MOKI, PATI-Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pati Joni Kurnianto, ST memenuhi ucapan nadarnya dengan menyantuni 200 anak yatim dilaksanakan di Kantor Jalan Wahidin (Bleber) Pati. Jum'at, 2/4/2021.
Santunan 200 anak yatim dilaksanakan karena Joni Kurnianto mengucapkan nadar, jika pengajuan pengesahan KLB Deli Serdang kubu Moeldoko ditolak oleh Kemenkumham akan menyantuni anak yatim.
Kepada MOKI di sela-sela penyerahan santunan mengatakan,"Kegiatan santunan ini merupakan ucapan rasa syukur dan kebahagiaan kami pengurus DPC Partai Demokrat Kabupaten Pati atas ditolaknya pengesahan KLB Deli Serdang Kubu Moeldoko oleh Kemenkumham,"katanya.
"Sebetulnya kemenangan ini ingin kami rayakan dengan hiburan, tetapi sesuai arahan Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono tidak boleh boleh melakukan perayaan hiburan. Tetapi, lebih baik dilakukan untuk kemanusiaan. Sesuai misi Partai Demokrat yaitu berkoalisi dengan rakyat. Jadi, Partai Demokrat harus membantu kesejahteraan rakyat,"ujar Joni Kurnianto.
Santunan dilakukan dan diberikan kepada 200 anak yatim yang berada di sekitar Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Pati dengan pola penerima datang bergantian, karena kegiatan tersebut dilakukan dengan protokol kesehatan.
"Anak yang menerima santunan kami atur datang bergantian, karena melihat situasi masih kondisi pandemi. Kami laksanakan dengan protokol kesehatan, harus memakai masker dan mencuci tangan dengan hand sanitizer yang sudah kami siapkan,"ucap Joni kembali.
"Harapan kami, dengan ditilaknya KLB Deli Serdang kubu Moeldoko, kader Partai Demokray semakin solid dan melanjutkan program-program yang sudah ditetapkan,"pungkas Joni. (Aris)
from MOKI I Kabar-Investigasi.com https://ift.tt/2PNhLGy
Berita Viral
No comments:
Post a Comment