March 10, 2022

Musyawarah Olahraga Kecamatan Medan Denai ,Widodo Terpilih Kembali Secara Aklamasi

| March 10, 2022 |

MEDAN-TOPINFORMASI.COM
Musyawarah Olahraga Kecamatan Medan Denai kembali menetapkan Widodo sebagai Ketua Koni Kecamatan Medan Denai untuk periode 2022-2024 yang digelar di aula kantor Camat Medan Denai Jalan Pancasila Kelurahan TSM 3, Kecamatan Medan Denai, Rabu (9/3/2022) siang .

Dalam Musyawarah Olahraga Kecamatan Medan Denai ini hanya mencalonkan satu nama yakni Widodo Ketua Koni Kecamatan Medai Denai tahu 2020-2022 yang terpilih kembali secara aklamasi untuk periode 2022-2024.

Musyawarah Olahraga Kecamatan Medan Denai dihadiri Ketua Koni Medan, Edy H Sibarani dan Tokoh Pemuda Kecamatan Medan Denai, Guntur Syahputra serta Ketua Koni se-Kecamatan Kota Medan, untuk mendukung dan mempersiapkan atlit atlit Medan Denai yang berprestasi di PON XX di Papua seperti Muhammad Khadafi atlit sepatu roda yang juara ke 3 dalam PON Papua serta atit menembak Shiva Awallu Nisa yang juga meraih juara 3 di PON Papua.

Kedua atlit ini diharapkan kembali mengharumkan nama kota Medan khususnya Kecamatan Medan Denai di PON XXI yang akan digelar di Kota Medan dan Aceh.

Dalam kesempatan itu Guntur Syahputra tokoh pemuda Kecamatan Medan Denai dan juga selaku Bendahara Koti PP MPC Kota Medan memberikan appresiasi kepada kedua atit yang telah mengharumkan Kota Medan, Muhammad Khadafi dan Shiva Awallu Nisa.

Kedua atlil menembak dan sepaturoda ini menerima apresiasi yang dilangsung diberikan Guntur Syahputra.
 
Bendahara Koti PP MPC Kota Medan, Guntur Syahputra mengatakan" Pemuda Pancasila mendukung dan memberi appresiasi kepada kedua atlit yang telah membawa harum nama Kota Medan khusus Kecamatan Medan Denai. Sebagaimana pesan Ketua MPC PP Kota Medan, Abagda Rahmaddian Shah dan nasehat Ketua MPW PP Sumut ayahanda Kodrat Shah yang mengarahkan agar kita dapat berbuat untuk membantu masyarakat disekitar kita" ucap Guntur.(red)


 

(


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/vrGxBPX
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top