September 25, 2018

Peredaran Rokok Ilegal di Sumenep Sangat Tinggi

| September 25, 2018 |
MOKI, Sumenep - Tingginya peredaran rokok ilegal menjadi perhatiann Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur,  Salah satunya dengan memberikan pemahaman kepada masyarak melalui kegiatan Sosialisasi ketentuan di Bidang Cukai bertempat di Hotel Utami Sumekar, Selasa, 25/9/2018.



Dalam sosialisasi tersebut Bupati Sumenep melalui Asisten Pemerintahan Sekda Kabupaten Sumenep, Drs. Ec. Carto, MM menyampaikan, Peredaran rokok ilegal di Bumi Sumekar sangat tinggi.

“Kabupaten Sumenep termasuk salah satu daerah peredaran rokok ilegal tertinggi di Jawa Timur, sehingga dengan kegiatan sosialisasi cukai bisa menyadarkan masyarakat tidak memproduksi atau pun mengedarkan rokok tanpa cukai atau rokok ilegal,” katanya, Selasa (25/09).



Pihaknya berharap,  melaui kegiatan sosialisasi ini peran aktif masyarakat dalam memberikan informasi tentang pemberantasan barang kena cukai ilegal atau produk rokok ilegal, bahkan menyampaikan informasi kepada pihak terkait, apabila menemukan ada oknum melanggar ketentuan cukai.

“Itu dilakukan agar masyarakat, khususnya masyarakat perokok untuk tidak merokok yang termasuk rokok ilegal, sebab termasuk perbuatan melawan hukum,” ujarnya.

Carto sapaan akrabnya menjelaskan, pelanggaran di bidang cukai terjadi akibat beberapa faktor, diantaranya konsentrasi pengawasan cukai masih dilakukan di daerah produsen barang kena cukai, sementara jalur distribusi dan pemasarannya masih belum optimal.



"Peran serta masyarakat terhadap pemberantasan barang kena cukai ilegal juga masih belum maksimal, sehingga diharapkan semua elemen bersama-sama memberantas peredaran rokok ilegal itu,” pungkasnya. (sar)


from KabarInvestigasi I Portal Of Investigation https://ift.tt/2xBQivv
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top