July 31, 2020

Dharma Wanita BPKS, Berikan Santunan Kepada Anak Yatim

Dharma Wanita BPKS dan para Anak Yatim setelah menerima santunan di halaman kantor Pusat BPKS Sabang,
MOKI, Sabang-Menyambut Hari Raya Idul 1441 Hijriah, Dharma Wanita Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS), memberikan santunan kepada Anak yatim yang berada di Gampong Kuta Barat Kecamatan Sukakarya Kota Sabang. 

Ketua Dharma Wanita BPKS Ani Razuardi menyerahkan sejumlah santunan kepada Anak Yatim yang berada di Kuta Barat Kota Sabang, penyerahan santunan dilaksanakan  di Kantor Pusat BPKS jl. Pantai paradiso Gampong Kuta Barat Kecamatan Sukakarya Kota Sabang.

Ani Razuardi pada kata sambutan penyerahan mengatakan, bantuan santunan yang diberikan sebanyak 25 paket, adalah merupakan kegiatan social dari Ibu-ibu Dharma Wanita BPKS menjelang Hari Raya IDul Adha. Dan diserahkan saat Meugang (-1) Hari Raya Idul Adha.

Meskipun pemberian paket santunan kali ini hanya dikhususkan kepada Anak yatim yang berada di Kuta Barat, kedepannya akan diupayakan juga bagi Gampong-gampong lainnya yang ada di Kota Sabang. Jangan dilihat dari isi paket yang ada namun lihat bagaimana para Ibu-ibu Dharma wanita yang berinisiatif memberikan dukungan gerakan sosial kepada para Anak Yatim, ujar Ani Razuardi.  

Dikatakan juga, kegitan Dharma Wanita BPKS selama ini meskipun sedikit tapi dapat dimanfaatkan dan didaya upayakan seperti kegiatan santunan kepada Anak yatim dan Do’a Syukuran keselamatan bagi Ibu ibu Dharma Wanita BPKS.

Seperti kita kertahui bersama bahwa, kita sedang terkena bencana Covid 19 yang melanda Aceh, Indonesia serta telah mendunia. Segala kegiatan harus berpedoman kepada protocol kesehatan tidak terkecuali kegiatan Dharma Wanita. 

Oleh karena itu kami pada pelaksanaan santunan juga melakukan do’a syukuran bagi keluarga besar Dharma Wanita BPKS dalam hal keselamatan. Baik bagi para ibu-ibu maupun para bapak yang bertugas, tukas Ani Razuardi. (Tiopan. AP)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/39JVijB
Berita Viral
| July 31, 2020 |

Peduli Sesama, Komunitas BKK Sumbang 1 Ekor Sapi Qurban


Topinformasi.com
Medan-Peduli sesama dan merayakan Idul Adha 1441 H. Komunitas Berkat Kasih Kemuliaan (BKK) menyumbangkan 1 Ekor Sapi Qurban kepada warga Blok VV komplek Taman Setia Budi(Tasbih) Medan yang diterima oleh kepala Lingkungan.

  Ketua komunitas BKK, Ny. Pdt. Vera M. Pasaribu, SH, MTh mengatakan pemberian sapi qurban ini adalah bentuk kepedulian dan rasa kekeluargaan kepada warga Blok VV. Selain itu, untuk mempererat silaturahmi yang selama ini sudah berjalan dengan baik. "BKK juga ikut merayakan Idul Adha 1441 H,"ucapnya didampingi bendahara BKK, Ny.Alian dan Pembina Komunitas BKK, AKBP Robin Simatupang, SH, MHum kepada wartawan di lokasi, Jumat (31/7/2020)pagi.

   Ny. Vera menambahkan nantinya daging sapi qurban akan didistribusikan kepada warga. Dengan ikut berqurban, komunitas BKK akan menjadi berkat bagi semua orang. Kita juga ikut merayakan hari besar saudara-saudara kita yang lain.  Kegiatan sosial terus kita lakukan, apalagi saat ini kita harus menghadapi Pandemi Covid19. " Kita tetap merayakan Idul Adha dengan tetap mematuhi protokol kesehatan," tuturnya.

   Ke depannya, lanjut Ny. Vera, kegiatan sosial akan terus berkelanjutan. BKK akan terus bekerja untuk menyalurkan bantuan berkat kepada masyarakat yang membutuhkan. Komunitas  BKK akan menjadi berkat bagi masyarakat. "Tuhan akan mencukupkan orang yang percaya kepadaNYA," pungkas wanita yang dikenal ramah tersebut. (Red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/3jXO93L
Berita Viral
| July 31, 2020 |

Warga Perumahan PBM Tambaharjo Patuhi Himbauan Protokol Kesehatan

MOKI, PATI-Warga Perumahan Pesona Bumi Mandiri 2 Tambaharjo, Kecamatan Pati dalam melaksanakan Sholat dan Qurban Idul Adha mematuhi himbauan protokol kesehatan.

Pandemi Covid-19 dalam melaksanakan Hari Raya Idul Adha warga Perumahan Pesona Bumi Mandiri 2 Tambaharjo tetap beraktifitas seperti biasa.

Warga tetap kompak bersama-sama ikut berperan memutus rantai penyebaran Virus Corona. Sebelum melaksanakan Sholat Idul Adha, bersama-sama goyong royong melakukan penyemprotan disinfektan masjid Al Bharoni.

Jamaah yang ikut melaksanakan sholat Idul Adha dihimbau mencuci tangan dan memakai masker. Jamaah yang tifak memiliki masker pihak Tamir Masjid menyiapkan beberapa masker dari bantuan salah satu warga.

Gutomo Tamir Masjid Al Bharoni mengatakan,"Supaya warga merasa nyaman dalam melaksanakan sholat Idul Adha, kami sebagai takmir Masjid mengajak semua warga perumahan bergotong royong melakukan penyeprotan disinfektan di masjid Al Bharoni. Kami juga menghimbau keoada jamaah yang ikut melaksanakan sholat Idul Adha untuk mencuci tangan dan memakai masker,"katanya.

"Kami dari jajaran Takmir Masjid Al Bharoni juga menyampaikan terima kasih kepada baapk Juwarto yang memberikan bantuan masker untuk menyediakan jamaah yabg tidak memiliki masker dan warga yang ikut membantu pelaksanaan Qurban,"ujar Gutomo kembali.

Wargapun terlihat kompak memakai masker saat ditemui MOKI dalam melaksanakan pemotongan hewan Qurban di area Masjid Al Bharoni. (Aris)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/2X8Kuq3
Berita Viral
| July 31, 2020 |

Kebersamaan Gotong Royong Irmas Masjid Nurul Iman

MOKI, PATI-Kebersamaan dalam bergotong royong Ikatan Remaja Masjid Nurul Iman Desa Batursari, Kecamatan Batangan untuk mempersiapkan Sholat Idul Adha.

Ikatan Remaja Masjid Nurul Iman ingin pelaksanaan Sholat Idul Adha berjalan sesuai dengan protokol kesehatan, hal ini dilakukan sebagai bentuk gerasi muda peduli dengan kesehatan di era new normal.

Irmas dan anggota takmir masjid Nurul Iman dalam mempersiapkan tempat untuk Sholat Idul Adha, supaya aman dari Virus Corona dengan menyetirilkan Masijid Nurul Iman menyemorot disinfektan dan menghimbau supaya semua jamaah yang ikut shilat Idul Adha memakai masker dan mencuci tangan.

Ustaz Mulyanto, S.Th. I S.Pdi mengatakan,"Kami bangga dengan Ikatan Remaja Masjid, sebagai generasi muda masjid dalam kebersamaan bergotong royong mempersiapkan tempat untuk pelaksanaan Sholat Idul Adha. Mereka bersama-sama ikut berperan memutus rantai penyebaran Virus Corona dengan bergotong royong menyetirilkan masjid menyemprot dengan disinfektan,"katanya.

"Kami juga menghimbau kepada semua jamaah yang akan ikut melaksanakan Sholat Idul Adha supaya memakai masker dan cuci tangan,"imbuh Ustadz Mulyanto.

Sebagai Ketua Irmas dan sekaligus Takmir Masjid Nurul Iman, Mulyanto sangat mengapresiasi remaja masjid dakam kekompakannya. (Aris)

from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3fi0Q5Z
Berita Viral
| July 31, 2020 |

LAPAS KELAS II A BINJAI GELAR SHOLAT IDUL ADHA 1441 H DAN PENYEMBELIHAN 10 EKOR HEWAN QURBANl


Topinformasi.com
Medan,-Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Binjai, menggelar Shalat Idul Adha 1441 H dan penyembelihan 10 ekor hewan qurban, Jumat (31/07/2020).

Kalapas Kelas II A Binjai MA Siburian melalui Kepala KPLP Rinaldo Noah Tarigan saat ditemui wartawan mengatakan, Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya qurban jatuh pada hari Jumat.

Di tengah pandemi Covid-19 ini, pelaksanaan Idul Adha berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, termasuk saat penyembelihan hewan qurban.

Ada sejumlah aturan terkait protokol kesehatan yang harus dipatuhi untuk mencegah penularan virus.

"Dalam pelaksanaan qurban tahun ini kita harus memperhatikan tiga pokok yaitu kesehatan hewan yang akan diqurbankan, proses penyembelihan dan distribusi dagingnya kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Intinya,
Kesehatan 9 ekor kambing dan seekor lembu yang kami qurbankan, menjadi persyaratan utama yang harus dicermati dalam pemotongan,"ujar Tarigan.

Rinaldo Noah Tarigan berharap, dengan kegiatan yang dilakukan secara bersama ini, dapat menumbuhkan kepedulian bersama oleh para WBP. Sebab, kegiatan keagamaan adalah langkah yang baik untuk mengajak mereka kembali bertaubat.

