December 29, 2018

Posko Sungai Pauh Pusaka di Kunjungi BNN Kota Langsa

| December 29, 2018 |
Ketua BNN Kota Langsa AKBP Navri Yulenny SH MH. Kunjungi Posko Jam Malam di Gampong Sungai Pauh Pusaka.
MOKI, Langsa - Pemerintah Gampong Sungai Pauh Pusaka Kecamatan Langsa Barat, yang di pimpin Geuchik Musliadi Spd. Ternyata ianya sangat perduli untuk menjaga nama keselamatan warganya, hingga bertindak untuk melakukan pembrantasan Narkoba di Gampong Sungai Pauh Pusaka.

Salah satu dari warga, Saiful mengatakan, sejak Musliadi Geuchik Gampong Sungai Pauh Pusaka dilantik, telah merangkul para pemuda melalui berbagai himbauan untuk memperketat jam malam, katanya kepada media ini. Sabtu ( 29/12/2018).

Kepemimpinan Geuchik Musliadi, agar para pemuda terhindar dari kecanduan narkoba serta peredaran di Gampong sungai pauh Pusaka, demi menyelamatkan para pemuda maka Geuchik membangun Pos keamanan pada jam malam. Untuk mengatasi Para  pecandu Narkoba tidak berkeliaran ke desa ini di waktu malam." Ujarnya.

Lanjut Saiful lagi, sejak beberapa akhir tahun ini, geuchik mengajak masyarakat khususnya para pemuda secara bergilir untuk melakukan  patroli jam malam, sehingga gagasannya diterima oleh masyarakat setempat, sejak didirikan pos jaga, ternyata hal tersebut, langsung didukung oleh BNN Kota Langsa mendapat nilai plus atas semua trobosan yang di lakukan oleh Geuchik sungai Pauh Pusaka." Kata Saiful.

Sementara Geuchik Sungai Pauh Pusaka Musliadi S.Pd. Saat peresmian pos jaga malam yang dihadiri langsung rombongan Kepala BNN Kota Langsa. AKBP Navri Yulenny SH MH. Menjelaskan kepada awak media, pihak BNNK Langsa memberikan bantuan satu buah plank himbauan agar tamu yang berkunjung ke desa ini, wajib melapor selama 24 Jam. Intinya untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan beredarnya Narkoba.

Adanya kehadiran rombongan BNNK Langsa, pemerintah setempat dan masyarakat Gampong Sungai Pauh Pusaka di kecamatan Langsa barat, semoga desa kami menjadi daerah binaan BNN Kota Langsa, bersih dari pecandu dalam memberantas narkoba." Tutup Musliadi.(Rusdi Hanafiah).


from KabarInvestigasi I Portal Of Investigation http://bit.ly/2EUBvBd
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top