December 31, 2018

GLBP Bersama Karang Taruna Desa Jrahi Gunungwungkal Bagi Paket Sembako Untuk Warga Miskin

| December 31, 2018 |
MOKI, PATI-Gerakan Laskar Berani Peduli bersama Karang Taruna Desa Jrahi, Kecamatan Gunungwungkal, Kabupaten Pati membagi 30 paket sembako gratis kepada warga miskin. Minggu, 29/12/2018.

Paket sembako gratis ini bagian dari program Gerakan Laskar Berani Peduli (GLBP) Kabupaten Pati yang dibagikan setiap bulan dengan sasaran warga yang benar-benar miskin tidak ada yang menopang ekonominya dan untuk kebutuhan makan setiap harinya mengandalkan belas kasihan dari orang lain.

Ada beberapa kategori bantuan sosial yang diprogramkan oleh GLBP diantaranya, bantuan sembako, bedah rumah, bantuan pendidikan gratis sampai kejenjang kuliah, bantuan pengobatan secara continue atau berkelanjutan setiap bulan. Bantuan akan dihentikan jika yang menerima sudah merasa mampu. Jadi selama warga yang diberi bantuan belum mampu akan terus diberikan setiap bulan sampai yang menerima meninggal dunia.

Warga miskin yang dijaring dalam data Karang Taruna Desa Jrahi yang mendapat bantuan dari GLBP kurang lebih ada sekitar 30 warga, tetapi setelah dikunjungi satu persatu oleh Laskar GLBP yang mendapat bantuan secara continue ada delapan warga.

Bantuan berkelanjutan ini di antara nya Ada yang mendapatkan paket sembako secara gratis setiap bulan, ada yang mendapatkan akan di ajukan bantuan pengobatan  terhadap salah satu  keluarga yang anaknya menderita kanker kulit dari umur 4 bulan dan rencana akan dibawake Jakarta disamping bantuan berkepanjangan lain berupa paket sembako,  ada yang mendapatkan bantuan pendidikan dan ada yang mendapatkan bantuan berkelanjutan support makan 1 hari 3 kali untuk lansia yang hidup sendiri sampai dengan beliau meninggal dunia.

Ketua Karang Taruna Panca Karya Desa Jrahi Yusuf kepada MOKI menjelaskan, secara pribadi saya berterima kasih keoada GLBP, karena Karang Taruna Panca Karya Desa Jrahi yang baru berdiri belum lama ini sebetulnya memiliki program sosial, tetapi belum bisa melaksanakan karena pertama belum ada kesiapan baik itu dari suport anggaran maupun kesiapan sumberdaya manusianya, katanya.

"Dengan adanya GLBP yang bisa kami ajak bersinergi dengan Karang Taruna untuk memberi bantuan kepada warga miskin di Desa Jrahi ini, kami benar-benar sangat berterima kasih kepada GLBP sehingga harapan Karang Taruna Panca Karya bisa menjalankan program bantuan sosial dengan membagi sembako gratis. Ternyata GLBP program bantuannya bukan hanya sekali terus selesai, tetapi berkelanjutan. Ini yang kami sangat apresiasi, tidak seperti biasanya bantuan sekali diberikan ya selesai tidak ada kelanjutan,"uangkap Yusuf kembali.

Sedangkan GLBP dalam mejalankan bantuan tidak berhenti di Desa Jrahi saja, karena esok harinya berlanjut ke Desa Mojomulyo, Kecamatan Tambakromo. Untuk warga miskin yang di Desa lain tunggu saja giliran dikunjungi oleh rombongan Laskar GLBP. (Aris)


from KabarInvestigasi I Portal Of Investigation http://bit.ly/2AmUpgl
Berita Viral

No comments:

Post a Comment

Back to Top