June 10, 2022

TERKENA OTT KADIS PERDAGANGAN LAMPUNG UTARA DI PERIKSA

| June 10, 2022 |


LAMPUNG UTARA - Kapala Dinas Perdagangan Lampura Hendri menjalani pemeriksaan di Mapolres Lampung Utara atas kasus dugaan pungutan liar ( pungli ) kepada para pedagang kaki lima di pasar kemis desa Negara Ratu Kecamatan Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara, kamis ( 09/06/2022 ).


Pemeriksaan tersebut lantaran pengembangan terhadap dua orang pelaku yang tertangkap saat operasi tangkap tangan ( OTT ) dari pihak Satreskrim Polres Lampung Utara di pasar baru yang dibangun melalui dana Pemulihan Ekonomi Nasional ( PEN ) tersebut.


Sementara dua orang yang terkena dalam operasi tangkap tangan itu, antara lain Arif Nurahman alias Ali Bontet dan rekannya Mutholib alias talib keduanya tertangkap tangan saat menerima sejumlah uang dari pedagang yang akan menempati los pasar pedagang yang baru saja di bangun melalui anggaran dana Pemulihan Ekonomi Nasional pada tahun 2021 yang lalu.


Kemudian untuk lokasi TKP penangkapan dua orang tersebut berada di lokasi pasar yang berada di lapangan depan balai desa Negara Ratu kecamatan Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara.


Penangkapan berlangsung pada pukul 11.30 WIB di pimpin langsung oleh kasat reskim Polres Lampung Utara AKP Eko Rendi Oktama.


Selain dua orang tersebut petugas juga melakukan pengembangan dan pemeriksaan terhadap kepala Dinas Perdagangan Lampung Utara Hendri kemudian mantan kepala desa Agus Sulistyo yang merupakan suami dari kepala desa Negara Ratu Feka Remalau.


"Yang jelas bang, dua orang yang meminta uang kepada pedagang untuk menempati los pasar ditangkap polisi, banyak yang liat di lokasi pasar tadi itu, sepertinya di kembangkan oleh pihak polisi siapa yang memerintahkan melakukan penarikan uang tersebut" unjar junjun salah satu pedagang kaki lima 


Mendengar hal tersebut kami menghubungi kasat reskrim Lampung Utara AKP Eko Rendi Oktama membenarkan ada nya penangkap pelaku pungli di lokasi pasar sementara desa Negara Ratu tersebut.


Kendati demikian, pihaknya masih tertutup atas identitas pelaku yang di aman kan oleh team nya, namun kasat telah membenarkan talah mengamankan lima orang.


" Kita aman kan lima orang, anggota kami masih melakukan pemeriksaan secara intensif terhadap para pelaku dugaan pungli itu" tegasnya.


Ketika di pertanyakan prihal pemeriksaan kepala dinas Perdagangan Hendri Lampung Utara, bang Eko sapaan akrab Kasat Reskrim Lampung Utara "Yang jelas ini masi dalam tahapan pemeriksaan,saya minta sabar tunggu hasil dari pemeriksaan para anggota kami yakin aja Polisi bekerja secara profesional" tandasnya.

REPORTER : CANDRA & YOGA



from Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/kQSWVY3
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top