September 29, 2022

TANPA PAPAN NAMA, DIDUGA PROYEK SILUMAN DEMI BOHONGI MASYARAKAT

| September 29, 2022 |

 



WAYKANAN – Pekerjaan proyek pembangunan Sinonim gorong-gorong di jalan provinsi jalan penghubung kampung Sari jaya dan Adi jaya , Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way kanan. Provinsi Lampung, mulai disoroti oleh warga setempat.


Hal tersebut terpantau Oleh Tim Awak Media saat melewati jalan tersebut menuju proyek tersebut untuk melakukan kontrol sosial di lapangan pada hari Senin tanggal 20/09/2022 kemarin.


Pasalnya, Pekerjaan proyek yang sudah berjalan 2 mingguan tersebut sampai hari ini tanpa papan Informasi proyek. Hal itu kemudian mendapat sorotan dari warga setempat dan warga yang melintas di jalan tersebut bahwa proyek yang dibangun pemerintah dinilai proyek siluman, sebab sama sekali tidak terpasang papan informasi proyeknya saat melaksanakan kegiatan pekerjaan dan pemasangan batunya kurang pas, sehingga mutu dari bangunan tersebut kurang.


Proyek yang dikerjakan tanpa menggunakan papan nama tersebut terindikasi sebagai trik untuk membohongi masyarakat agar tidak termonotoringnya besar anggaran dan sumber anggaran.Selasa 20/09/22


Semestinya pihak pengawas lapangan melakukan monotoring dan menegur rekanan agar memasang papan informasi proyek sebelum mulai melakukan pekerjaan. Sesuai amanah Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012, dimana mengatur setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai negara wajib memasang papan nama proyek, dimana memuat jenis kegiatan, lokasi proyek, nomor kontrak, waktu pelaksanaan proyek dan nilai kontrak serta jangka waktu atau lama pekerjaan. Pemasangan papan nama proyek merupakan implementasi azas transparansi, sehingga masyarakat dapat ikut serta dalam proses pengawasan.


Menurut salah satu pekerja bangunan Gorong-gorong tersebut saat di konfirmasi Tim Awak media mengatakan, kami mengerjakan dua titik Gorong gorong dengan bos yang sama, Untuk pengerjaan yang saat ini kami kerjakan udah berjalan satu minggu (7) hari bahkan dua belas (12) hari.


"Kalau Masalah yang lain, kami tidak tau mengenai plang proyek, Proyek dari mana bahkan masalah anggaran. Kami hanya di perintahkan untuk kerja saja dan kami hanya di bayar upah harian saja," Ucap Combet salah satu pekerja.


"Kami ini pekerja dari bandar lampung bahkan semua matereal di datangkan dari bandar lampung," Pungkasnya.


Kami berharap pihak dinas terkait, Baik Provinsi Atau Kabupaten Waykanan supaya menindak lanjuti proyek siluman gorong-gorong ini yang tidak memakai papan informasi serta kurangnya mutu atau kwalitasnya.


Reporter : Cik Wan



from Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/s7OYDSJ
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top