Tumpukan gading qurban di Gampong Lambhuk Kecamatan Ulhee Katreung Kabupaten Aceh Besar |
Rustam juga menjelaskan bahwa, menyambut Hari Raya Idul Adha 1441 kali ini, meskipun kita dilanda bencana Virus Corona namun pelaksanaan Qurban yang setiap tahunnya dilaksanakan, harus tetap berjalan seperti tahun tahun sebelumnya.
Penyembelihan hewan qurban dan pendistribusiannya, dilaksanakan berdasarkan petunjuk dari protocol kesehatan Covid 19 Kota banda Aceh. Apalagi mengingat semakin tingginya tingkat penyebaran Virus Corona di Kota Banda Aceh pada akhir-akhir belakangan ini, dan Walikota juga telah menginstruksikan kepada seluruh masyarakat Kota Banda Aceh, jelas Keuchik Gampong Lambhuk Rustam.
Dikatakan, Hari Raya Idul Adha yang merupakan peringatan bagi umat manusia untuk berqurban sesuai dengan yang dianjurkan oleh agama Islam, hal itu diawali pada masa Zaman Nabi Ibrahim yang hendak mengorbankan anaknya Ismail, namun Allah berkehendak lain, karena keimanan dan keyakinannya kepada Allah, maka digantikan dengan domba.
Oleh karena itulah adanya Hari Raya Idul Adha adalah untuk berqurban bagi sesama muslim yang kurang mampu sehingga dapat merasakan kebersamaan menyambut Hari Raya Idul Adha. Namun ditahun ini, seluruh umat manusia di dunia diberikan cobaan oleh Allah SWT, dengan diturunklannya bala berupa Virus Corona (COVID 19) yang tidak memandang bulu kepada siapapun, baik yang kaya dan yang miskin maupun Pejabat dan penguasa, semua akan terkena bila tidak waspada, tukas Keucik Rustam. (Tiooan AP)
from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/30gPhaW
Berita Viral
No comments:
Post a Comment