“Walaupun di Lapas, warga binaan masih bisa ikut berbagi kebahagiaan kepada sesama temannya,” ujarnya.

Sebelum prosesi penyembelihan kurban, para napi mengikuti Salat Idul Adha terlebih dulu di masjid Lapas. "Kami Keluarga Besar Lembaga Pemasyarakatan Kelas II Kota Binjai mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah," imbuh Rinaldo Noah Tarigan.(red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/3fcG9It
Berita Viral
| July 31, 2020 |

Idul Adha 1442 H Polres Batu Bara Sembelih 11 ekor Sapi


Topinformasi.com
Batu Bara -Idul Adha 1441 H atau Idul Qurban 10 Zulhijjah 1441 Hijriah bertepatan dengan hari Jum’at 31 Juli 2020, Polres Batu Bara sembelih 11 ekor sapi qurban. Penyembelihan hewan qurban dilakukan Jum’at pagi di halaman Mako Polres Batu Bara.


Sebelas ekor sapi qurban ini nantinya akan dibagi-bagikan kepada masyarakat. 8 ekor sapi dibagikan ke masyarakat sekitar Mako Polres, 3 ekor lainnya dibagikan ke Polsek-Polsek untuk dibagikan diwilayah hukum Polsek masing-masing.

Ditempat yang sama Kapolres juga berbagi sembako kepada insan pers, secara simbolis kepada wartawan Warung Apresiasi Pers (Wappres).

Kapolres mengatakan, penyembelihan hewan qurban merupakan syariat Islam

dimana hakikat qurban Idul Adha adalah kembali kepada tujuan hidup, yaitu beribadah kepada Allah SWT.

“Hikmah dari segala peistiwa qurban tidak lain adalah untuk memperoleh ridha Allah melalui ibadah dengan menjalankan segala perintah Allah SWT “, sebut Kapolres.

Mari kita ambil hikmah di balik Idul Qurban, selain ibadah, ummat Muslim hari ini berbagi dengan warga sekitar, terutama bagi yang tidak mampu, bisa bersama menikmati daging qurban, pungkas Kapolres.

Menurut salah seorang wartawan Wappres, Saini Solong, sangat apresiasi Kapolres Batu Bara dan jajaran yang telah lakukan penyembelihan hewan Qurban, dan berbagi sembako kepada insan pers.

"Hasil dari pemantauan wartawan ditengah masyarakat, bahwa warga Batu Bara mengharapkan kedepan yang memimpin di Batu Bara sosoknya seperti AKBP Ikhwan Lubis, Ramah, Pemurah, Peduli dengan warga tak mampu,"jelas Solong.

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis,SH.MH didampingi Waka Polres Kompol Abdul Muhallif, Kabag Ops Kompol Rudi Chandra,SH, Kasat Binmas, AKP Mhd. Syafii, Kasat Intel  Ferry Kusnadi, Kasat Reskrim, AKP Bambang Gunanti, Kasat Narkoba,  AKP Henri Tobing, Kapolsek Lima Puluh, dan insan Pers Wappres. (Sd-red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2D404fK
Berita Viral
| July 31, 2020 |

July 30, 2020

Di RSUD Kabupaten Aceh Tamiang, 11 Orang Dokter dan 2 Tenaga Medis Terkomfirmasi Virus Corona

Jubir Gugus Tugas Covid 19 Aceh Tamiang yang juga Kabag Humas Pemkab, Agusliyana Devita
MOKI, Aceh Tamiang-Untuk sementyara waktu, Layanan Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Aceh Tamiang ditutup, hal itu disebabkan marak terjangkitnya covid -19 di kawasan RUSD, karena 11 orang Dokter dan 2 tenaga para Medis di RSUD terkomfirmasi positif Virus Corona, demikian dikatakan oleh Jubir Gugus Tugas COVID 19 Agusliyana Devita kepada awak media.  

Devita menjelaskan bahwa, bedasarkan hal tersebut maka Keputusan Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang, untuk sementara  waktu menutup IGD RSUD Aceh Tamiang, kebijakan Pemerintah Daerah dikarenakan ada 11 orang dokter dan dua tenaga paramedis di RSUD Aceh Tamiang terkonfirmasi positif covid-19. Mengingat akan berbahayanya bagi Tenaga Medis lainnya dan masyarakat sekitar maka langkah tersebut dilaksanakan. 

Kesebelas orang dokter dan 2 orangh tenaga paramedis kini semuanya sedang menjalani isolasi, meskipun secara fisik mereka tetap bugar, namun karena mereka tergolong orang tanpa gejala (OTG), isolasi harus dilakukan sebab OTG lebih banyak dapat menularkan kepada yang lainnya, ungkap Jubir Gugus Tugas Covid 19 Aceh Tamiang, Agusliayana Devita.

Penutupan IGD Rumah Sakit Umum Daerah Aceh Tamiang, telah dilakukan sejak pagi hari tadi. Selanjutnya Bupati Aceh Tamiang, Mursil SH selaku Ketua Gugus Tugas Covid 19, langsung memanggil pihak terkait, menggelar rapat mendadak, membahas kondisi terkini Covid-19 di Aceh Tamiang.

Sampai saat ini, jumlah total warga Kabupaten Aceh Tamiang yang positif terkomfirmasi  Virus Corona telah mencapai 27 kasus. Dari jumlah itu, sebanyak delapan orang dinyatakan telah sembuh, sedangkan 19 orang lainnya dalam masa perobatan serta isolasi, tukas Agusliyana Devita.

Dikatakannya juga, RSUD Aceh Tamiang sejak pagi, Kamis (30/7/2020) telah menutup pelayanan sementara, namun kemudian memindahkan pelayanan instalasi gawat darurat (IGD) ke tenda posko yang terletak di depan halaman Poli RSUD tersebut. Hal tersebut dilakukan oleh pihak rumah sakit, karena adanya tenaga kesehatan di ruangan IGD yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Terkomfirmasinya dokter dan paramedis positif Covid 19 berdasarkan hasil swab PCR yang dikeluarkan oleh Balitbangkes Aceh. Kebijakan menutup sementara ruangan IGD, merupakan kebijakan untuk pengambilan swab bagi seluruh tenaga medis yang bertugas di RSUD, begitu juga test swab di ruangan IGD  guna sterilisasi alat-alat medis serta pembersihan dan penyemprotan disinfektan diruangan IGD RSUD Aceh Tamiang, ungkap Devita.

Semua keputusan yang dilaksanakan, setelah dilakukan rapat koordinasi Gugus Tugas Covid 19 Aceh Tamiang. Rapat langsung dipimpin oleh Ketua Gugus Covid 19 Kabupaten Aceh Tamiang yang juga Bupati Aceh Tamiang, Mursil SH. Acara Rapat  dihadiri oleh Sekretaris Gugus Tugas Kepala BPBD, Asisten Administrasi Keuangan, Kepala Dinas Kesehatan, dan Direktur RSUD beserta Tim RSUD Aceh Tamiang, di Pendopo Bupati Aceh Tamiang.

Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang menghimbau kepada seluruh masyarakat Aceh Tamiang, agar mematuhi ptotokol kesehatan mengingat Pandemi Covid-19 ini belumlah  hilang dan berlalu, jadi kita harus lebih waspada dan mematuhi aturan yang telah diberlakukan. Kemudian, diharapkan kita semua dapat menjaga dan bekerja sama memutuskan mata rantai penyebarannya pandemic, dengan cara mematuhi aturan yang ada, seperti menggunakan masker, dan hindari kerumunan serta selalu menjaga
Dan hindari kerumunan, pungkas Kabag Humas Agusliyana. (Tiopan. AP)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3ffP4sP
Berita Viral
| July 30, 2020 |

Meskipun Terhalang Pandemi, Wabup Pati Ajak Masyarakat Tetap Produktif

MOKI, PATI-Banyak kegiatan yang harus dibatasi demi meminimalisir penularan Covid-19. Meski demikian Wakil Bupati Pati Saiful Arifin (Safin) mengajak masyarakat khususnya para pemuda untuk tetap produktif di masa pandemi. 

“Ini tidak bisa kita hindari, namun bagaimana pun juga kita harus tetap produktif dengan tetap menjaga protokol kesehatan yang baik”, ujar Safin dalam acara Pembinaan Organisasi Kepemudaan, Kamis (30/7), di Aula Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Pati. 

Pembinaan untuk para pemuda Pati ini bertujuan untuk memberikan bekal dan motivasi agar tetap semangat dalam menjalankan perannya untuk membanggakan kota Pati. 

Safin juga mengingatkan mereka agar tetap menjaga kedisiplinan, terutama disiplin waktu. “Modal kita tidak hanya uang, modal kita yang lainnya adalah sikap yang baik diantaranya diwujudkan dalam bentuk kedisiplinan dalam segala hal”, terang Wabup yang juga merupakan  Ketua Karang Taruna Kabupaten Pati. 

Dalam pertemuan ini Safin juga meminta karang taruna sebagai penyalur aspirasi pemuda agar rajin bermusyawarah dengan masyarakat dan kepala desa, agar semua masalah yang sedang dihadapi bisa terselesaikan dengan baik, tanpa harus tawuran atau dengan hal-hal negatif lainnya.

“Ingat pula pesan Bung Karno, beri aku 10 pemuda maka akan ku guncangkan dunia", ujarnya. (Red)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3jUcdEF
Berita Viral
| July 30, 2020 |

Mantap !! Tekab Polsek Sunggal Polrestabes Medan Tangkap Pelaku Curas

 
Topinformasi.com
Dengan dipimpin langsung oleh Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi S.H.,S.I.K.,M.H., team khusus anti bandit (Tekab) Polsek Sunggal berhasil ringkus ANS als T (31), terduga pelaku pencurian dengan kekerasan pada hari Minggu (26/7) sekira jam 23.30 wib di Jl. Binjai km 12 Desa Purwodadi Kec Sunggal DS.

