October 28, 2019

Wana Samudra Sambiroto Tayu, Wisata Berkonsep Natural Dari Tangan Seorang Seniman

| October 28, 2019 |
MOKI, PATI-Satu lagi tempat wisata yang akan dibuka dengan menampilan konsep Natural yang memanfaatkan hutan lindung tanaman Bakau juga sebagai tempat melindungi burung bangau agar tidak punah.

Wana Samudra, bagi masyarakat Tayu sudah tidak asing mengenal tempat tersebut yang kini baru digarap oleh Citra Dwi Kurniawan seorang Seniman bersama dengan Pemuda Desa Sambiroto, Kecamatan Tayu untuk dijadikan tempat Wisata dengan konsep Natural.

Meskipun masih dalam penggarapan "Wana Samudra" sudah banyak dikunjungi oleh masyarakat Tayu dan sekitarnya. Karena dirasa Wana Samudra yang lokasinya dipantai pasir Tayu ini cukup enak jadi tempat refresing bersama keluarga.

Citra Dwi Kurniawan pengelola dan pengembamgan usaha wisata Wana Samudra sekaligus arsitektur saat bincang-bincang bersama MOKI menjelaskan,"Saya bersama pemuda desa Sambiroto ingin mengembangkan tempat ini menjadi sebuah tempat wisata yang Natural. Konsep ini kami terapkan ingin menjaga hutan bakau sebagai hutan lindung untuk temoat ekploitasi burung bangau,"katanya.

Wana Samudra ini akan jadi tempat wisata yang sangat unik, pengunjung datang akan disiapkan pakaian adat. Penasaran dengan Wana Samudra? Meskipun masih dalam oenggarapan dipersilahkan masyarakat bisa mengunjungi untuk merasakan dinginnya hembusan angin laut dibawah pohon bakau. Dijamin akan betah dan enggan cepat pulang karena tersa nyaman duduk-duduk maupun tiduran untuk merasakan dinginnya angin laut atau sambil bermain dipasir.

Tetapi jangan lupa disitu diminta tetap menjaga kebersihan, pengelola sudah menyiapkan tempat sampat dibeberapa titik dilokasi tersebut. Pokoknya asyik, ayo buruan datang ke Wana Samudra Sambiroto Tayu daripada penasaran. (Aris)


from MOKI I Media Online Kabar Investigasi https://ift.tt/2q1VHL6
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top