Medan, TOPINFORMASI.COM
Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH jenguk Sudarmanto Redaktur Harian Sumut 24 yang sedang sakit dikediamannya Jalan Perjuangan,Gang Perjuangan 2, Desa Bandar Setia, Kecamatan Percut Sei Tuan, Sabtu (13/5/2023).
Saat ditemui Sudarmanto mengalami sakit asam lambung dan sakit dikepalanya sehingga tidak dapat beraktivitas selama 5 hari .
Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH didampingi anggota Arvin Syahputra Nasution, Abdul Meliala dan Zakaria Ahmad sembari memberikan bantuan sembako dan uang tunai.
Sudarmanto mengucapkan terimakasih atas kehadiran Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis,SH beserta anggota yang sudah Hadir menjenguk.
Usai menjenguk Sudarmanto, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH beserta anggota bergerak menuju kediaman Wahidin Lubis Pimpinan Media online Badai News yang juga sedang sakit di Jalan Pasar 1 Tambak Rejo,Desa Amplas Kecamatan Percut Sei Tuan.
Wahidin Lubis saat dijenguk mengalami sakit pinggang nya hanya bisa duduk dilantai menahan rasa sakitnya. Di sana Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis,SH melakukan hal yang sama memberikan Sembako dan uang santunan.
Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis,SH menyampaikan, hari ini ada dua wartawan yang tergabung di Pewarta sedang sakit." Maka dari itu kita menjenguk dan memberikan Sembako serta uang santunan," kata Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut.
Hal seperti ini lanjutnya, dilakukan sebagai rasa peduli dan simpatik melihat anggota yang sakit. "Mudah-mudahan dengan kedatangan kita menjenguk dapat memberikan semangat dan motivasi untuk sembuh, sehingga bisa berkumpul kembali bersama kita dimanapun berada," pungkasnya.
Pimpred Pewarta.co juga menyebutkan, Kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari arahan dan bimbingan Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak, MSi, Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Dadang Hartanto, Wakapolda Sumut Brigjen Jawari.
Di samping itu arahan dari Kadiv Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho, Kasektupa Lemdiklat Polri Brigjen Mardiaz Kusin Dwihananto, Brigjen Riko Sunarko, Irwasda Polda Sumut Kombes Armia Fahmi, dan Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tatareda.
from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/D34Q97G
Berita Viral
No comments:
Post a Comment