Kapolsek Sunggal melalui Kanit Reskrim AKP Budiman Simanjuntak, S.E.,M.H., memaparkan, penangkapan terhadap tsk ANS berawal dari laporan pengaduan korban AR (19) ke Polsek Sunggal atas kejahatan yang dialaminya. Korban bermaksud membeli sepeda motor di Jl. Binjai km 11,5 Sukabumi Desa Pujimulyo, namun korban bertemu dengan tsk dan 2 orang temannya an. DB dan S (DPO). Saat bertemu, korban langsung dikeroyok dan para pelaku mengambil uang Rp 7.000.000,- yang dibawa korban.


Mendapat laporan tsb, Tekab Polsek Sunggal langsung olah TKP dan melakukan penyelidikan dilapangan.


Berdasarkan informasi dari masyarakat, akhirnya diketahui identitas pelaku dan tempat persembunyiannya.


Tidak butuh waktu lama, akhirnya dengan dipimpin langsung oleh Kapolsek Sunggal, team langsung meluncur ke tempat persembunyian pelaku dan berhasil mengamankan tsk ANS berikut barang bukti berupa 1 paket narkoba jenis sabu, 1 unit hp merk Oppo warna putih dan uang tunai Rp 200.000.


Berdasarkan keterangannya, team melakukan pengembangan untuk mencari keberadaan rekan ANS, namun sewaktu dilakukan pengembangan tsb, tsk melakukan perlawanan dan membahayakan petugas sehingga terpaksa dilakukan tindakan tegas dan terukur untuk melumpuhkan tsk.


Atas perbuatannya, tsk kita persangkakan melanggar pasal 365 KUHP dengan ancaman maksimal 9 tahun penjara dan kita himbau agar 2 orang rekan tsk yang sudah kita ketahui identitasnya untuk menyerahkan diri,  pungkas Kanit.(red/db)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/3jRpDRL
Berita Viral
| July 30, 2020 |

Polisi Temukan Kondom, Vernita Syabilla: Bukan Punya Saya



Topinformasi.com
Vernita Syabilla dipastikan berstatus sebagai saksi dalam kasus dugaan prostitusi artis di Lampung. Saat rilis Vernita Syabilla menegaskan soal adanya barang bukti alat kontrasepsi.
Setelah mengungkapkan permintaan maaf, Vernita Syabilla mendapat pertanyaan soal adanya barang bukti berupa satu kotak alat kontrasepsi atau kondom.

"Kalau barang bukti kondom bukan punya saya," tegas Vernita Syabilla dilihat dalam live Instagram Polresta Bandar Lampung, Kamis (30/7/2020).
Pada kesempatan itu Vernita Syabilla juga meminta maaf pada keluarganya soal adanya berita seperti ini. Vernita meyakinkan saat kejadian dirinya tidak melakukan apa-apa.
"Saya minta maaf kepada keluarga saya yang pasti syok ya dengan berita di luar sana, yang simpang siur, yang belum terbukti kebenarannya," ucap Vernita Syabilla.

"Di sini saya menyesali. Saat kejadian pun saya tidak melakukan apa-apa, saya masih utuh berpakaian, mungkin cuma memang saya berduaan di dalam kamar, tapi posisinya pun berjauhan," tegasnya.
Vernita Syabilla dan pria berinisial S yang diamankan di dalam kamar bersamanya kini ditetapkan statusnya sebagai saksi. 

Sedangkan dua orang lainnya yang berinisial NK dan NNA yang diduga sebagai mucikari ditetapkan sebagai tersangka.
"Berdasar hasil perkara, telah ditetapkan dua tersangka, NK, dan NNA. Untuk LH alias VS ditetapkan saksi dan dilakukan proses pengembangkan terhadap bukti temuan lainnya," ujar Kabid Humas Polda Bandar Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad.

Sebelumnya, polisi membeberkan adanya beberapa barang bukti dalam penggerebekan Vernita Syabilla dan pria berinisial S yang diduga sebagai pemesan.
"Barang buktinya ada satu kotak alat kontrasepsi, uang tunai, terus bukti transfer," jelas Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Resky Maulana.
Untuk uang tunai ditemukan senilai Rp 15 juta. Selain itu ada juga yang sudah ditransfer sejumlah Rp 15 juta.(Red)



from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2DimfyE
Berita Viral
| July 30, 2020 |

SOSIALISASI DAN PENDATAAN SENJATA API, AIR SOFGUN DAN SENAPAN ANGIN OLEH SAT INTELKAM POLRES SIMEULUE

MOKI, Simeulue-Kasat Intelkam Polres Simeulue Ipda Devi Iswandi Syahputra, S.H., mengadakan Sosialisasi Peraturan Kapolri Nomor 8 tahun 2012 Tentang Pengawasan Pengendalian Senjata Api Air Soft Gun dan Senapan Angin Untuk Olah Raga.    
 
Sosialisasi ini dilatarbelakangi karena banyaknya penyalahgunaan airsoft gun maupun senapan angin dikalangan masyarakat untuk berburu satwa liar yang ada di pedalaman hutan Kabupaten Simeulue  
 
Untuk itu sosialisasi ini tidak hanya diikuti para pemilik airsoft gun dan club menembak saja, melainkan juga diikuti para pedagang senjata airsoft gun dan beberapa ormas serta lembaga lainnya.    
 
Sosialisasi dan pendataan ini juga dilakukan untuk mengantisipasi dan mengurangi terjadinya penyalahgunaan senjata airsoft gun maupun Senapan Angin. 
   
Kasat Intelkam Ipda Devi Iswandi Syahputra, S.H., mengatakan : Senjata airsoft gun maupun Senapan Angin hanya digunakan untuk kepentingan olah raga seperti menembak reaksi. 
 
Peraturan Kepala Kepolisian Republik Indonesia nomor 8 tahun 2012 tentang Pengawasan dan Pengendalian Senjata Api Untuk Kepentingan Olahraga menjelaskan secara detil 
 
Dalam Pasal 4 ayat (1) dan (3), senapan angin (air rifle) termasuk ke dalam senjata api olahraga yang pemakaiannya hanya digunakan untuk menembak sasaran atau target.  
 
Sedangkan dalam pasal 5 ayat (3), Senapan angin (air rifle) hanya dilakukan di lokasi pertandingan dan latihan. 
 
Para pemilik airsoft gun harus memiliki surat izin dari Perbakin dan tidak boleh membawa airsoft gun saat bepergian, karena bagi anggota atau masyarakat yang memiliki airsoft gun maka unit airsoft gun nya itu sendiri harus digudangkan di clubnya masing-masing atau dititipkan di Polres Simeulue yang sudah memfasilitasi gudangnya melalui Sat Intelkam Unit Keamanan Bripka Roky Tambayong bagian Pengawasan Senjata. 
 
Saya berharap kedepannya masyarakat bisa 
mengetahui penggunaan senjata airsoft gun dan tidak menyalahgunakannya.  Pungkas Ipda Devi.(Al-an)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3f9FCHf
Berita Viral
| July 30, 2020 |

Jelang Idul Adha, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Bagikan Santunan Serta Sembako Kepada Pengurus dan Warga Terdampak Corona


Topinformasi.com
Medan. Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH kembali bagikan santunan serta sembako kepada pengurus dan warga terdampak virus corona (Covid - 19).

Kegiatan pembagian santunan dan sembako dilaksanakan di Markas Pewarta Jalan AR Hakim No 123 Medan.

 "Kegiatan itu sekaligus mensukseskan Hari Raya Idul Adha pada hari Jumat tanggal 31 Juli 202O mendatang, " ucap Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH kepada wartawan, Kamis (30/7/2020).


Selain membagikan sembako, Pewarta Polrestabes Medan juga menyalurkan bantuan 100 nasi bungkus kepada warga kurang mampu yang ada di Kota Medan.  Sasarannya kepada penarik becak, driver online, penyapu jalanan, dan kaum dhuafa.

Tentunya kepada pengurus dan warga lainnya terus mengikuti aturan protokol untuk selalu menjaga jarak, cuci tangan pakai sabun, hindari tempat keramaian, selalu menggunakan masker di luar rumah dan berdoa.

"Sehingga warga Kota Medan ikut memutuskan mata rantai penyebaran virus corona (Covid - 19) di Kota Medan, " paparnya.


Ditambahkan Wakil Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Sumut ini, cara yang baik berkurban itu  dengan cara membagikan kepada orang yang tepat dan membutuhkannya.

Besok (Jumat) umat Islam di seluruh dunia akan menyambut Idul Adha. Hari raya yang jatuh setiap 10 Dzulhijjah (70 hari setelah Idul Fitri) ini juga dinamakan sebagai Lebaran Kurban. Pada hari tersebut muslim memang diperintahkan untuk menyembelih hewan ternak sebagai simbol ketaatan kepada Allah SWT.


Kurban sendiri berasal dari kata udhiyah yang bermakna menyembelih hewan  kurban dengan niat mendekatkan diri kepada Tuhan. Hukum Kurban adalah sunah muakkad (kecuali pendapat Imam Hanafi yang menyebut bahwa kurban hukumnya wajib bagi yang mampu).  "Semoga kebersamaan yang dibangun selama ini semakin sukses untuk Pewarta Polrestabes di Kota Medan, " tandas Chairum Lubis. (Red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/39J2s7I
Berita Viral
| July 30, 2020 |

Satlantas Polres Nisel Gelar Ops Patuh Toba 2020 Dan Bagi Masker

MOKI, Nias Selatan-Polres Nias Selatan (Nisel) melalui Satlantas Polres  Nisel menggelat Operasi Patuh Toba 2020 yang digelar selama dua pekan hingga tanggal 5 Agustus mendatang terus rutin digelar di ruas jalan kota Telukdalam Kabupaten Nisel Propinsi Sumatera Utara, Kamis (30/07/2020).

