JAKARTA - Tim Pendiri PPRI membubarkan Ketua Sekretaris dan Bendara (KSB) Organisasi PPRI yang dipimpin oleh Pimpinan Redaksi Media SuaraIndependen, Bapak Ikin Roki'in. Sabtu, (25/12/2021).
Menurut Yopi Zulkarnain, A. Salah satu pendiri PPRI mengatakan, dalam Organisasi harus ada keterbukaan diantara satu dan lainnya.
"Suatu Organisasi harus ada keterbukaan diantara calon pengurus dan selalu mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan. Pembentukan Organisasi PPRI ini sudah tidak sehat lagi, karena selalu memakai ego masing-masing dan selalu menjalankan prinsip Tanpa komfirmasi terlebih dahulu,"ujar Yopi.
"Organisasi itu dibentuk atau didirikan untuk kepentingan bersama. Baik Ketua dan juga Anggota-anggota yang lainnya,"lanjutnya.
"Pembentukan kepengurusan PPRI tidak ada yang namanya musyawarah mufakat, Setiap diadakan mufakat selalu mengambil mengandalkan ego masing-masing. Itu dikarenakan kurangnya komunikasi Ketua terpilih dengan para pendiri dan lain-lainnya. Sedangkan sebagai Ketua harus bisa menyikapi semua permasalahan dengan jalan musyawarah, bukan hanya mengandalkan ego serta sifat pribadinya,"tegas Yopi.
"Kalau seorang Ketua, Sekretaris dan Bendahara tidak bisa melakukan itu semua dan tidak bisa menjalankan amanah yang diberikan oleh para pendiri dan anggota lainnya, maka lebih baik mengundurkan diri. Bukan malah mengambil sikap seolah-olah tidak bersalah,"pungkas Yopi.
Di tempat lain, Herwandi selaku Pimpinan Media Sekring dan juga pendiri PPRI mengatakan, kalau tidak ada kordinasi lagi di dalam kepengurusan Organisasi, sudah jelas sudah tidak sehat lagi.
"Kalau sudah tidak sehat didalam Kepengurusan Organisasi, untuk apa dilanjutkan. Supaya adil dan rata diantara anggota, maka kami bubarkan Kepengurusan PPRI mulai hari ini yaitu Sabtu tepatnya tanggal 25/12/2021.
"Saya sudah menduga, dari tidak adanya kordinasi lagi Ketua, Sekretaris dan Bendahar didalam pembentukan organisasi PPRI tersebut, maka semuanya akan kacau dan tidak akan berjalan seperti yang diharapkan. Seharusnya yang namanya organisasi harus meminta pendapat kepada tim pendiri terlebih dahulu dalam mengambil keputusan, bukan semau-maunya saja tampa kordinasi. Itu sama saja para pendiri-pendiri organisasi tidak dianggap dan dihormati," ucap Herwandi.
Sementara Aris selaku Pimpinan Media Moki juga manambahkan, kita bubarkan saja organisasi tersebut dan kita bentuk organisasi baru yang benar-benar paten sesuai dengan keinginan kita selama ini.
"Mari kita melangkah dan membuka lembaran baru, yang telah berlalu biarlah berlalu. Sekarang kita satukan tekad kita bersama anggota yang lainnya untuk bersatu di dalam kekeluargaan di lingkaran organisasi yang akan kita bentuk lagi nantinya,"pungkasnya.
Selain Ketiga pendiri tersebut, masih banyak pendiri-pendiri PPRI yang lainnya menyayangkan atas ketidak suksesan dalam mendirikan organisasi PPRI yang tidak sesuai dengan keinginan.
Pendiri lainnya juga berharap dengan di bubarkan PPRI, dan pembentukan Organisasi lainnya nanti, supaya tidak terjadi seperti di PPRI yang telah salah memilih dan mengamanatkan kepada orang salah. Karena harapan mereka semua bisa bersatu dalam membentuk organisasi berdasarkan kekompakan didalam kekeluargaan.
[ REDAKSI ]
from Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3etmwxK
Berita Viral
No comments:
Post a Comment