TANGGAMUS - Organisasi masyarakat Gema masyarakat lokal(GML) DPD Tanggamus kunjungi warga terdampak banjir dan tanah longsor di dusun buluran simong Pekon Batu patah kecamatan kelumbayan kabupaten Tanggamus(jum'at/24/12/2021)
IRKOM Thalib (Waka GML DPD Tanggamus) dalam sambutan menyampaikan turut berduka atas kejadian musibah tanah longsor di Pekon batu patah,ia berharap agar agar warga terdampak bisa tabah serta tetap optimis mengahadapi ujian itu.
"Seperti biasa,untuk membangun rasa kemanusian & silaturrahmi. Ormas GML hari ini kembali berbagi dalam rangka menjalankan salah satu program Ormas GML, Yaitu jum'at berkah. Dan berdasarkan hasil musyawarah, hari ini Ormas Gml pokus kan untuk mengunjungi warga pekon batu patah tepat nya di dusun Buluran simong yang beberapa hari lalu(kamis/17/12/2021 di terjang tanah Longsor.
Tambahnya.Saya juga ucapkan terimakasih kepada pemerintah pekon Batu patah yang ikut mendampingi kami dalam giat ini, semoga sedikit bantuan ini bisa menjadi asbab manfaat untuk warga dusun buluran simong dan semoga harapan warga terdampak longsor kepada pemerintah bisa secepatnya di realisasikan, " Harapnya..
Di tempat yang sama Tohirin,salah satu warga atau korban tanah longsor juga menyampaikan
Rasa terimakasih kepada jajaran Ormas GML yang hari ini telah mengunjungi warga terdampak Tanah longsor serta telah memberikan Bantuan berupa paket sembako.
" Terimakasih kepada jajaran Ormas GML yang sudah jauh jauh berkunjung ke kelumbayan dengan rasa peduli terhadap kami yang terdampak banjir dan tanah longsor, semoga kedepan GML Tanggamus semakin maju serta semakin dekat dengan masyarakat," Tuturnya..
(Mirhan Samsi)
from Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/33XD5A8
Berita Viral
No comments:
Post a Comment