MEDAN- Ditengah mewabahnya Covid-19, dan pada saat banyak masyarakat yang merasakan dampaknya, Alumni Akademi Angkatan Udara lulusan tahun 1994 (Pasopati AAU 94) melaksanakan Bakti Sosial Secara Serentak di Medan, Jakarta, Bogor, Bandung, Yogyakarta, Madiun Surabaya, Makassar, Kupang, Lombok, Ranai, Biak, dan Merauke.
Danlanud Soewondo Kolonel Pnb Meka Yudanto, S.Sos., M.A.P. mewakili leting alumni AAU 94 yang berada di Medan, mambagikan ratusan paket sembako yang diberikan kepada orang tua siswa sekolah Angkasa Lanud Soewondo mulai dari tingkat TK hingga SMA serta masyarakat sekirtar yang membutuhkan.
Bertempat di Shelter Lanud Soewondo, Senin ( 20/4/2020), sebelum ratusan paket sembako ini dibagikan, setiap orang tua murid yang datang, wajib mengikuti protokol kesehatan, pakai masker dan di cek suhu tubuhnya serta dianjurkan untuk mencuci tangan dengan menggunakan sabun di tempat yang sudah disediakan.
Mewakili Alumni AAU 94 di Medan, Kolonel Pnb Meka Yudanto, S.Sos., M.A.P selaku Danlanud Soewondo kepada awak media menjelaskan bahwa pembagian sembako ini merupakan bentuk kepedulian dari alumni AAU tahun 1994 kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.
"Pembagian sembako ini adalah bentuk kepedulian dan perhatian sebagai wujud tali asih kami Pasopati AAU 94 kepada masyarakat atau bapak/ibu orang tua murid sekolah Angkasa dari tingkat TK, SD, SMP hingga SMA yang membutuhkan ditengah mewabahnya Covid-19, semoga hal ini dapat membantu masyarakat yang terdampak Covid-19, yang sedang menjalani Social Distancing dirumah saja", ucap Danlanud Soewondo.
Lanjutnya lagi, kami menghimbau kepada bapak ibu dan masyarakat agar tetap mematuhi anjuran pemerintah untuk selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan, gunakan masker saat harus berpergian, jaga jarak aman dan bila tidak terlalu penting sebaiknya tatap dirumah saja, dan rajin mencuci tangan dengan menggunakan sabun sebelum dan sesudah beraktifitas, cukup vitamin dan cukup istirahat.
"Pembagian sembako ini juga merupakan langkah kami Alumni AAU 94 agar bapak ibu tetap dirumah untuk mendukung pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19, semoga musibah Pandemi ini bisa segera berakhir," pungkas Kolonel Pnb Meka Yudanto.(Pen Lanud Soewondo)
from TOPINFORMASI.COM https://ift.tt/2Y17IzN
Berita Viral
No comments:
Post a Comment