July 25, 2022

TIGA ORANG CPNS LPKA PALU IKUTI SEMINAR RANCANGAN AKTUALISASI LATSAR CPNS 2022

| July 25, 2022 |


TOPINFORMASI.COM,PALU_Bertempat di ruangan Seksi Pembinaan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, tiga orang CPNS yang tergabung dalam gelombang II Latihan Dasar (Latsar) CPNS 2022 mengikuti seminar rancangan aktualisi sebagai proses lanjutan dari latsar CPNS tahun 2022. Senin, (25/5). Secara daring melalui Zoom Meeting.

Seperti diketahui sebelumnya Kegiatan Latsar CPNS 2022 ini dilaksanakan oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Hukum dan HAM Sulawesi Utara yang pada gelombang II ini bekerja sama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sulawesi Selatan. Adapun CPNS LPKA Palu yang ikut pada Latsar gelombang Ke-II ini yaitu atas nama Jerry Cahya Nugraha, Surianto Mahendra Naburaju, dan Aldy Julianto.

Dengan didampingi oleh masing-masing mentor para peserta latsar mengikuti ujian seminar rancangan aktualisasi dengan penuh percaya diri dan semangat. Salah satu peserta latsar yaitu Surianto yang mengangkat judul rancangan “Perekapan Laporan Serah Terima jaga Regu Pengawasan Berbasis Google Formulir di LPKA Kelas II Palu”  mendapat apresiasi dari Penguji seminar Rancangan Aktualisasi , Kaswo, karena rancangan yang disusun sudah sangat baik dan telah memenuhi konteks ASN BerAKHLAK.

“dari paparan rancangan aktualisasi yang telah dipresentasikan mas Surianto tadi itu sudah sangat baik dan bagus, rancangan ini sudah sesuai seuai dengan prinsip ASN BerAKHLAK dan Smart ASN karena memberi inovasi baru yang dapat menunjang pekerjaan di unit kerjanya,” ucapnya.

Kapala LPKA Palu, Revanda Bangun, mengharapkan agar setiap CPNS LPKA Palu yang mengikuti latsar agar terus bersungguh-sungguh agar nantinya bias lulus dengan nilai terbaik dan memuaskan.
“ Saya harap adik-adik CPNS kita semua bisa mengikuti Latsar ini dengan baik dan sungguh-sungguh agar nantinya bisa lulus dengan nilai yang baik dan bisa membanggakan untuk UPT kita,”

Kegiatan pun berlanjut tertib dan kondusif dengan presentasi dari peserta CPNS lainnya.

HUMAS LPKA PALU


from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/LtAB2ZX
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top