Kegiatan Sat Lantas Polres Nisel yang digelar di simpang jalan Baru Kecamatan Telukdalam dengan melibatkan Polri :15 Orang dan TNI.  : 2 orang, saat pelaksanaan penindakan Tilang : Nihil dan Teguran : 10 set serta kegiatan bagi masker ke pengendara yang tidak memakai masker.

Kapolres Nisel AKBP Arke Furman Ambat, SIK melalui Kasatlantas Polres Nisel, AKP Musa Sembiring dalam pelaksanaan Ops Patuh Toba 2020 ini menghimbau pengendara agar tertib berlalulintas dan melengkapi surat surat kendaraannya serta membagikan masker kepada pengendara roda 2 dan roda 4. Kendaraan sepeda motor agar selalu menggunakan helm saat mengendarai sepeda motor karena helm ini merupakan pelindung bagi pengendara sepeda motor. Pastinya nyaman juga apabila menggunakan helm, harap Kasatlantas.

Selanjutnya, tujuan adanya bagi-bagi masker itu merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap pemberantasan Covid-19. Ini kita lakukan demi memutus mata rantai Covid19 yang juga merupakan program Polri terhadap pemberantasan Covid-19, akhir Kasatlantas. (doeha)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/2BImDpJ
Berita Viral
| July 30, 2020 |

Hasil Pemeriksaan Inspektorat Desa Wangunrejo Tidak Ditemukan Penyimpangan

MOKI, PATI-Penggunaan Dana Desa (DD) Tahun 2019 Desa Wangunrejo, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati yang menjadi polemik warga akhirnya sudah menjadi jelas dengan keluarnya Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) dari Inspektorat Kabupaten Pati.

Dalam Laporan Hasil Pemeriksaan tidak disebutkan ada temuan penyimpangan penggunaan anggaran dan dari sample 4 pekerjaan fisik yang diperiksa, pelaksanaan pekerjaannya sudah sesuai volume.

Kepala Inspektorat Kabupaten Pati melalui Inspektorat Pembantu 4 (IRBAN 4) Rita kepada MOKI menjelaskan,"Hasil pemeriksaan dengan mengambil 4 sample pekerjaan fisik di Desa Wangunrejo pekerjaannya sudah sesuai dengan volume,"katanya.

Sedangkan, Kepala Desa Wangunrejo Ali Nurkamid menyampaikan, dalam penggunaan dana desa Wangunrejo sangat berhati-hati karena harus dipertanggungjawabkan. 

"Kami sudah sangat berhati-hati dalam menggunakan Dana Desa, karena penggunaannya harus dipertanggungjawabkan kepada Negara. Kami terbuka kepada semua warga,"kata Ali Nurkamid.

Menanggapi soal jalan Perhutani Ali Nurkamit juga menjelaskan, jalan tersebut bukan kewenangan Desa tetapi kewenangan Pemkab Pati. Karena Pemerintah Kabupaten Pati sudah berusaha melakukan sewa pinjam dengan Perhutani untuk dijadikan jalan tembus sampai ke Desa Sukobubuk.

"Mengenai jalan Perhutani pihak kami tidak berwenang, karena itu milik Perhutani. Pemerintah Kabupaten Pati sudah mengusahakan sewa pinjam dengan Perhutani untuk dijadikan jalan tembus sampai Desa Sukobubuk. Jadi, warga bersabar saja, kalau jalan tersebut sudah menjadi kewenangan Pemerintah Kabupaten Pati bisa meningkatkan perekonomian Desa Wangunrejo,"ujar Ali Nurkamid kembali. (Aris)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/39GA71S
Berita Viral
| July 30, 2020 |

62 Ekor Hewan yang Disembelih Di Kota Ujung Paling Barat RI Kota Sabang, Keseluruhan Hewan Dalam Kondisi Sehat

Pedagang Sapi Musiman saat menjajakan dagangannya di sepanjang jalan Malahayati Kuta Barat Kecamatan Sukakarya Kota Sabang, Kamis (30/07/20) pagi.
MOKI, Sabang-Menyambut Hari Raya Idul Adha tahun 1441 Hijriah pada Meugang kedua di Kota paling Ujung Barat Wilayah RI, Kota Sabang , jumlah hewan yang disembelih sebanyak 26 ekor dengan perincian : 24 ekor hewan sapi dan 2 ekor hewan kerbau. Kondisi hewan yang dipotong di rumah potong serta yang dipotong oleh pedagang musiman di luar rumah potong, kondisi kesehatan hewan yang dipotong sehat dan baik seperti hari kemarin.

Demikian dikatakan oleh Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang Fajri melalui Kepala Bidang (Kabid) Peternakan, drh. Jaya Saputra kepada Wakil Pemimpin Redaksi Media Online Kabar Investigasi (MOKI) jawa Tengah.

drh. Jaya Saputra juga menjelaskan bahwa, sepengamatan saya dilapangan pada hari ini harga daging yang dijual oleh para pedagang musiman berkisar 170 s/d 180 ribu rupiah per kilogramnya. Seperti saya katakan kemarin bahwa mengenai jumlah hewan yang akan disembelih pada hari ini akan menurun dari jumlah hari rabu (29/07/20), kalau kemarin 34 ekor hewan sapid an 2 ekor kerbau, tapi hari ini 24 ekor sapid an 2 ekor kerbau, ujar jaya saputra.

Lebih lanjut Jaya Saputra menerangkan, kondosi kesehatan hewan yang akan dipotong menjadi prioritas utama bagi Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang. Para pedagang musiman di Kota Sabang semakin menyadari akan pentingnya kesehatan hewan yang akan disembelih dan yang sudah pasti dikonsumsi oleh masyarakat. 

Saya atas nama Pemerintah Kota Sabang melalui Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang, mengucapkan banyak terimakasih kepada para pedagang musiman, yang telah menjaga dengan baik kondisi kesehatan hewan sampai menjelang Meugang Hari Raya Idul Adha. Hal ini sangat perlu diterapkan setiap tahunnya di Kota Sabang, mengingat yang mengkonsumsi daging hewan adalah masyarakat Kota Sabang itu sendiri.

Diharapkan kepada masyarakat Kota Sabang, selalu waspada terhadap daging daging yang diperjual belikan tanpa diperiksa dulu kesehatan hewan tersebut oleh dokter hewan serta petugas peternakan lainnya yang ada di Dinas Pertanian dan Pangan Bidang Peternakan Kota Sabang. Sampai dengan hari ini prokol kesehatan selalu menjadi petunjuk dalam pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan oleh semua unsure pada meugang Hari Raya Idul Fitri, tukas drh. Jaya Saputra. (Tiopan. AP)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/30c3WEk
Berita Viral
| July 30, 2020 |

Kapolres Batu Bara Siap Bina Warung Anak Yatim Inovasi Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa Aras


Topinformasi.com
Batu Bara -“Saya tegaskan kepada para pendiri warung anak yatim, Saya dan Bupati Batu Bara siap di jadikan pembina untuk mendukung kegiatan - kegiatan yang positif di kabupaten Batu Bara ini” .

Demikian sambutan Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis saat meninjau langsung warung  Anak Yatim di Desa Aras, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Rabu (29/07/2020).

Lanjut Kapolres , Agar ini semua ditangani dengan serius, kalau bisa disepanjang lintas sumatra di wilayah Kabupaten Batu Bara ini berdiri warung warung anak yatim yang nantinya juga akan menjadi berkah bagi mereka baik penjual dan pembeli, harap Ikhwan.

AKBP Ikhwan Lubis, sangat apresiasi atas adanya inovasi dari personil Polres Batu Bara yang juga sebagai Bhabinkantibmas, Desa Aras Bripka Mediansyah Hasibuan bersama Kepala Desa Aras Muhammad Yusuf juga Babinsa Serda M.Isa. yang merupakan Para sosok pendiri warung anak yatim piatu ini, ungkap Kapolres.


Para anak yatim ini di kumpulkan di seputaran masyarakat yang tinggal di Desa Aras, Untuk menambah biaya hidup dan memberi Edukasi agar para anak yatim piatu ini bisa berdikari dalam berusaha.

Pendiri 3 pilar yang terdiri dari Kepala desa Bhabinkantibmas dan Babinsa ini, mengharapkan ada dukungan dari Bupati dan Kapolres Batu Bara yang juga di yakini mereka sosok pemimpin yang berjiwa sosial juga berharap kepada seluruh para pengusaha agar bisa membantu melalui CSR yang ada.


Polres Batu Bara melalui Kasat Binmas AKP M.Safii SH. Berusaha agar memberikan modal awal dengan menyumbang beras dan Indomi serta minyak goreng juga uang modal perlengkapan sementara sebelum menunggu para pendukung modal dari yang lainya.

Hadir dalam kunjungan tersebut, Kapolres Batu Bara, AKBP Ikhwan Lubis, Bupati, Kasat Binmas, AKP Mhd Syafii, Kapolsek Indrapura AKP Sandy, Bhabinkamtibmas Bripka Mediansyah Hasibuan, Babinsa M Isa, Anggota DPRD Batu Bara, Suprayetno. (Sd-red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2PkBKsJ
Berita Viral
| July 30, 2020 |

July 29, 2020

Bantuan Paket 605 dari PT PLN Aceh, Disalurkan oleh Forum PRB Aceh

Ketika F-PRB memberikan bantuan kepada Tim Kesehatan
MOKI, Banda Aceh-Enam ratus lima (605) paket bahan bantuan yang diperuntukkan kepada Guru Ngaji, Tenaga Kesehatan bhakti dan kelompok masyarakat yang terimbas COVID 19, dari PT PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Aceh, dan bantuan tersebut disalurkan oleh Forum Pengurangan Risiko Bencana (Forum PRB) Aceh berjalan lancer dan tertip. 

