October 19, 2022

PEJABAT BUPATI BENER MERIAH DRS.HAILI YOGA,M.SI, PERTANIAN MERUPAKAN SEKTOR STRATEGIS YG BERPERAN DALAM PRIORITAS NASIONAL

| October 19, 2022 |

 



BENER MERIAH -- Penjabat Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si melakukan tanam perdana jagung hibrida di atas lahan seluas 8 hektare di kampung Musara Pakat, Kecamatan Pintu Rime Gayo, Selasa (18-10-2022)


Turut serta pada penanaman jagung itu Dandim 0119 Bener Meriah Letkol (INF) Eko Wahyu Sugiarto, Kadis Kesehatan ABD Muis, SE.,MT, Kadis PU Erwin, ST.,M.Si, Kadis Syariat Islam Taslim, S.Ag.,M.Sos, Kadis Pertanian Ir. Nurisman, Kadis Kominfo Ilham Abdi, S.STP., M.A.P, Kabag Protkol dan Komunikasi Pimpinan Ruslan Ramadhan, S.STP, Camat Pintu Rime Gayo Eddy Iwansyah Putra, SH, unsur Forkopim kecamatan Pintu Rime Gayo, para penyuluh pertanian, Reje kampung Musara Pakat, serta sejumlah warga setempat.


Kata Pj. Bupati Bener Meriah pertanian merupakan sektor strategis yang berperan dalam prioritas nasional penguatan ketahanan ekonomi untuk pertumbuhan yang berkualitas dan berkeadilan. Kementerian Pertanian (Kementan) bersama TNI Angkatan Darat memperkuat sinergitas pembangunan pertanian melalui penyediaan sarana dan prasarana pertanian. Wujud dari itu, sepakat melakukan pendampingan percepatan tanam dan peningkatan produksi komoditas tanaman pangan serta pendampingan.


“Saya berharap program ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, Komoditas Jagung merupakan komoditas strategis dan menjadi prioritas nasional,”kata Haili Yoga.


Dirinya juga berharap agar para penyuluh dapat membimbing para petani Jagung di Kampung Musara Pakat, sehingga hasil yang diperoleh nantinya dapat maksimal, dan sesuai yang diharapkan.


Camat Pintu Rime Gayo Eddy Iwansyah Putra, SH, dalam kesempatan itu menjelaskan kegiatan penanaman jagung Hibrida dalam upaya mendukung pemanfaatan lahan kosong target Februari 2023 panen, kegiatan tersebut katanya tidak terlepas dari manunggal TNI.

(Suyadi)



from Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/BMi5DCJ
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top