November 29, 2020

Tiga Pilar Bantar Gebang, Ramaikan HUT KODAM JAYA KE 71 Dengan Giat Karta Bhakti

| November 29, 2020 |

MOKI, Bekasi-Dalam rangka HUT KODAM JAYA KE 71 DAN HARI JUANG KARTIKA TAHUN 2020 Koramil 05/Btg adakan apel tiga pilar di susul program karya bakti di lapangan bantar gebang.(Sabtu, 28 /11/20) 


Pagi pukul 07:00 wib lapangan bantar gebang dipenuhi ratusan personil dari tiga pilar yakni  unsur Koramil,polsek, kecamatan dan mitra Jaya untuk melaksanakan Apel pagi. 


Apel pagi ini menjadi awal pembuka program Karya Bhakti yang diselenggarakan pihak Koramil 05/Btg, dalam rangka HUT KODAM JAYA KE 71. 


Kapten inf. Pardi Danramil 05 Bantar gebang langsung memimpin apel pagi.Memberikan intruksi dan pembagian tugas kepada para peserta. 


Di temui pasca giat karya bhakti, ia mengatakan karya bhakti kali ini diprioritaskan menyisir disekitran kantor kecamatan, polsek dan koramil terutama parit mengingat sudah memasuki musim penghujan sebagai upaya meminimalisir tidak lancarnya drainase serta aliran air dilokasi tersebut. 


"Setelah kami survei memang benar ada  pendangkalan di parit, oleh karena itu kami perintahkan agar lumpur, rumput liar serta sampah segera diangkat dan dibersihkan sehingga nanti diharapkan tidak terjadi  genangan dan banjir di sekitar lokasi, karena sebelumnya genangan bisa mencapai empat jam surut." jelasnya 


Lanjut nya, ia mengucapkan banyak terima kasih kepada tiga pilar yang sudah hadir dan ikhlas.Harapannya bisa berdampak positif pada lingkungan dan masyarakat sekitar.

Kedepan giat ini akan di berlakukan dikelurahan masing-masing yang paling banyak nantinya akan di agenda kan oleh ketua Mitra Jaya Sub wilayah yang ada wilayah nya. 


"Sekali lagi saya sengat apresiasi dari seluruh unsur tiga pilar secara spontan bisa terlaksana dengan baik dari awal apel pembukaan hingga giat Karya Bhakti berakhir. Ini semua berkat kerja sama kita semua." Tutupnya (Said)



from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/3fJggSq
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top