Bantuan dari PLN Aceh tersebut disebar dan ditujukan untuk sejumlah titik yang ada di Kota Banda Aceh, Aceh Besar, dan Nagan Raya. Bantuan yang difokuskan kepada masyarakat Nagan Raya disalurkan kepada masyarakat Gampong Suak Puntong kecamatan kuala pesisir sebanyuak 305 paket dan kerpada Guru Ngaji setempat turut juga diberikan dari jumlah paket tersebut.

Sebagai Lounching awalnya bantuan yanhg diberikan oleh  PT PLN Aceh dilaksanakanm di Gampong Suak Puntong  dan pembagian bantuan tersebut dilaksanakan oleh Forum PRB Aceh hari Sabtu tanggal 25 Juli 2020 lalu.

Lounching bantuan yang dilaksanakan di Gampong Suak Puntong dihadiri langsung oleh GM PLN Aceh, Ir Jefri Rosiadi beserta pejabat di jajaran PLN Aceh. Sementara perwakilan dari Pemerintahan Kabupaten Nagan Raya diwakiliolreh  Asisten II Said Azman SH, bersama unsur Forkopimda, dan sejumlah SKPD.

Ketua Forum Pengurangan Resiko Bencana Provinsi (F-PRB) Aceh, Nasir Nurdin pada keterangannya menjelaskan bahwa, pasca launching di Suak Puntong, pihaknya langsung melanjutkan penyaluran bantuan ke sejumlah titik lainnya, di Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar.

Tim dari Forum PRB Aceh menyalurkan bantuan untuk 103 guru ngaji yang bernaung di bawah lembaga BKPRMI/LPPTKA Kota Banda Aceh, Senin (27/07/20) yang lalu. Penyaluran bantuan dilaksanakan di Sekretariat BKPRMI Banda Aceh, Jalan Sulaiman Daud, Gampong Peuniti. Pemberian bantuan turut dihadiri Manajer Komunikasi PT PLN UIW Aceh, T Bahrul Halid, ujar Nasir Nurdin.

Selanjutnya, penyaluran bantuan yang juga dilaksanakan Forum-PRB di sejumlah titik Kabupaten Aceh Besar dan Banda Aceh yakni kepada 12 orang Guru Ngaji peganroran di Kecamatan Lhong Pada Senin itu juga disalurkan bantuan untuk sejumlah titik di Aceh Besar yaitu 12 guru ngaji perorangan di Kecamatan Lhoong dan Kota Banda Aceh.
Kemudian bantuan juga diberikan kepada tenaga kesehatan bakti (cluster Lampisang) dari Puskesmas Leupung, Peukan Bada, Lhoknga. Bantuan yang diberikan di Lampisang sebanyak 26 orang dan Kecamatan Lhoong 24 orang, tukasnya pula. 

Nasir Nurdin juga menerangkan, pemberian bantuan dilanjukan pada hari Selasa 28 Juli 2020, dan secara berturut-turut bantuan disalurkan kepada 51 orang tenaga kesehatan bakti yang dipusatkan di Puskesmas Ingin Jaya (Lamabro), dan 59 orang dipusatkan di Puskesmas Indrapuri, 6 orang untuk Puskesmas Jantho, serta 19 orang di Puskesmas Lamteuba.

Menyikapi permasalahan karena masih banyaknya tenaga kesehatan bakti maupun guru ngaji yang belum tercover dengan bantuan yang diberikan kali ini. Nasir Nurdin akan berupaya mendata secara maksimal, karena masih terbuka peluang kepada yang lainnya, baik bantuan yang bersumber dari PT PLN Persero maupun dari pihak pihak lain, kata Nasir Nurdin.

Forum PRB Aceh dalam hal bekerjasama dengan berbagai pihak dalam membantu masyarakat yang terimbas Covid-19, maupun pemberdayaan ekonomi, seperti pedagang kecil yang sangat membutuhkan tambahan modal usaha, selalu siap membantu.

Ucapan terimakasih kami ucapkan kepada PT PLN UIW Aceh, yang telah memberikan kepercayaan yang diberikan kepada Forum PRB Aceh, dalam penyaluran bantuan untuk guru ngaji, tenaga kesehatan bakti, dan pekerja lepas yang tidak memiliki penghasilan tetap. Kami merasa sangat bersyukur karena telah melaksanakan amanah itu, semoga bantuan yang kita salurkan bermanfaat untuk meringankan beban saudara- saudara kita, pungkas Ketua F-PRB Aceh Nasir Nurdin. (Tiopan. AP)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/2P3gMyl
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Polsek Teluk Mengkudu Bagikan 40 Nasi Bungkus Di Desa Matapao


Topinformasi.com
Serdang Bedagai - Polsek Teluk Mengkudu Polres Serdang Bedagai menggelar dapur umum sebagai bentuk kepedulian dampak Covid-19 di Desa Matapao, Kec. Teluk Mengkudu,Kab. Serdang Bedagai,Rabu (29/7/2020)
Kegiatan pembagian nasi bungkus tersebut dipimpin Kanit Binmas Polsek Teluk Mengkudu IPDA P. Tarigan, Bhabinkamtibmas Bripka Hendra, Serta Kepala Desa Matapao Saman.

Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robin Simatupang mengatakan kegiatan bakti sosial dengan memberikan bantuan berupa Nasi bungkus kepada masyarakat terdampak covid-19 di Desa Matapao, Kec. Teluk Mengkudu.

“Kita berikan bantuan 40 nasi bungkus untuk bagikan kepada masyarakat terdampak covid-19,” Bilang Kapolres

Kapolres menjelaskan kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat terdampak covid 19 dengan mendirikan dapur umum dan membagikan nasi bungkus kepada masyarakat.

“Dapur umum dan pembagian nasi bungkus akan tetap dilakukan selama masa pandemi Virus Corona untuk merigankan beban masyarakat terdampak Covid-19,”Bilang AKBP Robin.(red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2P3pxbp
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Paten !! Betor "hantu" di amankan Tekab Polsek Sunggal


Topinformasi.com
Tekab Polsek Sunggal berhasil mengamankan dan menangkap pelaku pencurian yg gunakan betor hantu dalam beraksi. Teranyar, pada hari Sabtu (25/7) pencurian betor dengan menggunakan beca terjadi di Jln. Eka Prasetya Desa Tanjung Gusta Kec. Sunggal DS, yang dilakukan oleh tsk BOP (30) warga Jl. Garmenia (tanah garapan) Desa Tanjung Gusta Kec. Sunggal DS.



Keberhasilan tersebut disampaikan oleh Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi, S.H.,S.I.K.,M.H., melalui Kanit Reskrim AKP Budiman Simanjuntak, S.E.,M.H pada Rabu (29/7) di mapolsek Sunggal.



Dipaparkan Kanit, awalnya korban an. Yusuf (25), pada Sabtu (25/7) sekira jam 05.30 wib, menerima telepon dari ibu kostnya bahwa betornya yang digembok telah diambil oleh orang yang tidak dikenal, mendapatkan informasi tsb korban langsung kembali ke kostnya.



Setelah tiba dan melihat kebenaran info tsb korban segera melakukan pencarian dibantu warga sekitar, selanjutnya warga berhasil menemukan tak BOP. Sewaktu ditanyakan, BOP mengakui telah mengambil betor milik korban bersama dengan teman tsk an. ADI (DPO), dimana betor korban dibawa oleh ADI. Sedangkan tsk BOP tidak bisa kabur karena betornya mengalami kerusakan.



Tekab Polsek Sunggal yang melintas di TKP akhirnya mengamankan tsk BOP berikut barang bukti berupa 1 unit betor modifikasi tanpa plat ke mapolsek Sunggal guna proses selanjutnya dan kita persangkakan melanggar pasal 363 ayat (1) dengan ancaman hukuman 7 tahun, tutup Kanit.(db)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2P7wKqY
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Ungkap Prostitusi Online !! 3 Wanita Cantik Diringkus di Hotel Kawasan Polonia Medan



Topinformasi.com
Polrestabes Medan kembali mengungkap praktik pros-titusi online di hotel kawasan Medan Polonia. Tarifnya Rp 800 ribu untuk sekali ‘main’. Tiga muci-karinya berhasil diringkus.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Martuasah Tobing ketika dikonfirmasi  mengatakan, ketiga wanita yang diamankan berinisial S (29), warga Jalan Waringin, Medan; I (34) warga Jalan Setia Luhur, Medan; dan R (52), warga Jalan Sei Muara, Medan.

“Ketiganya berperan sebagai muci-kari (ger-mo; orang yang berperan sebagai pengasuh, perantara, dan/atau pemilik pekerja seks komersial), korban dan saksi,” , Rabu (29/7/2020).

Pengungkapan praktik pros-titusi ini, lanjutnya, berawal laporan masyarakat yang diterima tim jika di salah satu hotel akan berlangsung transaksi prostitusi, Jumat (24/7/2020), tim meluncur ke lokasi dimaksud dan mendapati tiga orang diduga sedang melakukan transaksi.

Petugas selanjutnya mengamankan tiga wanita. Beserta barang bukti dua unit handphone dan uang Rp 800 ribu, ketiganya diboyong ke Markas Komando (Mako) Satreskrim Polretabes Medan guna proses selanjutnya.

Dari hasil pemeriksaan, jelas Yunan, penyidik menerapkan Pasal 2, Pasal 10 Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2007 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) atau Pasal 296 KUHPidana untuk menjerat pelaku kejahatan.

Dimana dalam praktiknya, germo memperoleh Rp 300 ribu dari transaksi sebesar Rp800 ribu. Sang germo bakal disangka dengan Pasal 296, tentang mengambil keuntungan dari kegiatan prostitusi. “Kita sedang mendalami kasus ini, ketiganya sedang diperiksa,” pungkasnya.

Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2007 Tentang Pemberantasan TPPO:

Pasal 2 (1)

Setiap orang yang melakukan perekrutan, pengangkutan, penampungan, pengiriman, pemindahan, atau penerimaan seseorang dengan ancaman kekerasan, penggunaan kekerasan, penculikan, penyekapan, pemalsuan, penipuan, penyalahgunaan kekuasaan atau posisi rentan, penjeratan utang atau memberi bayaran atau manfaat walaupun memperoleh persetujuan dari orang yang memegang kendali
atas orang lain, untuk tujuan mengeksploitasi orang tersebut di wilayah negara Republik Indonesia, dipidana dengan pidana penjara paling singkat 3 (tiga) tahun dan paling lama 15 (lima belas) tahun dan pidana denda paling sedikit Rp120.000.000,00 (seratus dua puluh juta rupiah) dan paling banyak Rp600.000.000,00 (enam ratus juta rupiah). (2) Jika perbuatan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) mengakibatkan orang tereksploitasi, maka pelaku dipidana dengan pidana yang sama sebagaimana dimaksud pada ayat (1).

Pasal 10
Setiap orang yang membantu atau melakukan percobaan untuk melakukan tindak pidana perdagangan orang, dipidana dengan pidana yang sama sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2, Pasal 3, Pasal 4, Pasal 5, dan Pasal 6

Pasal 296 KUHPidana 
Barang siapa yang mata pencahariannya atau kebiasaannya yaitu dengan sengaja mengadakan atau memudahkan perbuatan cabul dengan orang lain diancam dengan pidana penjara paling lama satu tahun empat bulan atau pidana denda paling banyak lima belas ribu rupiah. (Red)




from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/3hLIFXN
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Kapolda Sumut Jenguk dan Beri Tali Asih Pasien Operasi Gratis Bibir Sumbing


Topinformasi.com
Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 74, Polda Sumut menggelar kegiatan Bakti Kesehatan Operasi Bibir Sumbing TA. 2020 di Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan, Rabu (29/07).
Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Martuani Sormin, M.Si didampingi para PJU Polda Sumut hadir dalam kegiatan ini

Setibanya di Rumkit Bhayangkara, Kapolda Sumut melaksanakan protokol kesehatan dan langsung menuju ruang ICU untuk menjenguk pasien yang telah selesai melaksanakan operasi



Kedatangan Kapolda Sumut disambut oleh orang tua yang anaknya mendapat pelayanan gratis operasi bibir sumbing dan celah langit-langit dimana para pasien adalah balita

Didalam ruang ICU, Kapolda Sumut bertanya kepada dokter mengenai kondisi terkini para pasien dan proses operasinya apakah berjalan lancar. "Saya minta para dokter dan perawat menangani para pasien dengan baik hingga mereka recovery (sembuh)" ujarnya

Kapolda Sumut juga memberi dukungan dan semangat kepada anak-anak yang menjalani operasi serta mendoakan mereka agar segera sembuh.
Tak lupa, Kapolda Sumut juga memberi tali asih berupa uang tunai, mainan dan balon pasien dan keluarganya

"Hari ini Polda Sumut melaksanakan bakti sosial operasi bibir sumbing dan celah  langit-langit dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke 74. Operasi ini diperuntukkan bagi kalangan yang membutuhkan dan ini gratis", jelas Kapolda Sumut


Adapun jumlah pasien yang ikut operasi bibir sumbing dan celah langit-langit ini ada 36 pasien dimana 27 orang telah melaksanakan operasi dan 9 lainnya sedang dilaksanakan operasi pada hari ini maupun selanjutnya

Keluarga pasien mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Sumut dengan adanya program bakti kesehatan ini anak-anak mereka mendapat pelayanan operasi dengan gratis serta dilayani oleh para dokter dan perawat dengan baik.(red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/30Uoy36
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Bupati Bersama Dandim 0718 Pati Tinjau Hasil Pekerjaan TMMD di Gulangpongge

MOKI, PATI-Bupati Haryanto bersama Dandim Pati Letkol Czi Adi Ilham Zamani menghadiri penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap II tahun 2020 di desa Gulangpongge, Kecamatan Gunungwungkal, Rabu (29/7). 

Secara simbolis, Bupati meninjau dua program fisik TMMD Sengkuyung tahap II di bidang sarana transportasi dan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Dua program tersebut terselesaikan dalam jangka waktu satu bulan.

Bupati mengatakan Desa Gulangpongge memiliki potensi menjadi desa wisata. Dengan diperbaikinya sarana transportasi, masyarakat Desa Gulangpongge memiliki akses yang mudah untuk kegiatan perekonomian, khususnya di sektor pertanian dan pariwisata. 

TMMD tahap II menyelesaikan perbaikan akses jalan di Desa Asempapan sepanjang 900 meter dan Desa Gulangpongge sepanjang 1,1 Kilometer. 

“Kerjasama ini overprestasi dan menghasilkan kualitas yang lebih baik” ujar Bupati Pati.

Dua unit rumah RLTH di masing-masing desa juga sudah terselesaikan pembangunannya berkat bantuan dari Disperkim dan Baznas Pati. 

Dalam acara penutupan TMMD tahap II ini, masih dalam kondisi pandemi Covid-19 sehingga tetap menerapkan protokal kesehatan. “Kuncinya hanya taat memakai masker dan protokol kesehatan lainnya pasti penyebaran virus corona akan terputus dengan sendirinya,” pesan Bupati Haryanto. 

Sementara itu Kepala Desa Gulangpongge mengaku terbantu dengan program TMMD untuk memperbaiki akses jalan di desanya. 
“Jalan yang awalnya hanya bisa dilewati kendaraan roda dua, sekarang sudah bisa dilewati roda empat. Dengan adanya perbaikan kondisi jalan, mempermudah akses jalan antar desa dan distribusi hasil pertanian sehingga meningkatkan perekonomian masyarakat desa sini,” jelas Kades Desa Gulangpongge. (Red)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3gaDwbp
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Pemko Langsa Salurkan 94 Hewan Qurban Untuk Fakir - Miskin

Walikota Langsa Usman Abdullah,SE. (Berkaca mata) Bersama Wakil Walikota Langsa Dr.H.Marzuki Hamid.MM (berpeci) sedang berada dilokasi pembagian sapi qurban idul adha 1441 H. Rabu (29/7/2020) (MOKI/Rusdi Hanafiah).
MOKI, LANGSA ACEH - Pemerintah kota (Pemko) Langsa akan menyalurkan hewan kurban sebanyak 94 sapi dan 25 kambing ke gampong-gampong pada Idul Adha 1441 H ini. 

Hewan kurban ini terkumpul donasi dari berbagai instansi baik instansi vertikal, BUMN, BUMD maupun OPD dalam pemerintahan kota. Rabu (29/7/2020).

Walikota Langsa Tgk. Usman Abdullah SE, menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada semua pihak yang telah menyumbangkan kurban. 

"Saya atas nama Pemko Langsa menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada semua unsur yang sudah bersedia berkurban, semoga hewan kurban bermanfaat untuk masyarakat yang berhak dan menjadi amal ibadah," katanya.

Hal senada juga disampaikan wakil walikota Langsa Marzuki Hamid dengan adanya hewan kurban pemerintah kota dapat menyalurkan ke gampong-gampong.

Namun ia menegaskan tidak semua gampong mendapat distribusi hewan kurban. "Ada beberapa gampong memang tidak mendapat bagian karena di daerah itu terdapat banyak kurban dari masyarakat setempat," ujarnya.

"Kita pilih gampong mana yang kekurangan kurban sehingga daging kurban bisa merata untuk para fakir miskin di gampong," 

Selain itu, ia memastikan bahwa proses distribusi akan dilakukan besok pagi di gampong Paya Bujok Seulemak kec. Langsa Baro.

"Insyaallah, besok pagi pukul 08.00 WIB Pemko dan Forkopimda akan menyalurkannya," terang wakil walikota." Reporter : Rusdi Hanafiah.


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3f7FNCX
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Bupati Rocky: Potensi Bandeng Menjanjikan

Bupati Rocky (kiri) bersama unsur forkopimda dan kepala pimpinan OPD memperlihatkan ikan bandeng saat panen raya ikan bandeng di Desa Seuneubok Rawang, Kec. Peureulak Timur, Aceh Timur, Rabu (29/7/2020).
MOKI, PEUREULAK ACEH TIMUR -  Potensi budidaya ikan bandeng dijadikan sebagai bakso, sate dan keripik dinilai sanngat menjanjikan dalam membangkitkan ekonomi rakyat ditengah new normal pandemi COVID-19 di Aceh, apalagi didukung dengan luas tambak yang luas dalam membudidaya ikan bandeng.

"Luas tambak kita mencapai 18.000 hektar dalam 14 kecamatan di Aceh Timur. Potensi ini harus digarap melalui usaha koperasi masyarakat di desa, sehingga hasil panen bandeng bisa dijadikan bakso, sate dan keripik," kata Bupati Aceh Timur H. Hasballah HM.Thaib, SH, dalam arahannya saat Panen Bandeng dan Udang dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan Nasional di Desa Seuneubok Rawang, Kec. Peureulak Timur, Rabu (29/7/2020).

Oleh karenanya, lanjutnya, keterlibatan instansi terkait sangat dibutuhkan, seperti Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM, Dinas Perindustrian, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Aceh Timur, dan Dinas Perikanan. "Bahan bakunya berupa ikan bandeng cukup. Jika dikembangkan dalam bentuk usaha pengolahan ikan bandeng menjadi sate, bakso dan keripik. Maka ini peluang kemajuan ekonomi rakyat," sebut bupati.

Luas lahan mencapai 18.000 hektar dinilai modal untuk mengembangkan ikan bandeng di Aceh Timur, begitu juga dengan udang. "Selaman ini hasil panen bandeng dipasarkan untuk kebutuhan masyarakat. Tapi jika diolah dalam bentuk usaha, maka hasil yang didapatkan akan mencapai 10 kali lipat dari penjualan ikan basah," timpa Rocky, sapaan H. Hasballah HM.Thaib.

