May 14, 2019

Dua Tomas Tebo Himbau Masyarakat Menolak Aksi People Power

| May 14, 2019 |
MOKI, JAMBI-Dua ulamak, tokoh masyarakat Tebo menghimbau untuk menjaga memelihara kerukunan, keamanan, kedamaian, agar bangsa dan negara tetap kondusif. Selasa, (14/05/19).

Ustad hambali spd.i ketua forum kerukunan umat beragama (FKUB) cabang tebo,  menyatakan sikap dengan keras, tegas, serta lantang bahwa beliau beserta anggota menolak aksi pengumpulan masa popel power untuk menolak hasil pemilu yang akan diumumkan KPU, (22/05/2019) mendatang.

Serta menghimbau dan mengajak masyarakat untuk tetap mejaga ukhuwah islamiyah ,menjaga, keamanan, kenyaman, antar umat bergama dalam menghadapi pengumuman hasil pemilu yang akan dilakukan oleh KPU (22/05/19). Supaya situasi dilingkungan kita dan NKRI tetap kondusif.

Dilain waktu Pimpinan pondok pesantren Darussalam Ustd. khairul Anam Desa bangun Seranten Kec Muara Tabir Kab Tebo menyatakan hal yang sama dengan pernyatan yang diucapkan oleh ustadz.  Hambali spd.i. ketua forum kerukukan umat beragama (FKUB), dan menghimbau untuk mengajak masyarakat agar saling menghormati,  dan saling menghargai sesama.

Dan mendukung penuh serta percaya akan hasil pemilu yang diumumkan kpu,  tanpa harus turun kejalan untuk melibatkan ribuan masa dalam aksi penolakan pengumuman keputusan pemilu 2019.

"Agar terwujud dan tercapainya cita cita bangsa yang rakyatnya hidup dan berjalan berazaskan pancasila dan berpegang teguh dengan uu dasar 1945,Karna kita Bhineka Tunggal Ika,"tutupnya. (Hadi Prabowo)


from MOKI I Media Online Kabar Investigasi http://bit.ly/2VDRCvK
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top