March 01, 2019

Kapolres Asahan : Saya Akan Menciptakan Rasa Aman dan Nyaman Terhadap Masyarakat

| March 01, 2019 |
MOKI, Asahan-Kapolres Asahan AKBP Faisal F. Napitupulu, S.I.K., M.H. berjanji akan menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat Kabupaten Asahan. "Selain merasa aman, masyarakat Kabupaten Asahan juga harus merasa nyaman ketika melakukan aktifitas dimana pun dan kapan pun. Jadi jam berapa pun masyarakat beraktifitas tidak merasa takut, terutama pada malam hari. Karena memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat merupakan tugas Kepolisian. Untuk itu masyarakat diharapkan dapat mendukung kinerja Kepolisian, karena masyarakat merupakan Sahabat Polisi", ujar Faisal saat bersilaturahmi dengan ribuan warga di Desa Ledong Barat Kecamatan Aek Ledong Kabupaten Asahan Sumatera Utara, Jumat (01/3/2019).

Dalam kegiatan silaturahmi tersebut, Kapolres juga menghimbau agar para orangtua menjaga dan memperhatikan pergaulan anak-anak dari bahaya narkoba, baik di lingkungan sekolah maupun di sekitar tempat tinggal. Jika mengetahui adanya peredaran narkoba, segera lapor ke Polsek Pulau Raja atau ke Polres Asahan untuk segera ditindaklanjuti.

"Saya mohon agar bapak ibu benar-benar mengawasi pergaulan anak-anak nya agar terhindar dari bahaya narkoba, karena para pecandu narkoba dapat melakukan berbagai tindak pidana seperti perampokan, penganiayaan, pemerkosaan bahkan pembunuhan. Untuk itu kita harus serius dalam memberantas peredaran narkoba. Semua pengedar dan bandar narkoba pasti akan saya tindak tegas, agar masyarakat bisa hidup aman, nyaman dan terhindar dari bahaya narkoba", tegas mantan Kasubdit III/ Jatanras Ditreskrimum Polda Sumatera Utara tersebut.

Menjelang Pemilu yang akan dilaksanakan bulan April mendatang, orang nomor satu di Polres Asahan tersebut mengajak masyarakat Kecamatan Aek Ledong khususnya Desa Ledong Barat, agar sama-sama menjaga keamanan dan kondusifitas. "Jangan mau dipecah belah. Saat ini banyak beredar berita bohong serta ujaran kebencian yang sengaja disebar untuk memecah belah persatuan Bangsa Indonesia. Kalau dulu ada istilah mulut mu harimau mu. Jaman sekarang istilah nya jari mu harimau mu. Jadi tanyakan dahulu kebenaran informasi ataupun berita yang tersebar sebelum membagikan nya kepada orang lain, agar kita tidak ikut-ikutan menyebar berita bohong", pesan Faisal.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Desa Ledong Barat, Wiludi, mengatakan kegiatan silaturahmi ini merupakan suatu kebanggaan dan kegembiraan warga desa karena bisa bertatap muka secara langsung dengan bapak Kapolres Asahan. "Kami sangat senang sekaligus bangga bisa bertatap muka dengan bapak Kapolres, karena sebelum nya belum pernah ada acara silaturahmi dengan bapak Kapolres Asahan di desa kami ini. Kami siap mendukung seluruh program kerja Kapolres Asahan untuk menciptakan suasana yang aman dan nyaman di Kabupaten Asahan", ungkap Wiludi.

Tokoh masyarakat Desa Ledong Barat, Sardoyo, juga berharap agar kegiatan silaturahmi seperti ini dapat terus dilakukan, agar masyarakat merasa dekat dengan petugas kepolisian Asahan. "Kami sangat bangga. Kami merasakan perhatian dan kepedulian bapak Kapolres Asahan terhadap kami, sehingga mau datang ke desa kami untuk bersilaturahmi. Mudah-mudahan kehadiran bapak Kapolres Asahan di desa kami ini semakin mendekatkan hubungan antara masyarakat dengan aparat Kepolisian", harap nya.

Usai bersilaturahmi dan berbincang dengan masyarakat, Kapolres Asahan juga membagi-bagikan sembako dan luckydraw kepada ribuan masyarakat. Kegiatan silaturahmi ini dihadiri oleh Kabag Ops Polres Asahan, Kabag Ren Polres Asahan, Kasat Intel Polres Asahan, Kasat Sabhara Polres Asahan, Kapolsek Pulau Raja, Danramil 16 Pulau Rakyat, Camat Aek Ledong, seluruh Kepala Desa yang ada di Kecamatan Aek Ledong, serta Tokoh Agama, Adat dan Pemuda Desa Ledong Barat.(doeha)


from KabarInvestigasi I Portal Of Investigation https://ift.tt/2TreDjy
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top