Kedepan, penyuluh perikanan diminta turun ke desa mendata kembali luas tambak dan petani tambak diseluruh kecamatan dalam kabupaten itu, sehingga tahun anggaran 2021 dapat dialokasikan anggaran sesuai dengan kebutuhan. "Bukan hanya Dinas Perikanan, tapi dinas terkait lainnya juga sudah saatnya bersama-sama membantu pengembangan ekonomi masyarakat," tutur Rocky seraya meminta desa-desa yang memiliki tambak membangun sarana transportasi, baik jalan atau jembatan.

Hadir antara lain Kepala Kejari Aceh Timur Abon Hasbulloh Syambas, Dandim 0104/Aceh Timur Letkol CZI Hasanoel Arifin Siregar, Kepala Dinas Perikanan Teuku Syawaluddin, Kasatpol-PP Teuku Amran, Kepala Dinas P&K Aceh Timur, Saiful Basri, Kepala Perdagangan, Koperasi dan UKM Iskandar, Kepala Dinas Kesehatan Aceh Timur, Sahminan, Jubir Gugas Pencegahan COVID-19 Aceh Timur, dr. H. Edy Gunawan, Camat Peureulak Timur Mukhtaruddin, dan aparat desa setempat." Reporter : Rusdi Hanafiah.


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3g9Q4zV
Berita Viral
| July 29, 2020 |

36 Ekor Hewan Dibantai Jelang Hari Raya Idul Adha Di Sabang

Sabri salah seorang Pedagang Musimam sedang menjajakan dagangannya.
MOKI, Sabang-Menyambut Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah di Kota paling ujung wilayah perbatasan paling ujung barat Indonesia Kota Sabang, 36 ekor hewan dibantai dan dijagal dirumah potong hewan dan dipotong diluar rumah potong oleh pedagang musiman. Hewan yang dijagal tersebiut 34 ekor sapid an 2 ekor kerbau, harga daging perkilogramnya 170 ribu rupiah dan menjelang siang sekitar pukul 12.00 wib harga turun menjadi 160 ribu/kg.

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang Fajri, melalui Kabid Peternakan drh. Jaya Saputra pada keterangan Persnya mengatakan, jumlah hewan yang disembelih pada Meugang Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah kali ini berjumlah 36 ekor, yang terdiri dari 34 ekor sapi dan 2 ekor hewan kerbau. Harga daging sapi maupun daging kerbau berkisar 170 ribu dan jelang siang hari turun 160 ribu rupiah.

Mengenai kersehatan hewan yang disembelih pada meugang Hari Raya Idul Adha 1441 pada hari ini, kondisi kesehatan ke 36 hewan Sapi dan Kerbau keseluruhannya, sangat baik dan sehat, hal ini dapat kita ketahui dengan jelas, karena tidak ada hati yang terkontaminasi terkena penyakit hati atau Faciola Hepatica, ujar drh. Jaya Saputra.

Diterangkannya, para pedagang musiman yang ada di kota Sabang, terlihat semakin menyadari pentingnya kesehatan hewan yang akan disembelih terutama daging-daging tersebut akan dikonsumsi oleh masyarakat. Mengenai harga daging yang tinggi dari daerah kabupaten/kota lainnya, hal ini karena daerah kita merupakan wilayah pulau dan segala harga komiditi lainnya juga tidak sama denga daerah kabupaten/kota di Aceh, begitu juga dengan harga daging.

Standart pedagang musiman menjajakan dagangannya juga berdasarkan ptotokol kesehatan Covid 19 Kota Sabang. Jarak antara satu pedagang musiman dengan pedagang lainnya, seperti saat megang puasa yang lalu. Diperkirakan pada meugang kedua esok hari, jumlah hewan yang akan disembelih semakin berkurang, hal ini terlihat karena masih banyaknya dagangan pedagang musiman sampai dengan pukul 12.00 wib, tukas kabid Peternakan Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang, drh. Jaya Saputra.

Masdian Pitaloka (40 thn) salah seorang warga Kuta Timu dan juga seorang pedagang yang setiap harinya membutuhkan komoditi sembako dan sayuran ketika dimintai keterangannya mengenai harga sebelum dan jelang hari raya Idul Adha mengatakan, kenaikan harga tertinggi pada jenis Cabe Merah dan Cabe Rawit, seminggu sebelumnya harga cabe merah 20 dan naik 25 naik lagi 35 dan sekarang 60 ribu/kg. begitu juga cabe rawit, dari 20 ribu/kg dan sekarang ini 40 ribu/kg.

Selanjutnya harga kebutuhan untu hari raya seperti daun pisang dari 5 ribu per potong kini naik menjadi 10 ribu/potong. Begitu juga dengan bahan pokok lainnya, tidak ada yang tidak naik harganya, namun demikian harga tersebut masih terjangkau oleh masyarakat, karena bagi masyarakat pulau seperti Kota Sabang, segala sesuatu mengenai kenaikan , tidak begitu menjadi prerhatian khusus kecuali harga cabai, pungkas Masdian Pitaloka. (Tiopan. AP)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/39zdf4c
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Hasil Swab Test Bupati Dan Para Petinggi Pemkab Pati Dinyatakan Negatif Covid-19

MOKI, PATI-Hasil Swab Test Bupati, Wakil Bupati dan para Petinggi dilingkungan Pemkab Pati hari Sabtu, (25/7), dinyatakan negatif.

Bupati Pati Haryanto ungkap, diantara 21 camat yang juga ikut swab test di hari yang sama, hasilnya kurang menggembirakan. Ada beberapa Camat yang dinyatakan positif Corona.

Usai dinyatakan positif Covid-19, sejumlah Camat tersebut pun langsung dikarantina oleh Pemkab. 

"Selama belum negatif kembali, akan tetap kami karantina, dan kantor kerjanya kami semprot dengan cairan disinfektan serta orang-orang yang pernah kontak langsung juga kami lakukan tracing,"terang Bupati saat wawancarai diruang kerjanya hari ini, Rabu, 29/7. 

Untuk para pegawai kecamatan yang Camatnya positif Covid-19, Bupati mengambil kebijakan untuk mem-WFH-kan para staf di bawahnya. 

Menyikapi sejumlah Camat yang positif Covid-19, Bupati meminta masyarakat dan para pegawai yang bersinggungan dengan pelayanan publik untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi penularan Corona. 

"Bagaimanapun juga pelayan publik seperti Camat, justru memiliki resiko tinggi terhadap penularan Covid-19,"ujar Bupati. 

Pemkab mengaku akan lebih meningkatkan frekuensi rapid dan tes swab, khususnya untuk yang pernah kontak langsung. "Insya Allah kalau rapid dan swab-nya kita masifkan, yang positif akan cepat terdeteksi,"imbuhnya.

Kemudian kepada warga masyarakat Pati, Bupati mengimbau agar mereka tetap waspada dan konsisten menerapkan protokol kesehatan.

"Jangan disepelekan, janganlah egois dan ceroboh, kasihanilah orang tua kita, anak-anak, dan orang-orang tercinta, apalagi kalau sampai kita dikarantina, kan keluarga yang kena dampaknya,"pungkas Bupati. (Red/Aris)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/39CmnoB
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Ketum Karang Taruna Pati Kunjungi Dam Terpus Beketel

MOKI, PATI-Wakil Bupati H. Saiful Arifin sekelligus Ketua Umum Karang Taruna Kabupaten Pati meninjau Embung Dam Terpus Desa Beketel Kecamatan Kayen. Selasa, 28/7/2020.

Sebelumnya, Pengurus Karang Taruna Kabupaten Pati sudah mengunjungi Tempat ini namun Safin panggilan akrab Wakil Bupati Pati H Saiful Arifin sengaja melakukan kunjungan secara tidak resmi untuk memastikan wilayah setempat sudah menerapkan protokol kesehatan. 

Kunjungan di lokasi embung desa yang dikelola oleh Karang Taruna Bina Mandiri Desa Beketel sekaligus pemberian masker kepada warga yang berkunjung untuk tetap mentaati protokol kesehatan sebagai himbauan Pemerintah dalam era normal baru. 

Sebelumnya telah disampaikan oleh Saiful Arifin juga selaku Ketum Karang Taruna Pati bahwa peran masyarakat sangatlah penting dalam menerapkan protokol kesehatan seperti penggunaan masker dan membiasakan mencuci tangan dengan sabun serta menjaga jarak.

"Lebih baik kita menjaga secara preventif terkait protokol kesehatan secara sadar agar bisa melakukan pencegahan,"tegas Safin Ketum Karang Taruna Pati.

"Saat ini kita harus membiasakan diri untuk menerapkan  protokol kesehatan di era normal baru agar tetap aman dan produktif melakukan hal-hal positif,"pungkas Safin. (Red/Aris)


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3gbsSBf
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Akibat Angin Puting Beliung, 4 Rumah Di-2 Kecamatan Mengalami Rusak Dibagian Atap


Topinformasi.com
DELITUA - Angin Puting Beliung yang terjadi di Jalan Eka Surya, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor dan  Desa Kedai Durian Kecamatan Delitua, pada Selasa (28/7/2020) sekitar pukul 16.30 WIB, merusak 4 rumah milik warga. Namun, dalam insiden tidak ada menelan korban jiwa.

Informasi diperoleh, peristiwa itu serentak terjadi di dua kecamatan yang ada di wilayah hukum (Wilkum) Polsek Delitua. Angin puting beliung yang datang dengan kencang memporak porandakan atap/seng rumah warga dengan berterbangan. Namun, sukur dalam insiden tersebut tidak ada menelan korban jiwa.



