September 11, 2022

PENGGUNAAN DD KELUANG DIDUGA BERMASALAH, LSM MACIS AKAN LAPOR KE KEJATI

| September 11, 2022 |

 



PALEMBANG - Masyarakat Cinta Sumatera Selatan (Macis) tengah menyoroti penggunaan Dana Desa di Desa Keluang, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Banyuasin. Pasalnya pembangunan di desa tersebut diduga adanya praktek yang mengarah pada tindak pidana korupsi.


Berdasarkan informasi yang mereka terima bahwa didesa tersebut kerap melakukan pembangunan terhadap rumah warga atau Rehab Rumah Tidak Layak Huni. Anggaran tersebut diketahui mencapai ratusan juta rupiah.


Berdasarkan informasi yang dihimpun, bahwa rehab rumah yang dilakukan dianggarkan Rp15 juta. Namun, nyatanya uang yang digunakan diduga hanya Rp5 juta.


Ketua DPW Macis mengatakan, bahwa pihaknya telah mengantongi sejunlah bukti terkait dugaab tersebut. Pihaknya juga dalam waktu dekat akan memaatikan penggunaan dana desa di Keluang karena Macis telah mendapat keluhan dari warga.


"Kita akan lihat ke lokasi, sudah berapa tahun ini kita pantau penggunaan dana desa banyak mengarah ke rumah warga. Apalagi pada tahun 2022 ini sekitar tujuh rumah kalau tidak salah," katanya.


Dia menilai, jika yang terkecil ini pun dikeluhkan oleh warga, apa kabar kegiatan-kegiatan lainnya seperti Rehab Paud, Pengerasan Jalan, Sumur bor dan rumah sehat dan juga pekerjaan lainnya.


Macis juga akan mepakikan investigasi karena tidak menutup kemungkinan di Desa lain juga terjadi.

 

“Kita bisa melakukan demonstrasi di Kejati untuk mengusut tuntas dugaan ini. Karena kita mempunyai data anggaran dan bukti fisiknya” jelasnya.


Sementara Kades setempat , Robinhar saat di konfirmasi terkesan menghindar dengan wartawan,dimana awak media Mencoba berkali- kali Mengkonfirmasi lewat telpon genggamnya 08217774xxxx tidak ada resfon sama sekali.

Reporter : Budi



from Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/AJrlzNG
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top