BENER MERIAH -- Dipimpin langsung oleh Penjabat Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si, seluruh Reje, Aparatur Kampung, Mukim dan unsur instansi Sekecamatan Permata laksanakan apel bersama di halaman kantor camat tersebut. (17/10/2022).
Ikut serta dalam apel itu, Ketua MPU Bener Meriah Tgk. Al Muzani, Plt Asisten 1, Khairmansyah, S.IP, M.Sc, Para kepala Dinas/Badan, Kepala BPS Bener Meriah, Kepala Baitul Mal, Ketua Panwas, Kepala BPJS, dan Seluruh Camat dalam wilayah Kabupaten Bener Meriah.
“ Luar biasa, kehadiran seluruh unsur dalam apel ini membuktikan keseriusan kita dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat, semoga Bener Meriah semakin baik”, seru Pj Bupati Haili Yoga mengawali arahannya dalam apel itu.
Selanjutnya Haili Yoga berikan beberapa arahan dalam rangka mendukung program strategi nasional.
“ Perlu kami ingatkan, saat ini Pemerintah Pusat sedang berupaya menekan inflasi begitu juga dengan Pemda Bener Meriah, sehingga kita harus berupaya menghimbau masyarakat untuk meningkatkan Produksi, dan berupaya menekan pengeluaran setiap rumah tangga di daerah kita, tentu caranya yang paling sederhana yaitu dengan memanfaatkan pekarangan rumah sebagai lahan penanaman kebutuhan pangan sehari-hari”, jelas Pj Bupati Bener Meriah itu.
Sehingga ia meminta Reje Kampung dan seluruh instansi di wilayah kecamatan Permata memberikan pembinaan kepada masyarakat.
Ia melanjutkan, “ yang kedua Program penurunan stunting, ini juga perlu menjadi perhatian, kita berperan penting untuk memastikan setiap balita di Kabupaten Bener Meriah bebas dari stunting, yaitu dengan cara terpenuhinya kebutuhan gizi balita kita, sehingga selain program penurunan stunting yang dilakukan Pemda dan Forkopimda, pemerintah Kampung juga harus memperhatikan melalui Dana Desa”, pintanya.
“ yang ketiga, Kami sengaja menghadirkan seluruh kepala Dinas, Instansi Vertikal diantaranya BPS, BPJS, Panwas untuk bersinergi mendukung seluruh program di Wilayah Kecamatan dan Kampung, agar nantinya tidak ada informasi dan koordinasi yang terputus dalam mendukung seluruh kegiatan Pemerintah, baik program pemerintah pusat dan pemerintah Daerah”, tutup Pj Bupati Haili Yoga.
Usai pelaksanaan Apel, masing-masing instansi menjelaskan program-program yang akan dilaksanakan di wilayah kampung, sehingga Reje kampung dapat membantu pelaksanaannya dilapangan, salah satunya Kegiatan Registrasi Sosial Ekonomi yang dijelaskan Kepala BPS Bener Meriah, Devi Indriastuti, S.ST, M.Si. (Suyadi).
from Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/5kuxFwq
Berita Viral
No comments:
Post a Comment