Setelah angin puting beliung merusak rumah warga, hujanpun turun dengan deras mengguyur, sehingga masyarakat sekitar lokasi yang hendak bergotong royong membantu mengalami kesulitan.

Ke-empat rumah warga yang jadi korban angin puting beliung itu yakni.
1. Toharudin Sinulingga (55) pekerjaan supir Angkot, warga Jalan Eka Surya Indah Komplek Eka Surya Indah, Desa Kedai Durian, Kecamatan Delitua. Mengalami rusak di bagian atap depan rumah/teras yang terbuat dari kayu dan seng.


2. Syahruddin (54) pekerjaan tukang Betor,
menetap di Jalan Eka Surya, Gang Eka Surya III, Desa Kedai Durian, Kecamatan Delitua. Rusak dibagian atap rumah yang terbuat dari kayu dan seng rusak dikarenakan diterbangkan angin.

3. Fauziansyah (35) pekerjaan karyawan pabrik, mengalami kerusakan dibagian atap rumah yang terbuat dari kayu dan seng mengalami rubuh dan jatuh.

4. Nanang saripudin (45) pekerjaan Jualan Bandrek, menetap di Jaln Eka Surya, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor. Mengalami dibagian atap depan rumah yang terbuat dari kayu dan seng terbang dan rusak.



Kapolsek Delitua AKP Zulkifli Harahap melalui Kanit Intel Iptu Manis Sembiring,Selasa (28/7/2020) malam, membenarkan.

"Benar, ada 4 rumah rusak akibat angin puting beliung. Dan saat kita ke lokasi listrik masih dalam keadaan padam dan laporan sementara yang kita terima dari masyarakat ada 4 rumah, begitu juga kerugian belum bisa ditaksir,"ungkap Kanit.(db)



from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/3g9YxTM
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Astaga !! Bayi Kelamin Laki Laki Ditemukan Ditong Sampah Oleh Petugas Kebersihan




Topinformasi.com-Diduga dibuang oleh orang tuanya,  bayi kelamin laki laki yang baru lahir dan masih ada tali pusarnya ditemukan petugas kebersihan di sebuah tong sampah, Selasa (28/7/2020) sekitar  pukul 07: 00 WIB.

Informasi yang diperoleh, bermula ditemukan bayi tersebut ketika Andika Suhaimi (28) yang bekerja sebagai petugas kebersihan warga Jalan  Pala, Desa Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, sedang membersihkan sampah.

Sampainya di Jalan Binjai Km. 10, Gang Damai, Dusun VII, Lorong Ikwhan Muslimin, Desa Paya Geli, Kecamatan Sunggal, Andika mencoba mengangkat tong sampah. Namun, ketika diangkat ia sontak terkejut melihat sesosok bayi berada didalam tong.

Melihat itu, ia pun langsung menghubungi
Kepala Dusun (Kadus) setempat lalu Kadus menghubungi Bidan Vina Bru Sihombing, dan petugas Polsek Sunggal.
Karena lokasi dipenuhi warga sekitar, bayi tersebut lalu dibawa ke kantor Kepala Desa Payageli.


Setelah bayi dibersihkan dan bayi tersebut terlahir dengan sehat, Andika dan istrinya yang berhubung belum dikaruniai anak, akhirnya memungut bayi tersebut dengan disaksikan 3 Pilar plus Desa Paya Geli.


Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi SIK melalui Kanit Reskrim AKP Budiman Simajuntak SE MH, Selasa (28/7/2020) malam, membenarkan.

"Bayi tersebut  diduga dibuang oleh orang tuanya, dan juga baru lahir.  Karena tali pusarnya masih ada. Dan saat ini bayi tersebut sudah dipungut oleh yang menemukan, karena Andika belum dikarynia anak semenjak pernikahannya dengan istrinya,"terang Kanit. (db)



from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/39FnDY3
Berita Viral
| July 29, 2020 |

Setukpa Polri Buka SENSASI SIP 49 Penuh Inspirasi


Topinformasi.com
Setukpa Polri Melaksanakan pembukaan  kegiatan SENSASI ( Sentuhan Satu Jam Agama SIP 49 Penuh Inspirasi) (28/6/2020).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kasetukpa Lemdiklat Polri Brigjen  Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S I.K., M.Hum beserta Tokoh agama diantaranya Islam, Khatolik, Protestan dan Hindu dan peserta didik SIP angkatan ke-49 TA. 2020 Dalam video conferece, bertempat di central vcon Setukpa gedung anton sudjawo.

Brigjend Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S I.K., M.Hum memberikan pengarahan kepada siswa SIP ke-49 bahwa kegiatan ini sebagai pengganti kegiatan di Setukpa selama serdik masih berada dirumah masing-masing.

 Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa serdik yang dapat di aplikasikan di masyarakat bahwa Instansi Polri sebagai contoh yang baik dan sebagai sarana untuk menebar kebaikan di satuan kerja masing masing peserta didik.

Harapan kasetukpa Lemdiklat Polri dengan adanya kegiatan ini agar siswa bisa memiliki Moral yang baik, dapat menjadi pemimpin dalam keluarga dan masyarakat setempat dan dengan  kegiatan ini dapat menjadi role model yang dapat dicontoh oleh peserta didik untuk selalu mengedepankan pendekatan keagamaan dalam pelaksanaan tugas sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat agar terciptanya harkamtibmas.



Dalam program acara SENSASI malam tadi hadir selalu pembicara diantaranya :
Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K.,M.Hum (Kasetukpa Lemdiklat Polri), Ustadz Zulfan Nababan, Ustadz Zam Zam (dari tokoh agama Islam), Romo Dwi (tokoh Agama Katholik), Pendeta Ferry Wulur (Tokoh Agama Protestan), AKBP I Ketut Pengadilan, S.H.,M.H (tokoh Agama Hindu).

Kasetukpa juga menyampaikan program Sensasi ini juga dapat diikuti oleh seluruh keluarga peserta didik di rumah masing masing.



Setiap Serdik Sip 49 setelah Lulus diharapkan mampu memahami dan mempraktekkan ajaran agama nya masing masing dalam kehidupan serta mampu memimpin pelaksanaan kegiatan keagamaan dalam lingkungan masyarakat nya...

Ketika Serdik dapat memahami sedikit banyak tentang ajaran Agama nya asing2 dan mampu mengamalkan serta memimpin pelaksanaan ibadah di agama nya masing2, maka akan melahirkan sosok insan kepolisian Promoter yg sejati, yang mencintai dan di cintai Tuhan Yang Maha Kuasa, keluarganya, tekan2 sejawat dan pimpinan di kepolisian, masyarakat luas, bangsa dan negara, serta  dapat menjadi Pengerak C
contoh tauladan yg baik di tengah tengah kehidupannya.(red)

from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2X04zPh
Berita Viral
| July 29, 2020 |

July 28, 2020

Lebaran Idul Adha, Pemko Langsa Tidak Menggelar Open House

Kepala Bagian Humas dan Protokoler Sekda Kota Langsa. M.Husin.S.Sos.MM.
MOKI, LANGSA ACEH - Pemerintah Kota Langsa tidak menggelar kegiatan Open House dan Halal Bihalal pada hari lebaran Idul Adha 1441H/2020M. Tahun ini.

“Kebijakan ini sesuai dengan protokol kesehatan dalam upaya penanggulanggan wabah Covid-19” Demikian disampaikan  Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekda Kota Langsa M.Husin S. Sos. MM. Kepada awak media. Selasa (28/7/2020).
Menurutnya, sebagaimana disampaikan Walikota Langsa Usman Abdullah, SE. Bahwa Open House dan Halal Bihalal ditiadakan merupakan bentuk komitmen Pemko Langsa dalam penanggulanggan Covid-19 agar wabah yang sangat meresahkan masyarakat ini dapat segera berakhir dan kehidupan masyarakat kembali normal.

Kemudian beliau mengajak masyarakat untuk terus berdoa semoga wabah ini yang juga merupakan cobaan dari Allah Swt kepada kita manusia di muka bumi ini segera berlalu, Kita harus patuh terhadap himbauan Pemerintah seperti, physical distancing, cuci tangan dengan sabun, pakai masker, dan hindari keramaian.

Selanjutnya dikatakan Walikota Usman Abdullah, dalam rangka pelaksanaan shalat Idul Adha perlu dilakukan pengaturan kegiatan penyesuaian penerapan protokol kesehatan dan penyembelihan hewan Qurban yang dilaksanakan secara gotong royong oleh masyarakat dimulai dari proses penyembelihan sampai pendistribusian daging Qurban perlu dilakukan penyesuaian prosedur pelaksanaan tatanan kenormalan baru (new normal).

Oleh karena itu diperlukan langkah-langkah aplikatif dan efektif untuk mencegah dan mengendalilkan potensi penularan Covid-19 ditempat penyembelihan hewan Qurban, sesuai Surat Edaran Menteri Agama Nomor SE.18 Tahun 2020, Tanggal 30 Juni 2020 Tentang Penyelenggaraan Shalat IdulAdha dan Penyembelihan Hewan Qurban Tahun 1441H/2020M menuju masyarakat produktif dan aman Covid-19." Pungkasnya.

Selanjutnya,  Kapala Bagian Humas dan Protokoler Sekda Kota Langsa. M.Husin menjelaskan yang juga dikenal sebagai juru Pomp-Pomp Pemko Langsa di ruang kerjanya menambahkan berkaitan dengan Takbiran Keliling hingga kini kita belum menerima surat Gubernur Aceh, berarti masih mengacu kepada ketentuan lebaran Idul Fitri yang lalu, yaitu masyarakat dapat mengumandangkan Takbiran di Masjid, Mushalla, Meunasah dan dirumah-rumah. " Katanya. " Reporter : Rusdi Hanafiah. 


from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/2OZK14Y
Berita Viral
| July 28, 2020 |
Back to Top