May 06, 2019

Bupati Busyro, Bazar Takjil Ramadhan Meningkatkan Perekonomian Masyarakat

| May 06, 2019 |
MOKI, Sumenep - Seperti tahun  tahun sebelumnya momen  bulan suci ramadhan Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa  Timur kembali mengadakan Bazar Takjil di sepanjang jalan Labheng Misem Keraton Sumenep. Bazar Takjil Ramadhan tersebut di buka langsung oleh Bupati Sumenep DR. A. Busryo Karim, Senin (06/5/209) sore.

"Bazar takjil Ramadhan merupakan sarana untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Dengan begitu Bazar takjil merupakan ajang promosi kuliner kabupaten sumenep," katanya saat meninjau salah satu Stan Bazar Takjil.

Menurutnya, Takjil Ramadhan merupakan suatu tradisi yang perlu di pertahankan oleh kaum muslim sebagai bentuk syukur dan silaturrahim dengan penjual dan pembeli takjil.

"Bazar takjil Ramadhan juga merupakan jalinan silaturrahim sesama muslim, tidak membedakan pegawai, pengusaha, petani dan buruh semua berkumpul untuk mencari makanan sesuai dengan selera," paparnya.

Busyro berharap kepada semua pedagang untuk memperhatikan kebersihan dan kwalitas produk yang di sajikan.

"Kepada semua pedagang untuk memperhatikan kebersihan dan kwalitas produk yang disajikan," pintanya.

Bupati dua preode itu juga mengucapkan Marhaban Yaa Ramadhan kepada semua ummad Islam di seluruh kabupaten Sumennep.

 “Jadikan bulan Ramadhan tahun ini sebagai ladang menanam kebaikan dan memperbanyak amal sholeh," pungkasnya.

Hadir dalam acara Bazar takjil Ramadhan 1440 H Bupati Sumenep KH. A Busyro Karim, M.Si, Sekda Kab Sumenep, Ir Edy Rasiadi, para OPD Kabupaten Sumenep, Polsek Kota Sumenep, Koramil kota Sumenep dan para pedagang takjil. (Sar)


from MOKI I Media Online Kabar Investigasi http://bit.ly/2J361Lu
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top