Topinformasi.com
Meningkatkan profesionalisme wartawan yang tergabung di Pewarta Polrestabes Medan.
Dengan memakai baju kaos Pewarta, bisa menunjukkan eksistensi dan kehadiran Pewarta di tengah-tengah masyarakat yang semakin eksis.
Hal ini dikatakan Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Sumut, Ir Zulfikar Tanjung saat menerima baju kaos uniform dari Pewarta Polrestabes Medan di Kantor SMSI, Jalan Denai No. 221 B, Medan, Selasa (28/7/2020).
"Kehadiran Pewarta Polrestabes Medan itu sudah luas dikenal di masyarakat. Jadi, dengan memakai kaos Pewarta Polrestabes Medan, kita bisa menunjukkan eksistensi Pewarta di tengah-tengah masyarakat dengan gerakan sosialnya," ujar Zulfikar Tanjung.
Zulfikar Tanjung juga berharap para wartawan yang tergabung di Pewarta Polrestabes Medan, agar makin meningkatkan profesionalismenya sebagai wartawan dalam hal peliputan dan pemberitaan.
"Tingkatkan terus profesionalisme wartawan dan teruslah melakukan gerakan-gerakan sosial kepada masyarakat. Niscaya, Pewarta Polrestabes Medan semakin jaya lagi ke depannya," tegas Zulfikar Tanjung.
Sementara itu, Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Ketua SMSI Sumut, Zulfikar Tanjung yang telah menerima baju kaos uniform dari Pewarta.
"Saya mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Ketua SMSI Sumut, Ir Zulfikar Tanjung yang telah menerima baju kaos uniform dari Pewarta Polrestabes Medan. Semoga hubungan sinergitas Pewarta Polrestabes Medan dan SMSI Sumut, semakin baik lagi," ujar Chairum Lubis.
Lanjut dikatakan pria yang sering berbagi kepada warga kurang mampu dan kaum dhuafa di Kota Medan ini berharap agar Pewarta Polrestabes Medan makin disenangi masyarakat dengan gerakan-gerakan sosialnya kepada masyarakat.
"Jadi, dengan memakai baju kaos uniform Pewarta bahwa kita bisa menunjukkan kehadiran dan eksistensi kita di tengah-tengah masyarakat dengan gerakan-gerakan sosial di masyarakat," pungkas Chairum Lubis SH yang juga Wakil Ketua SMSI Sumut.
Dalam kesempatan itu, protokoler kesehatan tetap dilakukan di tengah wabah pandemi Covid-19 dengan tetap menjaga jarak, selalu cuci tangan pakai sabun dan menggunakan masker. (Red)
from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/32XPqSl
Berita Viral
No comments:
Post a Comment