MOKI, Nias Selatan-Anggota Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Utara, Drs. Penyabar Nakhe menggelar Reses atau Kunjungan Kerja perseorangan bersama rombongan Tim Hidora dalam rangka mendengarkan aspirasi masyarakat. Sejumlah aspirasi mulai pengembangan kawasan wisata sampai penanganan pembangunan. Reses yang dilaksanakan oleh Politisi PDI Perjuangan. Reses II Tahun Sidang II 2020-2021 di Daerah Pemilihan Sumut VIII
(Kab. Nias, Kab. Nias Selatan, Kab. Nias Barat, Kab. Nias Utara & Kota Gunung Sitoli) berlangsung di Desa Hiliamaetaniha Kecamatan Luahagundre Kabupaten Nias Selatan Propinsi Sumatera Utara, Senin (22/02/2021).
Dihadiri, Drs. Penyabar, Andri Marjanto dari Tim Hidora Banyuwangi beserta rombongan, mewakili DPC PDI Perjuangan Nisel, Mewakil Dinas BPBD, Nias Selatan Barusan Zagoto, MA, Camat Luahagundre Maniamolo, Rosmanis Dachi, SS beserta rombongan, Camat Gunungsitoli Barat Arianto Zega, MM beserta rombongan, Para Kepala Desa dan BPD di Kecamatan Luahagundre Maniamolo, Para PKK Desa Hiliamaetaniha, Mewakili Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda beserta masyarakat.
Kades Hiliamaetaniha, Tahadodo Sarumaha menyampaikan bahwa Anggota DPRD Sumatera Utara, Drs. Penyabar Nakhe mengadakan diskusi bersama tokoh masyarakat setempat untuk menjaring aspirasi masyarakat dalam mengembangkan potensi pelestarian budaya.
Kami dari Pemerintah desa mengucapkan banyak terimakasih terselenggaranya reses dan moga ada perhatian khusus tentang aspirasi masyarakat yang telah disampaikan, harap Sarumaha.
Camat Luahagundre Maniamolo, Rosmanis Dachi, SS dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas terselenggaranya reses dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Tim HIDORA dan rombongan.
Mengharapkan kepada Tim HIDORA dapat memfasilitasi pengembangan sektor pariwisata untuk menunjang perekonomian masyarakat di pulau Nias khususnya desa Hiliamaetaniha Kec. Luahagundre, tandas Rosmanis.
Camat Gunungsitoli Barat Arianto Zega, MM senada mengucapkan terimakasih terlaksana reses ini dan kehadiran Tim HIDORA dapat memfasilitasi pengembangan sektor pariwisata di pulau Nias ini, harap Zega
Ketua Penggerak HIDORA Konsultan Pemberdayaan Masyarakat & Pariwisata, Tri Andri Marjanto menyampaikan bahwa membangun Wisata desa Desa perlu menumbuhkan anggaran desa, mengembangkan UMKM Desa, serta menarik perhatian nasional dan internasional melalui kebudayaan lokal dan kesenian tradisional, tegas Andri.
Anggota Komisi E DPRD Provinsi Sumatera Utara, Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut, Ketua DPP HIMNI (Himpunan Masyarakat Nias Indonesia) Bidang Seni Budaya Pariwisata, Drs. Panyabar Nakhe menyampaikan bahwa tujuan reses pada intinya sebagai media menjaring, menyerap dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban secara moral dan politis, dimana selanjutnya akan disampaikan dalam sidang dewan dan diteruskan pelaksanaannya kepada pihak eksekutif, tegas Penyabar Nakhe.
Lanjutnya, dalam Reses ini, warga dimintai untuk menyampaikan keluhan dan masukan berkaitan dengan masalah yang terjadi di masyarakat. Bahwa apa yang menjadi aspirasi masyarakat hari ini akan di teruskan kepada Pimpinan Dewan dalam pelaksanaannnyadan selanjutnya di rekomendasikan ke Pemerintah daerah, beber Penyabar Nakhe.
Masyarakat dan tokoh desa Hiliamaetaniha Kecamatan Luahagundre, menyampaikan sejumlah aspirasi dan mengharapkan pembangunan infrastruktur baik yang ada di lingkungan desa maupun peningkatan pembangunan sarana air bersih, pembangunan tembok penahan tanah pencegahan bencana desa & pengembangan potensi wisata budaya lokal.
Pantauan, kegiatan reses berjalan sukses dalam suasana keakraban dengan prosedur protokol kesehatan dari awal sampai berakhir, hingga acara di Desa Hiliamaetaniha yang disambut baik dan antusias oleh Pemerintah Desa dan masyarakat setempat. (doeha)
from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3sndOGf
Berita Viral
No comments:
Post a Comment