Topinformasi.com
MEDAN | Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Provinsi Sumatera Utara (Sumut), bagikan 1200 paket daging Qurban ke masyarakat kurang mampu diberbagai daerah.
Pada kesempatan tersebut, Ketua DPD Gerindra Provinsi Sumut, Gus Irawan Pasaribu, memberikan pesan ketaqwaan kepada seluruh kader.
Dikatakan Gus Irawan, Partai Gerindra kini sudah berusia 12 tahun. Dan pada Hari Raya Idul Adha 1441 H, DPD Gerindra Sumut menyembelih 12 ekor lembu, di Kantor DPD Gerindra Sumut, Jl. DI. Pandjaitan No. 166, Sabtu (1/8/2020).
Gus Irawan didampingi Sekretaris, Robert L. Tobing, Bendahara, Kamsir Aritonang, mengatakan, jumlah hewan Qurban yang disembelih tahun ini lebih meningkat dari tahun sebelumnya.
"Ada 12 ekor lembu yang disembelih dan dagingnya akan dibagi-bagikan ke masyarakat yang kurang mampu. Alhamdulillah, semakin banyak kader Gerindra yang berqurban, dan ini cermin semakin tingginya ketaqwaan kita terhadap Allah SWT. Ini harus lebih ditingkatkan agar setiap langkah perjuangan kita di ridhoi oleh Allah SWT,” katanya.
Menurut Gus Irawan, kegiatan berqurban adalah kegiatan wajib yang setiap tahunnya harus dilaksanakan. “Kita ingin masyarakat juga merasakan kemenangan dihari raya qurban dengan cara berbagi,” tutupnya.
Sementara itu, Ketua Panitian Qurban DPD Gerindra Sumut, M. Husni Mubarak Nasution didampingi Sekretaris Zulfan dan Bendahara Masdeni Simatupang, mengatakan, tahun ini ada sekitar 1200 paket sembako yang dibagi-bagikan Gerindra ke masyarakat diberbagai daerah.
“2 hari sebelum hari penyembelihan, 1200 kupon dagibg qurban sudah habis terbagi ke masyarakat. Alhamdulillah, semakin banyak masyarakat yang bisa merasakan daging Qurban dari Gerindra,” tutupnya.(red)
from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/315yQ0o
Berita Viral
No comments:
Post a Comment