October 29, 2019

Fakultas Syariah IAIN Langsa Jalin Kerja Dengan YARA Perwakilan Langsa

| October 29, 2019 |
Kepala Perwakilan YARA Langsa, H.A Muthallib Ibrahim SE,SH,M.Si,M.Kn, saat MoU bersama Fakultas Syariah IAIN Langsa. Selasa (29/10/2019.
MOKI - LANGSA : Fakultas Syariah IAIN Langsa Jalin Kerja Dengan Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Perwakilan Langsa, Penandatanganan Kerja sama (MOU) itu di gelar di Ruang Dekan Fakultas Syariah IAIN Langsa, Selasa ( 29/10/ 2019), Wakil Dekan III Fakultas Syariah Dr.Abd Manaf, M.Ag mengatakan kerjasama tersebut bertujuan untuk mengikat hubungan kelembagaan antara kedua belah pihak serta meningkatkan dan memantapkan kualitas keilmuan dan kelembagaan untuk menghasilkan sumber daya manusia yang handal.

Sementara itu, Kepala Perwakilan YARA Langsa, H.A Muthallib Ibrahim SE,SH,M.Si,M.Kn, mengatakan penandatanganan MOU kerjasama tidak hanya sekedar ceremony tetapi harus tetap menjalankan tugas sebagaimana yang telah ditetapkan dalam Naskah kerjasama.

Ditambahkannya, YARA Perwakilan Langsa Dan Fakultas Syariah IAIN  Langsa menjalin kerja sama dalam ruang lingkup Pendidikan, Pengajaran, Penelitian, Pengabdian masyarakat, Penyuluhan Hukum dan bidang-Bidang lain yang dianggap perlu dan disepakati oleh kedua belah pihak, hal tersebut sesuai dengan.

Lampiran Naskah Kerja sama antara Fakultas Syarian IAIN Langsa dengan YARA Perwakilan Langsa Nomor 1555/ln.24/FSY/KS.01.2/10/2019. PenandaTanganan MOU dihadiri oleh Wakil Dekan III Fakultas Syariah IAIN Langsa Dr. Abd Manaf, S.Ag, sedangkan dari Pihak YARA dihadiri Kepala Perwakilan YARA Langsa H. A Muthallib Ibr, SE,SH,M.Si,M.Kn, Sekretaris Zaid Al Adawi,SH, Serta Pengacara Dan Paralegal Dr.Darwis Anatami, SH,MH, Murhadi, SH, Munazira Putri, SH dan Teti Mucdharani, SH. (RH).


from MOKI I Media Online Kabar Investigasi https://ift.tt/32RCuKO
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top