di Salah satu tempat keterampilan Lapas Palu.
Dirinya pun telah mengetahui dan mendengarkan berbagai isu dan persoalan yang terjadi dari berbagai UPT Pemasyarakatan di Sulteng, ia berharap agar para awak media dapat senantiasa menjalin koordinasi bersama jajarannya, kata dia, seluruh Kasatker Pemasyarakatan Sulteng siap sedia 24 jam untuk dimintai informasi maupun klarifikasi untuk memberikan fakta yang aktual.
“Saya sangat senang dengan berbagai dukungan pemberitaan terkait pemasyarakatan di Sulteng ini, semoga hal ini dapat senantiasa terjalin dengan baik. Kepada rekan sekalian, saya pun akan memastikan bahwa kami semua siap sedia 24 jam untuk dimintai informasi yang dibutuhkan untuk menjawab segala isu di masyarakat, ini semua adalah untuk kepentingan masyarakat,” tambahnya.
Sementara itu, mewakili Aparat Penegak Hukum terkait, Sembiring pun mengungkapkan akan senantiasa berkolaborasi bersama jajaran Divpas, khususnya dalam hal pemberantasan Narkoba yang juga menjadi fokus utama dalam mewujudkan Pemasyarakatan BERSINAR.
“Sudah banyak pengungkapan kasus terkait Narkotika yang telah ungkap secara bersama, tentunya kedepan ini akan menjadi atensi buat kami agar lebih ditingkatkan lagi,” tegas Sembiring.
Diakhir kegiatan, Revanda pun turut berharap agar kolaborasi tersebut dapat senantiasa terjalin, katanya, apalagi terkait persoalan pembinaan anak, media mesti ada sehingga dapat turut andil dalam upaya menurunkan jumlah kasus anak.
“Kesuksesan pembinaan anak bukan ditentukan oleh satu pihak saja, akan tetapi seluruh masyarakat mesti turut andil didalamnya, semoga kita bisa capai hal itu,” tutup Revanda. (asr)
HUMAS LPKA PALU
from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/JO8e7wD
Berita Viral
No comments:
Post a Comment